Baik Untuk Tubuh Ini 6 Kebaikan Pilates yang Perlu Kamu Ketahui
Pilates merupakan salah satu pola pernapasan, dan kesadarahan tubuh.
Lebih mudahnya – pilates merupakan latihan yang berfungsi untuk melatih kekuatan fisik, keseimbangan, dan kebugaran. Kamu pun dapat melakukannya di rumah, lho. Apalagi, gerakan pilates yang relatif mudah.
Mengenai manfaat pilates, ada sejumlah dampak baik yang dapat diperoleh dari melakukan aktivitas fisik yang satu ini. Tak hanya untuk kesehatan, melainkan bantu kamu mencapai bentuk badan yang ideal, nih!
Lebih lengkapnya, berikut manfaat pilates.
6 Manfaat Pilates yang Perlu Diketahui
Baik Untuk Tubuh Ini 6 Kebaikan Pilates yang Perlu Kamu Ketahui / Credit: lifecare.com.au
Tubuh Lebih Bugar
Sebagian besar dari kamu, pasti sudah tahu ya kalau pilates mampu membuat tubuh jadi lebih bugar? Pasalnya, pilates memang merupakan latihan yang fokus pada kebugaran tubuh, tidak hanya otot- otot tubuh saja.
Seperti yang sudah disebutkan – pilates dapat melatih kekuatan inti tubuh secara menyeluruh, termasuk bagian pernapasan, keseimbangan mental, dan kebugaran tubuh. Manfaat ini cukup jarang ditemui pada jenis olahraga lainnya, lho.
Melatih Kekuatan Tubuh
Ingin memiliki kekuatan tubuh dan otot yang kencang? Rutin melakukan pilates bisa bantu kamu mencapainya! Bahkan, manfaat ini dapat kamu rasakan di seluruh bagian tubuh dan permanen.
Beberapa jenis senam lainnya, mungkin fokus pada menambah massa berat badan atau bulking, tapi berbeda dengan pilates ya. Pasalnya, pilates akan membentuk kekuatan dan massa otot sekaligus. Jadi, tak perlu khawatir!
Baik Untuk Tubuh Ini 6 Kebaikan Pilates yang Perlu Kamu Ketahui / Credit: pilatesfitness.com.sg
Memperbaiki Postur Tubuh
Semua orang pasti ingin memiliki postur tubuh yang ideal. Dengan rutin melakukan pilates, kamu bisa postur yang baik. Gerakan- gerakan dasar pilates dapat melatih tubuh untuk bergerak, sehingga dapat membentuk postur tubuh yang proposional.
Meningkatkan Energi
Sebagian orang mungkin pernah berpikir kalau berolahraga hanya membuat tubuh semakin lelah. Tapi nyatanya, pemikiran ini salah.
Melakukan olahraga jenis apapun, dapat menambah energi dan juga melatih otot tubuh. Dalam hal ini, pilates – mampu melatih sirkulasi pernapasan, fokus pada otot dan tulang belakang, serta menambah produksi energi dan kebugaran.
Baik Untuk Tubuh Ini 6 Kebaikan Pilates yang Perlu Kamu Ketahui / Credit: helpguide.org
Bantu Menurunkan Berat Badan
Kamu ingin menurunkan berat badan dan mencapai berat ideal? Melakukan pilates secara rutin bisa bantu kamu, lho. Selain membentuh tubuh lebih proposional, pilates juga cukup efektif dalam membakar kalori.
Otot Inti Tubuh Jadi Lebih Kuat
Manfaat terakhir dari rutin melakukan pilates, yaitu otot inti tubuh menjadi lebih kuat. Otot inti – merupakan serangkaian otot kompleks yang membentang dari otot dada bawah, perut, punggung, dan panggul. Otot inti merupakan penghubung tubuh bagian atas dan bawah manusia.
Fungsi lengan dan kaki dapat terganggu jika otot inti lemah. Jadi, melakukan pilates sangat direkomendasikan, ya.
Wah, bagaimana nih? Sudah cukup jelas ya mengenai manfaat pilates untuk tubuh. Agar hasilnya maksimal, imbangi dengan menerapkan pola hidup yang sehat, seperti mengonsumsi makanan sehat dan bergizi, lengkapi kebutuhan nutrisi tubuh, pastikan tubuh tetap terhidrasi, dan istirahat yang cukup.
Featured Image - medium.com