5 Tips Mengatur Keuangan yang Cocok Untuk Kamu Si Boros
Siapa di sini yang suka lapar mata – dan berujung boros? Wah, sepertinya masalah yang satu ini kerap dialami oleh banyak orang ya! Baik laki-laki maupun perempuan, pasti setiap orang memiliki kecenderungan ‘lapar mata’ sehingga makin banyak barang yang dibelanjakan.
Hati-hati, kebiasaan ini tak boleh dibiarkan begitu saja. Kalau tidak, kamu bisa sulit untuk menabung untuk masa depan, lho. Apakah kamu ingin segera mengatasinya? Ini bisa dimulai dengan mengatur keuangan.
Untuk kamu yang masih boros dan kerap memiliki kebiasaan belanja implusif – biar nggak menyesal di kemudian hari, berikut ini 5 tips mengatur keuangan yang bisa kamu terapkan.
Simak ulasannya di bawah ini ya!
5 Tips Mengatur Keuangan
Untuk Kamu yang Sering Boros
5 Tips Mengatur Keuangan yang Cocok Untuk Kamu Si Boros / Credit: economy.okezone.com
Catat Pemasukan dan Pengeluaran
Pertama, biasakan untuk mencatat pemasukan dan pengeluaran. Hal ini bisa membuatmu selalu menyadari keadaan finansial kamu dan menghindari keborosan. Jangan lupa – selalu buat rencana keuangan dan evaluasi pengeluaran kamu tiap minggu ya!
Hindari Hutang
Yang dimaksud di sini, yaitu hutang untuk keperluan konsumtif. Baik melalui pembayaran kartu kredit maupun cara lainnya. Intinya, hindari berhutang hanya untuk mengikuti tren dan memenuhi keinginan konsumtif kamu.
5 Tips Mengatur Keuangan yang Cocok Untuk Kamu Si Boros / Credit: avrist.com
Abaikan Diskon
Siapa sih yang tidak tergoda akan diskon? Semua orang pasti mudah tergoda dengan tawaran diskon, cashback, atau hadiah ketika belanja. Hal ini memang terlihat menggiurkan, tapi justru dapat membuat kebiasaan belanja kamu makin tidak terkendali.
Untuk itu, coba mulai abaikan diskon barang yang belum tentu kamu butuhkan. Tahan diri kamu dan cermat akan barang yang akan dibeli. Dengan begitu, proses mengatur keuangan yang kamu terapkan bisa berjalan makin lancar.
Tahan Diri
Penting lho untuk menahan diri mengeluarkan uang berlebihan, terutama di awal bulan. Memang, godaan kerap kali datang, apalagi masih baru gajian. Tapi, coba deh dahulukan hal lain yang lebih penting dan tahan keinginan impulsive kamu.
Pasalnya, belanja berlebihan di awal bukan bisa membuatmu susah di akhir bulan, lho.
5 Tips Mengatur Keuangan yang Cocok Untuk Kamu Si Boros / Credit: dnaindia.com
Kurangi Jajan
Agar proses mengatur keuangan kamu makin berjalan lancar – dan kamu pun tidak mudah boros. Kurangi jalan-jalan atau jajan yang bisa menguras uang kamu. Ada baiknya, kamu memasak sendiri di rumah – yang sudah pasti lebih sehat.
Lalu, hindari pula terlalu sering masuk ke minimarket, kecuali jika benar-benar perlu. Mengapa? Karena, ketika mengunjungi minimarket, kamu cenderung membeli barang-barang yang tidak perlu!
Apakah kamu sudah siap mengatur keuanganmu agar lebih baik lagi? Ingat, hindari gaya hidup boros yang bisa merugikan kamu ke depannya ya! Selamat mencoba.
Featured Image - arkanafinance.co.id