Alasan Mengapa Senam Aerobik Merupakan Olahraga yang Cocok Untukmu!
Sebagian besar orang gemar olahraga – sebagai sarana hiburan dan menjadi cara ampuh untuk menghilangkan rasa jenuh.
Sekarang, banyak sekali berbagai jenis olahraga yang bisa dilakukan – tinggal kamu sesuaikan dengan kemampuan tubuh, gerakan, dan fokus kesehatannya saja. Tapi, salah satu jenis olahraga yang paling terkenal dan kerap dipilih, yaitu senam aerobik.
Kamu pasti sudah tidak asing ya dengan olahraga senam aerobik? Ya, jenis olahraga ini berfokus untuk meningkatkan fungsi jantung dan melatih pernapasan. Sering juga sebagai kardio – senam aerobik bisa ditemui pada olahraga jogging, berenang, hingga kickboxing.
Dengan rangkaian gerakan yang energik – pada beberapa jenis olahraga, biasanya ditemani alunan musik yang dapat membuat semakin bersemangat membuat senam aerobik merupakan olahraga yang tepat untuk kamu! Mengapa demikian?
Mau tahu apa alasan mengapa senam aerobik adalah olahraga yang cocok untukmu? Simak ulasannya berikut ini.
Alasan Mengapa Senam Aerobik
Merupakan Olahraga yang Tepat Untukmu
Alasan Mengapa Senam Aerobik Merupakan Olahraga yang Cocok Untukmu! / Credit: healthifyme.com
Senam aerobik – merupakan jenis senam yang identik dengan berbagai gerakan energik, sehingga ketika melakukannya kamu jadi lebih bersemangat. Olahraga satu ini memiliki fokus untuk meningkatkan kadar oksigen yang diterima tubuh.
Sama seperti olahraga lainnya, senam aerobik terdiri dari tiga tahapan, yaitu warming up, gerakan inti, dan cooling down. Ketiga tahapan tersebut mesti dilakukan, untuk meminimalisir risiko cedera ketika melakukan olahraga.
Seperti yang sudah disebutkan, senam aerobik memiliki berbagai jenis gerakan dengan tempo tinggi dan menggunakan hampir seluruh anggota tubuh – terlebih dalam olahraga kickboxing. Hal inilah yang membuat senam aerobik baik untuk membantu meningkatkan proses pembakaran lemak dan meningkatkan metabolisme tubuh.
Manfaat Senam Aerobik
Alasan Mengapa Senam Aerobik Merupakan Olahraga yang Cocok Untukmu! / Credit: freedomhomecare.net
Dengan rutin melakukan senam aerobik kamu bisa memperoleh berbagai manfaat yang baik untuk kesehatan, di antaranya:
- Sudah pasti – meningkatkan energi dan stamina tubuh
- Membuat otot menjadi lebih kuat
- Meningkatkan ketahanan tubuh
- Membantu menjaga kesehatan jantung
- Membuat tidur lebih nyenyak
- Meningkatkan mood
- Membakar lemak lebih banyak
Dari sejumlah manfaat senam aerobik tersebut – sudah dipastikan bahwa jenis olahraga ini dapat membantu jaga kesehatan tubuh kamu. Tapi, biar kesehatan makin terpelihara secara maksimal, kamu mesti mengimbanginya dengan hal-hal lainnya, lho. Apa saja?
Selain Rutin Senam Aerobik,
Deretan Cara Ini Juga Penting Untuk Menjaga Kesehatan
Alasan Mengapa Senam Aerobik Merupakan Olahraga yang Cocok Untukmu! / Credit: diabetes.org
Di zaman sekarang, siapa sih yang tidak ingin memiliki tubuh yang sehat dan bugar? Kamu pun pasti menginginkannya bukan? Selain dengan rutin berolahraga – salah satunya melakukan senam aerobik, kamu juga perlu mengimbanginya dengan hal lain, seperti:
- Mengonsumsi makanan sehat dan bergizi
- Istirahat yang cukup
- Memenuhi kebutuhan cairan tubuh – minum minimal delapan gelas per hari
- Kelola stres dengan baik
- Yang terpenting, penuhi kebutuhan vitamin setiap harinya
Mudahnya, kiat-kiat di atas dapat bantu menjaga sistem kekebalan tubuh kamu sehingga tetap kuat dan tak mudah terserang penyakit. Kamu ingin lebih maksimal? Sangat dianjurkan untuk minum multivitamin setiap hari.
Kamu direkomendasikan mengonsumsi multivitamin Enervon-C – yang mengandung Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat – yang dapat membantu jaga daya tahan tubuhmu biar tidak mudah sakit.
Dan, Enervon-C dapat mengoptimalkan proses metabolsime, sehingga tubuh memiliki energi yang lebih tahan lama. Nah, kalau manfaat yang ini sudah pasti berkat kandungan vitamin B kompleks.
Nah, kamu bisa mengonsumsi Enervon-C tablet dengan kandungan Vitamin C 500 mg, maupun Enervon-C Effervescent yang mengandung Vitamin C 1000 mg dan dapat memberi sensasi segar.
Wah, bagaimana nih? Dari penjelasan di atas, sudah cukup jelas ya bahwa senam aerobik memiliki berbagai manfaat baik untuk kesehatan. Dan agar lebih maksimal, imbangi dengan sejumlah hal lainnya agar kesehatan tubuh makin terjaga.
Featured Image - runnersworld.com