3 Tips Penting Hindari Anak Dari Penularan Virus. Orang Tua Wajib Tahu
Tak hanya orang dewasa saja, tetapi anak-anak juga dapat terinfeksi virus corona. Mengingat imunitas tubuh anak yang belum terbentuk sempurna – malah dapat meningkatkan risiko infeksi, lho. Untuk itu, moms perlu terapkan sejumlah langkah pencegahan, agar anak tak mudah terpapar virus.
Lalu, bagaimana cara tepat untuk memproteksi anak demi terhindar virus corona? dan apa cara tepat untuk optimalkan imunitas tubuhnya – sehingga si kecil tak mudah sakit? Untuk menjawab deretan pertanyaan tersebut, berikut informasi lengkap yang perlu diketahui!
Covid-19: Gejalanya pada Anak
Credit Image - sehatq.com
Moms, juga perlu mengetahui berbagai gejala Covid-19 pada anak ya. Sebab, sejumlah studi menemukan gejala corona yang dialami anak – pada dasarnya masih di sekitar kelelahan, sakit kepala, dan demam.
Meskipun gejala umum dialami oleh pasien di berbagai usia, namun sejumlah penelitian menyebut gejala virus corona pada anak lebih ringan dibanding orang dewasa, lho.
Menurut Center for Disease Control and Prevention (CDC), gejala virus corona pada anak yang paling umum, meliputi:
- Demam atau kedinginan
- Batuk
- Hidung tersumbat atau hidung pilek
- Sakit tenggorokan
- Sesak napas
- Diare
- Mual atau muntah
- Sakit perut
- Kelelahan
- Sakit kepala
- Nyeri otot
- Kurang napsu makan, terutama pada bayi di bawah satu tahun
Selain itu, CDC juga mencatat sejumlah kondisi kesehatan bawaan anak-anak – seperti asma, diabetes, dan obesitas dapat menyebabkan gejala yang lebih parah, dibanding anak pada umumnya.
Langkah Apa yang Perlu Dilakukan Orangtua?
Credit Image - popmama.com
Untuk melindungi si kecil dari paparan virus corona, moms perlu menerapkan tiga langkah penting berikut ini.
-
Jaga Jarak.
Semakin tinggi kontak fisik yang dilakukan anak, maka semakin tinggi pula risiko ia terpapar virus. Untuk itu, hindari anak-anak dari kontak yang tidak perlu dari orang lain. -
Gunakan masker
Biasakan anak untuk menggunakan masker, ketika keluar rumah dan berada di tempat umum. Latih anak untuk memakai masker, sebelum nanti harus kembali ke sekolah – sehingga ia pun merasa nyaman saat memakainya. -
Jaga kebersihan tangan
Anak-anak mesti rajin mencuci tangan, baik setelah menggunakan kamar mandi, usai bersin atau batuk, dan sebelum makan. Ajari anak cuci tangan secara tepat, yaitu setidaknya selama 20 detik. Atau gunakan hand sanitizer – jika tak memungkinkan untuk cuci tangan.
Optimalkan Kesehatan Anak, Beri Multivitamin
Credit Image - review.bukalapak.com
Seperti diketahui, kesehatan menjadi kunci utama dalam menghindari paparan virus. Ketika kesehatan sudah terjaga – maka imunitas tubuh pun bisa bekerja secara maksimal.
Selain menjalani hidup sehat, termasuk memerhatikan asupan makanan bergizi seimbang, istirahat yang cukup, dan rutin berolahraga – moms, dapat lengkapi dengan memberi si kecil multivitamin dengan kandungan baik.
Kamu direkomendasikan memberi Enervon-C Plus Sirup yang mengandung Vitamin A, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Vitamin C, dan Vitamin D.
Sejumlah vitamin tersebut dapat membantu menjaga imun tubuh anak, bantu memenuhi kebutuhan nutrisinya, memelihara kesehatan anak selama masa pertumbuhan, meningkatkan nafsu makan, serta bantu menjaga kesehatan tulang dan gigi.
Moms, selama pandemi pastikan anak telah menerapkan protokol kesehatan – serta beri ia asupan vitamin yang cukup, agar kekebalan tubuhnya tetap terjaga. Ingat, imunitas yang baik merupakan kunci utamanya!
Featured Image - klikdokter.com
Source - cnnindonesia.com