Apakah kamu pernah mendengar bahwa memperluas hubungan kerja yang juga baik untuk menunjang jenjang karier di kemudian hari.

Meski demikian, yang perlu ketahui, yaitu dunia kerja tidaklah sesederhana itu, lho. Seringkali dunia kerja justru bisa menjadi sangat kejam dan keras. Untukmu yang sudah berkecimpung dalam urusan karier dalam waktu yang lama – pasti setuju akan hal tersebut ya?

Realitanya, dunia kerja tidak semenyenangkan itu. Jadi, jangan sampai salah kaprah ya! Tapi, mengapa sih realita dunia kerja tak seindah bayangan kebanyakan orang? Yuk, ketahui 3 alasannya berikut ini.

Simak sampai habis ya!

 

 

Adanya Persaingan yang Ketat

Credit Image - liputan6.com

Memang, ide-ide kreatif dan lainnya.

Selain itu, menjadi seseorang yang aktif dan penuh inisiatif juga merupakan keunggulan yang penting dimiliki dalam dunia kerja. Sebab, kalau bersikap pastif, ada kemungkinan kamu mudah tersingkir dalam persaingan.

Menjadi orang yang baik hati tentu sangat dianjurkan. Tetapi, kamu juga harus cerdas supaya tidak dimanfaatkan oleh orang-orang yang mengatasnamakan pertemanan – hanya untuk memperoleh keuntungan pribadi.

Dan, cobalah untuk tetap tampil rapih dan bersih. Tak bisa dipungkiri, orang cenderung melihat penampilan terlebih dahulu, karena inilah yang terlihat dari luar. Tapi, bukan berarti kamu harus boros, lho. Tidak perlu memakai atau membeli barang-barang mahal serta branded, cukup gunakan pakaian yang sopan dan sesuai.

 

Adanya Rasa Iri Hati

Credit Image - lifestyle.okezone.com

Adanya persaingan yang ketat dalam dunia kerja, pastinya bisa menimbulkan rasa iri hati. Apalagi, jika kamu ternyata memiliki kinerja yang baik – pekerjaan selalu selesai tepat waktu, serta target kerja yang selalu tercapai. Dalam hal ini, mungkin ada orang yang merasa iri hati padamu.

Ingat, kamu tak bisa mencegah rasa iri hati tersebut. Namun, kamu bisa tetap waspada, sebab hal ini bisa menimbulkan niat jahat. Bisa saja rekan kerja melakukan tindakan tidak terpuji untuk menjatuhkan kamu.

Untuk itu, selalu jaga tingkah laku, integritas, dan perkataan agar mereka yang iri tidak punya kesempatan untuk mencari cela dalam menjatuhkanmu. Dan, yang paling terpenting, selalu berdoa agar selalu dilindungi dari hal-hal yang negatif ya!

 

Tekanan dari Atasan yang Tak Kunjung Henti

Credit Image - kompasiana.com

Sosok atasan yang tidak bersahabat dan bossy bisa menjadi tekanan bagi para karyawannya. Apalagi jika si atasan tidak bisa memberikan contoh yang baik pada anggota timnya. Singkat kata, atasan tersebut bukanlah sosok pemimpin yang baik.

Tentu saja, hal tersebut bisa menimbulkan tekanan bagi kamu. Misalnya, tiada hari tanpa dimarahi atasan, karena terjadi miskomunikasi. Atau atasan yang plin-plan, seperti satu menit yang lalu meminta untuk mengerjakan tugas A, namun tak lama memerintah untuk segera mengajarkan yang lain. Pastinya, hal ini bisa membuat karyawan menjadi tertekan, ya?

Tak sedikit sikap atasan yang menyebabkan rasa stres dari karyawan meningkat. Sikap tersebut pun dapat menurunkan produktivitas karyawan, serta akhirnya juga membuat karyawan tidak betah karena tekanan yang diterima dari atasannya.

 

Wah, itulah ketiga realitas dunia kerja yang patut diketahui. Dari ulasan tersebut, bisa disimpulkan bahwa dunia kerja tak selalu menyenangkan, tetapi dari hal ini – ada banyak pelajaran hidup yang bisa dipetik dibaliknya.

Dan, pastinya agar kegiatan bekerja tetap lancar, pastikan pula kamu sudah memiliki energi yang cukup ya. Jadi, dukung produktivitas dan selalu jaga energi tubuh dengan rutin mengonsumsi multivitamin – yang tentunya memiliki kandungan lengkap, seperti Enervon Active.

Multivitamin andalanmu yang satu ini mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc untuk menjaga stamina agar tidak mudah lelah, sekaligus menjaga daya tahan tubuhmu – sehingga tak gampang terserang penyakit.

Kandungan Vitamin B Kompleks dalam mengoptimalkan metabolisme, sehingga makanan yang dikonsumsi – bisa diubah menjadi energi yang lebih tahan lama. 

 

 

Featured Image - klikdokter.com