Kamu pasti sudah sering mendengar kata self love ya? Sikap yang satu ini – ternyata perlu ditanamkan oleh anak sejak dini, lho! Bagaimana cara mengajarkannya?

Untuk ulasan lengkapnya, yuk langsung informasinya berikut ini.

 

 

 

Isu kepercayaan diri sepertinya sudah menjadi obrolan yang paling mendasar – bahkan, sering dikaitkan dengan beragam kondisi seseorang. Dilansir dari MommyAsia, statistik membuktikan bahwa 91 persen wanita muda merasa tidak percaya diri dengan kondisi fisiknya.

Kemungkinan, hal tersebut didasari oleh kurangnya paparan konsep self love. Untuk itu, hal tersebut perlu diajarkan sejak dini pada si kecil ya!

Bagaimana cara mengajarinya? Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini.

 

Tunjukkan Apresiasi Diri

Ajarkan Self Love Pada Anak. Langkah Agar Ia Mampu Cintai Diri Sendiri / Credit: today-love.com

Yang pertama, orangtua perlu mengajarkan anak untuk mencintai dan menerima diri sendiri. Salah satunya, dengan mencontohkan bagaimana menghargai diri – dengan beragam kelebihan yang dimiliki. Dengan begitu, anak lebih terbuka soal self love dan tidak hanya memandang penampilan saja.

 

Dukung Anak

Kemudian, dukung anak untuk terus bisa menunjukkan bakat dan kemampuannya – tapi, hal ini perlu dituangkan melalui media yang tepat ya. Misalnya, kamu bisa ajak anak mendaftarkan diri pada kursus, tapi biarkan anak memilih sendiri ya.

Dari sini, anak punya dorongan untuk lebih percaya diri dan menunjukkan segala kemampuan yang ia miliki.

 

Hindari Batasi Anak

Ajarkan Self Love Pada Anak. Langkah Agar Ia Mampu Cintai Diri Sendiri / Credit: limone.id

Parents, hindari membatasi anak dalam hal mengeksplorasi hal-hal baru ya! Biarkan ia mengenal dunia untuk menambah pengetahuan serta pola pandang baru. Cara ini membuat anak lebih fokus pada meningkatkan diri, dibandingkan hanya mempertahankan soal fisik saja.

 

Ajak Anak Jalani Hidup Sehat

Cara yang satu ini juga berpengaruh dalam mengajarkan anak soal self love, lho! Hindari menyepelekan poin ini ya. mengonsumsi makanan sehat. Dengan hal ini, anak lebih bisa fokus terhadap kebutuhan diri, termasuk untuk kesehatannya!

 

Fokus Pada Hati

Hal terakhir yang dapat dilakukan untuk menanamkan sikap self love pada anak, yaitu fokuskan pada hati. Ini terakit mengajarkan anak agar ia selalu berfokus pada kebaikan dan kejujuran – tidak hanya sekedar tampilan fisik saja.

Tekankan bahwa menjaga hati itu penting, sebab dari hati yang bersih dan baik – maka kecantikan pun akan terpancar.

 

 

 

Bagaimana, parents? Kamu sekarang sudah tahu ya cara mengenalkan dan mengajari anak soal self love? Mulai sekarang, kamu dapat terapkan sejumlah tips di atas – sehingga, anak dapat mencintai dirinya sendiri!

 

Featured Image - inc.com