Ingin Bisnis Rumahanmu Sukses? Terapkan 5 Strategi Promosi Berikut Ini!
Jika, kamu ingin menambah penghasilan di tengah pandemi tanpa harus repot, kamu bisa lho mencoba bangun bisnis rumahan! Kamu dapat memulainya dengan cari ide bisnis rumahan apa yang akan dijalani, lakukan perhitungan budget, uji coba produk yang akan dijual, lalu jangan lupa untuk buat strategi promosi ya!
Strategi promosi yang tepat dapat membantu jualanmu semakin banyak diminati dan dapat bersaing dengan pebinsis rumahan lainnya.
Lalu, bagaimana sih strategi bisnis rumahan yang efektif? Berikut ini tipsnya!
Ingin Bisnis Rumahanmu Sukses? Terapkan 5 Strategi Promosi Berikut Ini! / Credit: sunbasket.com
Promosi Dari Mulut ke Mulut
Meskipun saat ini serba digital, tapi strategi yang satu ini tak bisa diremehkan! Bahkan, metode promosi dari mulut ke mulut bisa dibilang cukup efektif dan efisien. Tapi ingat, lakukan metode ini dengan cara yang tepat ya, dan selalu gunakan masker saat sedang keluar rumah untuk melakukan promosi.
Jajakan sampel produkmu dengan mendatangi rumah tetangga. Misalnya, kamu jualan dessert box, bagikan tester makanan tersebut ke tetangga, saudara, atau temanmu.
Sertakan harga dan nomor telepon untuk memesan dessert box tersebut. Semakin banyak orang yang mengenal produkmu, maka peluang untuk mendapat pembeli baru juga semakin tinggi.
Promosi Lewat Sosial Media
Gunakan media sosial, seperti Instagram, Facebook, Whatsapp, atau Line untuk promosi produk daganganmu. Jika kamu tidak ingin membuat akun sosmed khusus untuk jualan, kamu juga bisa menggunakan akun pribadi.
Pastikan kamu membuat caption dan foto produk yang menarik agar followers kamu semakin berminat untuk membeli produkmu. Dan jika kamu punya kenalan yang memiliki banyak followers, kamu bisa lho meminta bantuan mereka untuk promosikan jualanmu.
Jual di Marketplace
Saat ini, jumlah marketplace semakin banyak. Nah, kamu bisa menggunakan media ini untuk menjual produk bisnis rumahanmu.
Kamu bisa memulainya dengan membuat logo sederhana, pelajari cara upload foto, buat deskripsi produk, hingga metode pembayaran dan pengiriman. Dan kamu juga dapat menggunakan lebih dari satu marketplace untuk jualan.
Ingin Bisnis Rumahanmu Sukses? Terapkan 5 Strategi Promosi Berikut Ini! / Credit: saung.net
Jasa Endorsement
Untuk bisnis rumahan yang sudah masuk kategori usaha kelas menengah (UKM) dan cukup besar target pasarnya, kamu bisa memaksimalkan penjualan dengan menggunakan jasa endorsement, seperti mengajak content creator atau influencer untuk mencoba dan memasarkan produkmu.
Cara ini cukup efektif, karena jasa endorsement dapat meningkatkan angka penjualan yang cukup drastis. Tapi, kamu harus selektif dalam memilih influencer ya dan sesuaikan dengan budget kamu.
Titip Produk di Warung atau Toko
Kamu juga dapat menaruh produk bisnis rumahanmu di warung atau toko yang ada di sekitar rumah. Tapi, pastikan kamu sudah sepakat dulu dengan pemilik toko dan berikan komisi yang sesuai ya.
Perhatikan kualitas produkmu dan tulis contact person pada kemasan produk. Hal ini dapat menguntungkanmu, apalagi jika pembeli ingin membeli dalam jumlah banyak.
Nah, sekarang sudah tahu ya strategi promosi yang efektif untuk bisnis rumahanmu? Apapun produk yang kamu jual, jangan lupa untuk selalu jaga kualitasnya. Lalu, sesuaikan strategi promosi dengan budget yang kamu miliki.
Dalam situasi seperti sekarang ini, pengusaha harus pintar dalam mengelola keuangan agar jualan pun dapat berjalan lancar!
Featured Image - anitadessertbox.wordpress.com