New normal atau kenormalan baru sudah benar-benar di depan mata. Hal ini terkait dengan beberapa ruas jalan di Jakarta sudah kembali dipenuhi oleh kendaraan yang lalu lalang, mengantarkan siapapun yang ada di dalamnya untuk sampai ke tempat tujuan.

Beberapa perkantoran di Jakarta sudah kembali kepada rutinitas seperti biasanya, walau terlihat tidak semua karyawan dijadwalkan masuk pada hari yang sama. Beberapa kantor menerapkan jadwal bergantian antar karyawan terkait dengan protokol dan aturan yang ada.

Walau begitu, ternyata masih ada ketakutan dan kekhawatiran tersendiri untuk beberapa orang yang masuk ke kantor dan bekerja bersama banyak orang dalam satu ruangan. Oleh karena itu, setidaknya ada beberapa hal yang mesti kamu perhatikan nih.

Sebelum kamu mengetahui protokol kesehatan secara individu, kamu juga mesti tahu kalau kantor mesti mempunyai pos atau satuan pengawas Covid-19, lho. Selain itu, kantor juga mesti mematuhi berbagai protokol lainnya seperti penyediaan alat untuk mengecek suhu tubuh, membersihkan ruang kerja dengan disinfektan, dan juga membersihkan filter pendingin ruangan seperti AC dan lainnya.

 

 

Dilansir dari situs CNN Indonesia – dari Badan POM, setidaknya ada beberapa aturan dan tips untuk mencegah penularan atau infeksi virus corona di lingkungan tempat kerja. Untuk mengetahui selengkapnya, sila simak bahasan kali ini sampai habis ya!

 

9 Poin Protokol Penting Untuk Lindungi Kamu di Kantor

credit image: trenasia.com

 

  1. Hindari pertemuan sosial, seperti berkerumun dengan banyak orang. Sebisa mungkin menjaga jarak fisik minimal 1 meter dengan yang lainnya.
  2. Pastikan kantor dan ruangan di mana kamu bekerja, mempunyai ventilasi yang baik.
  3. Cuci tangan sesering mungkin. Ingat gunakan sabun dan air mengalir minimal selama 20 detik.
  4. Jika jauh dari fasilitas cuci tangan, pastikan kamu gunakan hand sanitizer berbasis alkohol.
  5. Jaga kebersihan area kerja dengan melakukan pembersihan menggunakan disinfektan.
  6. Jika kamu sakit, tidak perlu memaksakan masuk kantor, kamu bisa WFH.
  7. Gunakan masker selama di kantor.
  8. Batuk, bersin mesti menggunakan tisu untuk menutup hidung dan mulut, setelah digunakan, mesti dibuang ke tempat semestinya.
  9. Sebelum dibuang, masukan tisu ke dalam satu kantung plastik lalu baru dibuang. Lalu cuci tangan hingga bersih lagi.

 

Nah, berdasarkan hal-hal yang menjadi poin dan protokol kesehatan dan kebersihan di atas – pastikan kamu melakukannya semua, ya. Terlebih untuk pihak kantor yang juga mesti memerhatikan kebersihan dan kesehatan lingkungan kerjanya, ya!

 

 

 

Feature Image – thejakartapost.com