Kerja Online Jadi Alternatif Cari Penghasilan, Ini Ulasannya
Di zaman yang serba modern seperti sekarang ini, istilah susah mendapatkan kerja sepertinya sudah tidak terlalu berlaku lagi. Karena, kesempatan untuk bisa bekerja sekarang ini jauh lebih mudah daripada zaman dulu.
Bagi kamu yang masih mencari pekerjaan, tidak ada salahnya untuk mencoba bekerja secara online. Tidak dapat disepelekan, kerja secara online justru bisa membuat pendapatanmu menyamai teman yang bekerja di perusahaan.Dengan keuntungan yang bisa kamu rasakan, bekerja secara online tidak bisa dipandang sebelah mata saja. Untuk itu, agar lebih memahami tentang kerja online, cara kerja, dan keuntungannya, simak ulasan berikut ini.
Definisi kerja online
Credit: Highlight.ID
Kerja online merupakan sebuah profesi dimana seseorang memanfaatkan media internet untuk mencari penghasilan. Internet digunakan oleh para pekerja online sebagai media penghubung mereka dengan client atau orang yang sedang mempekerjakan mereka. Karena kerja online bersifat fleksibel, berarti pekerjaan ini bisa kamu kerjakan dimana saja dan kapan saja. Selain itu, kerja online ini juga banyak dijadikan sebagai kerja sampingan untuk menambah penghasilan.
Syarat untuk menjadi seorang pekerja online juga terbilang lebih mudah ketimbang saat melamar kerja dengan cara konvensional. Namun, tentunya pelamar tetap harus memiliki kemampuan yang bisa ditawarkan dan dijual kepada para calon client.
Keuntungan dan kerugian kerja online
Credit: Hello Sehat
Sebagai salah satu alternatif dalam mencari penghasilan, kerja online layak untuk dipertimbangkan. Namun, layaknya pekerjaan lainnya, kerja online juga memiliki keuntungan serta kekurangannya sendiri. Jadi, untuk kamu yang ingin terjun di dalam dunia kerja ini, perlu mengetahui plus dan minusnya.
Keuntungan yang bisa kamu rasakan adalah waktu kerja jadi lebih fleksibel. Saat menjadi pekerja online, kamu bisa mengatur waktu sendiri, mulai dari menyisihkan waktu untuk bekerja dan untuk melakukan kegiatan lainnya.
Pekerja online sendiri tidak memiliki aturan yang harus ditepati selama bekerja. Seperti harus datang tepat waktu dan juga memakai pakaian rapi. Selain itu, kamu juga memiliki waktu bekerja yang lebih efisien dan produktif, karena kamu tidak memerlukan waktu untuk pergi ke kantor, selayaknya orang yang bekerja kantoran.
Disisi lain, ada juga kerugian yang dapat dirasakan. Misalnya, kamu menjadi lebih mudah merasa jenuh saat bekerja karena tidak ada rekan kerja yang bisa diajak ngobrol, diskusi, bercanda, dan lain sebagainya.
Terkadang fokus dalam bekerja secara online juga bisa terganggu. Kerja online memang dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Namun, dibalik kebebasan tersebut, kamu mungkin jadi lebih rentan terhadap godaan untuk melakukan aktivitas lain selain bekerja.
Selain itu, kebanyakan para pekerja online juga sering merasa kesulitan untuk menilai performa dari pekerjaan yang telah dilakukan. Jika karyawan kantoran biasanya akan mendapat teguran langsung dari atasan saat melakukan kesalahan, hal ini tidak berlaku pagi pekerja online. Dan hal seperti ini akan membuatmu lebih sulit untuk berkembang.
Untuk itu, bagi kamu yang ingin melakukan profesi ini, jangan ragu untuk meminta feedback atau masukan dari client agar kualitas kerja bisa maju dan berkembang lebih baik.
Rekomendasi jenis pekerjaan online
Credit: Upwork.com
Pada dasarnya, pekerjaan online tidak jauh berbeda dengan kerja biasa. Yang membedakan hanyalah waktu dan lokasi kerjanya saja. Namun, dari sekian banyak pekerjaan yang bisa dilakukan secara online, ada beberapa pekerjaan yang banyak dipilih oleh pekerja online.
Salah satunya adalah menjadi web designer dan web developer. Kedua pekerjaan ini cukup popular dilakukan oleh pekerja online karena lowongannya juga tersedia cukup banyak. Selain itu, pekerja online juga banyak yang menjadi penulis, penerjemah, blogger, dan melakukan usaha secara online. Dan tentunya, sesuaikan jenis pekerjaan dengan kemampuan yang kamu miliki, agar kerja online bisa menjadi pekerjaan utama.
Featured Image - Medium.com