Tetap Aktif dan Produktif Selama Ramadhan, Lakukan 6 Kegiatan Ini
Tetap aktif dan produktif selama menjalani ibadah puasa, tentu bukan perkara mudah ya, Enervoners? Mesti sembari bekerja ketika berpuasa – sering kali membuat tubuh jadi mudah lemas dan mengantuk. Jadi, tak heran kalau banyak yang ingin bermalas-malasan saja sampai waktunya berbuka.
Untuk kamu yang sedang bekerja – bulan puasa bukan berarti boleh ikutan libur kerja, lho. Memang sih, tidak makan dan minum hampir seharian dapat menguras energi. Tapi, hal ini bukanlah penghalang bagimu dalam menjalani berbagai aktivitas – dan tetap produktif sepanjang hari ya!
Untukmu yang ingin tetap produktif selama berpuasa, bisa lho melakukan berbagai kegiatan positif – yang juga bisa dilakukan untuk mengisi waktu luang, biar tak terasa bosan! Lalu, apa saja berbagai kegiatan tersebut?
Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Atur Dahulu Jadwal Kegiatan Harianmu
Credit Image - thespruce.com
Langkah pertama, sebelum mulai melakukan berbagai aktivitas – atur dan tentukan dahulu berbagai kegiatan yang ingin dilakukan di hari tersebut. Membuat list sangatlah penting, terutama ketika bekerja – sebab, bisa membantumu stay on track, sehingga berbagai tugas pun bisa diselesaikan tepat waktu.
Nah, biar waktu tidak terbuang sia-sia, mulailah dari tugas yang paling penting terlebih dahulu – baru lanjut ke kegiatan lainnya. Sehingga, kamu pun lebih produktif, terutama ketika berpuasa. Menyibukkan diri emang bikin waktu puasa makin tak terasa, ya?
Manfaatkan Jam Makan Siang
Jika biasanya istirahat siang dihabiskan untuk makan, atau sekedar mengobrol dengan keluarga maupun teman kerja – di bulan puasa ini, kamu bisa menggunakan waktu tersebut untuk hal bermanfaat lainnya, lho. Seperti apa?
Misalnya, kamu dapat manfaatkan waktu makan siang untuk beribadah, hingga membaca kitab suci Al-Quran. Kalau masih ada waktu luang, bisa nih digunakan untuk tidur siang sejenak – biar energi dan semangat pun makin meningkat.
Konsumsi Makanan Sehat Ketika Sahur, Bantu Jaga Produktivitas
Credit Image - halodoc.com
Tahukah kamu bahwa makanan yang dikonsumsi ketika sahur – memiliki pengaruh terhadap tingkat produktivitasmu? Tak bisa dipungkiri, makanan emang berperan besar dalam aktivitas yang dijalani sehari-hari, termasuk saat bulan puasa.
Saat sahur, sebaiknya konsumsi makanan yang sehat dan penuh nutrisi – seperti sayur, buah, maupun berbagai sumber makanan lainnya yang kaya akan gizi. Hal ini bertujuan untuk menjaga aktivitas di siang hari lho. Selain sehat, tubuh juga akan selalu terasa bugar dalam menjalani ibadah puasa, khususnya sembari melakukan kegiatan lain.
Jangan Lupa, Istirahat yang Cukup
Setelah beraktivitas seharian penuh, pastikan kamu sudah beristirahat yang cukup, terutama di bulan puasa. Sebab, energi yang dibutuhkan di siang hari – untuk melakukan berbagai kegiatan tentu sangat besar ya. Belum lagi, tak ada asupan makanan yang bisa didapatkan. Wah, tak jarang tubuh mudah terasa lemas!
Untuk itu, pastikan kamu sudah mencukupi kebutuhan tidur. Bagi orang dewasa, usahakan tidur selama 7-8 jam dalam sehari ya. Kegiatan ini dapat bantu membuatmu tak mudah lelah dan mengantuk ketika bekerja di siang hari. Dan, jangan lupa – hindari pula kebiasaan begadang ya.
Yuk, Rutin Berolahraga Untuk Jaga Stamina
Credit Image - blog.reservasi.com
Puasa bukanlah alasan untuk tidak berolahraga, lho. Kamu tetap mesti rutin melakukan aktivitas fisik – sehingga stamina tubuh pun tetap terjaga. Yang penting, sesuaikan waktu yang tepat – sekaligus pilih olahraga yang tak terlalu berat ya.
Misalnya, kamu dapat lakukan olahraga jalan cepat – 30 menit sebelum berbuka puasa. Atau, bisa juga lakukan aktivitas fisik lainnya, seperti yoga, jogging, maupun pilates. Apapun olahraga pilihanmu – yang pasti kegiatan tersebut dapat menjaga tubuh tetap fit saat berpuasa.
Lengkapi Pula Kebutuhan Vitamin Tubuh
Menjaga produktivitas selama berpuasa juga perlu dimaksimalkan dengan memenuhi kebutuhan vitamin. Nah, selain dari makanan – vitamin juga bisa diperoleh dari multivitamin yang memiliki kandungan lengkap, lho.
Tapi, multivitamin apa yang sebaiknya dikonsumsi?
Kamu direkomendasikan minum Enervon Active ketika sahur dan berbuka puasa! Multivitamin yang satu ini mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc yang dapat membantu jaga daya tahan tubuhmu.
Selain itu, kandungan Vitamin B Kompleks dapat optimalkan proses metabolisme, sehingga makanan yang kamu konsumsi – saat sahur dan berbuka, dapat diubah menjadi energi yang lebih tahan lama. Jadi, tak mudah lelah meski punya aktivitas padat!
Itulah berbagai kegiatan yang dapat bantu menjaga diri tetap produktif meskipun sedang berpuasa. Apakah, kamu tertarik mencobanya, Enervoners?
Featured Image - lifestyle.okezone.com