Deretan Kebiasaan Baik Untuk Jaga Kesehatan Mental Selama Pandemi
Selama pandemi Covid-19, berbagai perubahan dalam hidup sering kali dialami. Hal ini bisa saja menjadi sesuatu yang sulit dihadapi – dan akhirnya menyebabkan rasa cemas kian menghampiri. Tak jarang, kondisi tersebut memicu masalah kesehatan mental, termasuk depresi. Untuk itu, bersikap baik pada diri sendiri – termasuk menjalani gaya hidup yang baik menjadi kunci utamanya.
Cara terbaik untuk menjaga kesehatan mental selama pandemi, yaitu melakukan pendekatan yang cocok untukmu. Misalnya, melakukan berbagai kegiatan – yang dapat membawa nilai positif, sehingga kamu merasa lebih bahagia.
Tapi, apa saja sih berbagai kebiasaan yang dapat bantu menjaga kesehatan mental tersebut? Ini dia ulasan lengkapnya.
Menerima Diri Apa Adanya: Langkah Paling Penting
Credit Image - happifyourworld.com
Dilansir dari CNN Indonesia – langkah pertama yang mesti dilakukan agar kesehatan mental tetap terjaga, yaitu menerima diri apa adanya. Kecenderungan mengkritik diri sendiri, perfeksionis, atau sering membanding-bandingkan – merupakan faktor pemicu timbulnya kecemasan dan depresi.
Untuk itu, lepaskan diri dari standar hidup yang menjadi beban. Kemudian, berikanlah rasa belas kasihan terhadap diri sendiri – yang juga dapat membantumu menerima diri apa adanya. Belas kasihan tersebut terdiri dari tiga komponen, yaitu kebaikan diri, rasa kemanusiaan, dan kesadaran.
Menjaga Hubungan Sosial
Manusia memang ditakdirkan menjadi makhluk sosial – dan membutuhkan orang lain dalam hidupnya. Sebuah studi yang dilakukan oleh para peneliti di Harvard berusaha memahami hal apa yang bisa melindungi diri dari depresi – tentunya, hal tersebut mesti yang bisa dikendalikan.
Lalu, bagaimana dengan hasilnya? Ditemukan bahwa hubungan sosial merupakan faktor pelindung yang paling penting. Jadi, menjaga hubungan sosialmu – juga dapat menghindari dari masalah kesehatan mental, dan membuat diri lebih bahagia.
Hal tersebut dapat berupa curhat dengan keluarga maupun teman, memahami apa yang dirasakan oleh orang lain, atau sekedar memberikan ucapan terima kasih. Memiliki hubungan sosial yang positif – dapat berdampak baik pula pada kemampuan diri untuk mengelola stres.
Berolahraga Bantu Diri Lebih Bahagia
Credit Image - halodoc.com
Olahraga juga menjadi bagian penting dalam mencegah depresi – sebab, gaya hidup yang kurang sehat juga menjadi pemicu timbulnya masalah kesehatan mental, lho. Satu studi menemukan bahwa dengan rutin berolahraga selama 15 menit sehari – dapat mencegah depresi.
Kegiatan yang satu ini menjadi pengalih perhatian yang positif. Dengan melakukan berbagai aktivitas, kamu bisa terlindungi dari berbagai gejala depresi. Bahkan, manfaat olahraga untuk kesehatan mental pun bisa dirasakan secara langsung, yaitu kamu menjadi lebih bahagia. Setuju nggak nih?
Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Juga Jadi Faktor Penting
Banyak yang telah menuliskan tentang hubungan antara makanan dan suasana hati. Menerapkan pola makan sehat, seperti tinggi sayuran, biji-bijian, dan lemak baik – dapat bantu memperbaiki mood, sekaligus mengurangi risiko terjadinya depresi. Sudah pasti, hal ini juga baik untuk kesehatan tubuhmu ya.
Selain itu, memiliki waktu tidur yang berkualitas juga penting diperhatikan, lho. Jika kamu memiliki masalah tidur – yuk, segera atasi dengan tepat. Langkah ini juga dapat meringankan gejala kondisi kesehatan mental.
Menerapkan Metode Mindfulness
Credit Image - sfidnfits.com
Melalui mindfulness – kamu bisa mengubah cara berhadapan dengan pikiran dan perasaan yang sulit. Satu studi menemukan bahwa setelah 8 minggu melakukan latihan mindfulness, terjadi peningkatan konsentrasi – yang terkait dengan regulasi emosional dan berbagai manfaat lainnya.
Meskipun mindfulness bukanlah obat untuk semua masalah kesehatan mental, tetapi metode yang satu ini dapat menjadi alat yang sangat membantu dalam menghadapi tantangan di kehidupan.
Agar bisa memiliki pola pikir tersebut dan mencapai mindfulness, kamu mesti lebih memahami emosi diri – sekaligus mencari cara terbaik dalam menyikapinya. Misalnya, dengan melakukan meditasi, berusaha tidak judgemental, memaafkan, mencintai, dan mengurus diri sendiri.
Menjaga kesehatan mental di kala pandemi Covid-19 memang penting adanya. Dalam kondisi serba tidak pasti ini – membuat diri merasa lebih bahagia, dapat membantumu terhindar dari rasa stres, cemas – bahkan hingga depresi.
Jadi, apakah kamu sudah mulai menerapkan berbagai cara di atas?
Featured Image - riliv.co
Source - cnnindonesia.com