5 Kesalahan Ketika Virtual Netrwoking, Harus Dihindari Ya!
Seperti diketahui, peningkatan karier di masa mendatang, lho.
Apalagi di era digital, networking dapat dilakukan melalui berbagai media, termasuk secara virtual. Mudah sekali, kan? Tapi, jangan dianggap sepele – dan malah melakukannya sembarangan ya, sebab ada beberapa kesalahan virtual networking yang tanpa sadar sering dilakukan, serta justru dapat memberi kerugian.
Kalau dibiarkan terus-menerus, kesalahan tersebut pun membuatmu tidak dapat merasakan manfaat networking seutuhnya. Ya ibarat kata, sudah menjalin hubungan baik dengan kenalan baru, tapi tidak mendapat peluang karena kesalahan yang dilakukan. Hal ini merugikan, ya?
Untuk itu, kamu perlu mengetahui sejumlah kesalahan virtual networking – dan pastikan dihindari! Apa saja sih kesalahan tersebut?
Yuk, simak ulasannya sampai habis ya!
Mengirim Request LinkedIn Tanpa Pesan
Credit Image - wapix.co
Kesalahan pertama dalam menjalani virtual networking, yaitu mengirimkan request di LinkedIn – maupun portal pekerjaan lainnya tanpa dibarengi dengan pengiriman pesan. Wah, bayangkan saja, orang yang cukup ternama di dunia kerja pasti memiliki banyak connection request setiap harinya ya.
Kalau kamu tidak menambahkan pesan, lantas apa yang membedakan dengan pengguna lainnya? Mesti diketahui, LinkedIn termasuk salah satu platform yang bisa dijadikan media untuk bertemu banyak orang dari berbagai macam bidang profesional, lho. Untuk itu, pastikan kamu menghindari kesalahan networking yang satu ini!
Usai Berteman, Tapi Tidak Melanjutkan Hubungan
Dikutip dari Hubspot, networking bukanlah semata-mata mengenai menjalin hubungan baru saja. Melainkan, kamu perlu mempertahankan hubungan tersebut dengan baik. Sayangnya, masih banyak yang justru menyepelekan hal yang satu ini.
Coba pikirkan kembali, apa gunanya mendapat teman baru – atau koneksi baru tapi tidak pernah berdiskusi mengenai suatu hal? Jika sulit untuk melanjutkan obrolan, kamu dapat follow-up mengenai topik yang dibahas sebelumnya kok.
Selain itu, pastikan pula kamu melakukan dialog, bukan monolog yang membuat lawan bicara menjadi malas ya.
Terlalu Banyak Minta Tolong Juga Perlu Dihindari Nih!
Credit Image - magazine.job-like.com
Kesalahan virtual networking lainnya yang juga sering dilakukan, yaitu terlalu banyak meminta tolong – padahal belum terlalu kenal dengan orang tersebut. Ingat, kamu ingin menjalin hubungan profesional, bukan seperti berbicara ke teman biasa.
Jika kamu tertarik dengan sebuah perusahaan, kemudian ingin mencari tahu pengalaman kerja karyawannya di tempat tersebut? Pertanyaan seperti ini tidak masalah ya. Tapi, yang perlu dihindari – meminta data perusahaan, atau justru menanyakan sebagian besar karyawan. Tindakan ini justru merepotkan orang lain, lho.
Melakukan Pendekatan yang Terlalu Umum
Sering melakukan pendekatan generik – alias terlalu umum? Kesalahan networking ini juga harus dihindari! Mengirimkan pesan yang biasa saja, baik melalui email, LinkedIn, maupun media lainnya justru bisa membuat lawan bicaramu malas.
Pesan umum yang dimaksud, yaitu seperti template yang sudah disiapkan, kemudian tinggal dikirimkan ke banyak orang – biasanya, kamu hanya mengganti nama. Dalam hal ini, penting untuk melihat profil orang tersebut terlebih dahulu, cari tahu lebih banyak tentangnya, dan baru kirimkan pesan.
Bisa jadi ada hal menarik yang menjadi common interest di antara kamu berdua, lho. Kemudian, perbincangan pun bisa semakin menyenangkan. Pastinya, orang tersebut akan senang kalau kamu tidak mengirimkan pesan template.
Tidak Memperhatikan Penampilan Ketika Acara
Credit Image - westmiworks.org
Kesalahan yang satu ini juga masih sering dilakukan dalam menjalani virtual networking. Dalam acara, biasanya semua orang akan menyalakan kamera, mendengarkan orang lain berbicara – kemudian, menunggu giliran masing-masing. Benar, kan?
Yang menjadi masalah, masih banyak yang menyepelekan penampilan di depan kamera – dan justru berpikir “ini kan hanya virtual networking, tak perlulah berpakaian yang terlalu rapih” hal ini salah besar, lho! Alhasil, penampilan tidak rapih, background berantakan, dan kamu pun terlihat kurang profesional.
Bangun Networking Secara Maksimal, Tetap Jaga Stamina Tubuhmu!
Sudah paham ya bagaimana cara membangun networking? Tentu saja, hal yang satu ini tak bisa dipisahkan dari unsur stamina tubuh, lho. Sebab, jika tubuh sudah mendapatkan energi yang cukup, maka kamu bisa semakin fokus dalam melakukan berbagai hal, termasuk dalam menjalin hubungan kerja.
Jadi, dukung selalu produktivitas dan pertahankan stamina tubuh dengan rutin mengonsumsi multivitamin – yang tentunya memiliki kandungan lengkap, seperti Enervon Active.
Multivitamin andalanmu yang satu ini mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc untuk menjaga stamina agar tidak mudah lelah, sekaligus menjaga daya tahan tubuhmu – sehingga tak gampang terserang penyakit.
Kandungan Vitamin B Kompleks dalam Enervon Active dapat bantu mengoptimalkan metabolisme, sehingga makanan yang dikonsumsi – bisa diubah menjadi energi yang lebih tahan lama. Jadi, tak heran kalau kamu makin produktif, nih!
Wah, bagaimana? Sudah cukup jelas ya berbagai hal yang wajib kamu hindari dalam melakukan virtual networking. Jadi, ketika kamu tengah menjalani kegiatan ini – yuk, jangan sampai melakukan kesalahan di atas!
Featured Image - ift.org