menyerang orang dengan imunitas tubuh lemah.

Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan, salah satu langkah yang mudah dilakukan adalah olahraga jalan kaki secara rutin. Meluangkan waktu untuk berjalan kaki selama 15 sampai 30 menit sehari memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan fisik dan mental.

Berjalan cepat dengan durasi tertentu dapat membantu menurunkan risiko terjadinya depresi. Dikutip dari hasil penelitian Harvard T.H Chan School of Public Health, mengungkapkan bahwa bergerak secara aktif dapat memberikan manfaat baik untuk kesehatan mental.

Terlebih lagi, di tengah ketidakpastian pandemi Covid-19 yang dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan mental, seperti stres, mengalami gangguan kecemasan, dan depresi.

Dengan rutin olahraga jalan kaki, risiko masalah kesehatan dapat diturunkan dengan melepaskan rasa tegang dan stres, sekaligus meningkatkan energi fisik dan mental melalui produksi endorfin.

Olahraga Jalan Kaki, Tentu Juga Bisa Bantu Tingkatkan Kesehatan Fisik

Credit: liputan6.com

Selain baik untuk kesehatan mental, olahraga jalan kaki juga sudah pasti dapat meningkatkan kesehatan fisik. Berikut ini sejumlah manfaatnya.

Bantu Bakar Kalori

Melakukan olahraga jalan kaki dapat bantu membakar kalori tubuh, sehingga kamu tetap dapat mempertahankan atau menurunkan berat badan.

Meski demikian, jumlah kalori yang dibakar dari jalan kaki juga bergantung pada kecepatan berjalan, jarak tempuh, lokasi jalan kaki, dan berapa lama waktu yang dihabiskan.

Memperkuat Fungsi Jantung

Dengan rutin melakukan kegiatan jalan kaki setidaknya 22- 30 menit sehari dan lima kali dalam seminggu dapat membantu menyehatkan jantung, serta mengurangi 19 persen risiko terjangkit penyakit jantung coroner. Dan semakin, kamu meningkatkan durasi atau jarak jalan kaki, maka semakin tinggi pula risiko tersebut berkurang.

Membantu Mengurangi Risiko Penyakit

Olahraga jalan kaki berarti kamu membawa beban berat badan sendiri setiap kali melakukannya. Hal ini juga dikenal sebagai latihan menahan beban.

Dikutip dari Better Health, berjalan kaki dapat membantu meningkatkan kesehatan kardiovaskular dan paru- paru, menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke, memperbaiki kondisi tubuh seperti hipertensi, kolesterol tinggi, nyeri sendi, kaku pada otot, dan diabetes.

Bahkan, rutin berjalan kaki juga dapat memperkuat tulang, meningkatkan keseimbangan, menjaga daya tahan tubuh, dan mengurangi kadar lemak jahat.

Credit: carapandang.com

Bantu Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Berjalan kaki juga dapat bantu meningkatkan sistem imun dan kekebalan tubuh. Berdasarkan sebuah studi yang diterbitkan oleh British Journal of Sport Medicine, mereka melacan 1.000 orang dewasa selama musim flu.

Responden yang berjalan kaki dengan kecepatan sedang selama 30 sampai 45 menit sehari, memiliki risiko terserang penyakit 43 persen lebih rendah, dibanding yang tidak.

Lalu, orang- orang yang lebih rajin berjalan kaki juga memiliki kemungkinan kecil untuk mengalami infeksi saluran pernapasan.

Meningkatkan Suasana Hati

Ketika kamu sedang badmood, kamu bisa bantu atasi dengan melakukan olahraga jalan kaki. Aktivitas ini dapat meningkatkan oksigen ke seluruh tubuh, menaikkan kadar kartisol, epinefrin, dan norepinerfin atau hormon- hormon yang berperan untuk meningkatkan energi tubuh.

Selain itu, berjalan kaki juga bisa membantu meningkatkan kreativitas. Karena, jalan kaki bisa membuat pikiranmu lebih jernih dan berpikir lebih kreatif.

Dilansir dari Psycnet.org, sebuah studi menemukan bahwa orang lebih sering dan mudah menemukan ide- ide baru ketika sedang berjalan kaki, terutama jika dilakukan di luar ruangan.

 

Featured Image - cakapcakap.com

Source - cnnindonesia.com