5 Langkah Perencanaan Karir, Bikin Makin Sukses di Kemudian Hari
Apakah saat ini kamu tengah menyusun perencaan karir? Kalau begitu, informasi yang satu ini tidak boleh dilewatkan lho, Enervoners! Seperti diketahui, mendapatkan masa depan yang sukses tidak bisa diperoleh dengan cara yang mudah. Tentunya, diperlukan perencaan yang matang, serta usaha maksimal untuk menggapainya.
Selain itu, kamu juga diharapkan bisa menghindari berbagai macam penghambat dalam perencaan karirmu, seperti terlalu bersantai – atau bahkan menganggap bahwa merencanakan masa depan merupakan hal yang tidak terlalu penting. Padahal, merencanakan segala hal, termasuk dalam urusan karir adalah kunci paling penting, lho.
Perlu diingat pula bahwa meraih masa depan cemerlang tidak hanya cukup dengan mengandalkan keberuntungan saja. Untuk itu, mengetahui berbagai langkah sukses dalam perencanaan karir merupakan hal yang tidak boleh dilewatkan.
Untuk memudahkanmu, kali ini Enervon bakal membahas mengenai 5 tips penting dalam menentukan perencaan karir, sehingga masa depan cemerlang pun bukan sekedar impian semata! Sudah penasaran akan sejumlah tips ini?
Yuk, baca ulasannya sampai habis ya, Enervoners!
#1 – Menyusun Visi dan Misi
Credit Image - fikes-umt.ac.id
Sepertinya, hal yang satu ini termasuk paling esensial dalam penyusunan perencanaan karir, ya. Menentukan visi dan misi merupakan panduan – atau pedoman yang akan kamu realisasikan dalam kurun waktu 5 sampai 10 tahun ke depan. Tak perlu khawatir, kamu bisa menyusun visi dan misi dengan cara yang sederhana, kok.
Misalnya, dengan menanyakan kepada diri sendiri hal yang kamu inginkan di masa mendatang, kemudian bayangkan pula akan menjadi apa dirimu dalam beberapa tahun ke depan. Kalau membayangkan visi misi dalam kurun waktu 5-10 tahun sulit untuk dilakukan, maka kamu bisa menentukannya dalam jangka pendek saja, seperti 2 sampai 3 tahun mendatang.
Ingatlah bahwa dalam membuat visi misi, kamu harus serius dalam memikirkan berbagai aspek penting di dalamnya, ya. Dengan demikian, perencaan karir pun bisa berjalan sesuai planning!
#2 – Kenali Potensi Diri
Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan dalam proses perencanaan karir, yakni mengenali potensi dirimu dengan baik. Jangan dianggap enteng, sebab tidak mengenali potensi diri justru bisa membuatmu gagal dalam mencapai masa depan cemerlang, lho. Selain itu, hal tersebut juga dapat membuatmu cenderung salah memilih jalan!
Jadi, kamu harus bisa mengidentifikasi berbagai potensi yang dapat dikembangkan demi mendapatkan karir yang ideal. Hal ini bisa dimulai dengan mencatat kelebihan yang kamu miliki. Selain itu, kenali pula kelemahanmu – dan perbaiki kelemahan agar kamu bisa semakin berkembang.
#3 – Lakukan Evaluasi
Credit Image - qubisa.com
Perencanaan karir tentunya juga meliputi aspek evaluasi diri sendiri. Perlu diketahui bahwa mengenang masa lalu memang tidak akan memengaruhi dirimu untuk hari ini – maupun di masa mendatang, lho. Namun, jika kamu justru melakukannya untuk introspeksi diri, maka hal tersebut dapat menjadi sebuah langkah tepat dalam mencapai masa depan yang cemerlang.
Terkadang, kamu perlu berhenti dan menengok sejenak ke belakang, kemudian mulai mengingat berbagai hal yang sudah dilakukan untuk mempersiapkan karir di masa depan. Kalau di masa lalu kamu merupakan orang yang malas – atau susah serius dalam hidup, nah kini saatnya untuk memperbaiki hal tersebut.
Cobalah untuk menjadi seseorang yang lebih baik, seperti mengubahnya dan menjadikan masa lalu sebagai “guru” dan pelajaran terbaik untuk melangkah maju ke depan.
#4 – Cari Informasi Mengenai Peluang Karir
Menyusun perencanaan karir tidak luput dari mencari beragam informasi mengenai peluang pekerjaan yang dapat dilakukan. Hal ini penting agar kamu bisa mengetahui – serta memprediksi dan mempertimbangkan profesi atau jabatan yang sekiranya tengah ramai, dan tentunya memiliki prospek karir yang baik di kemudian hari.
Selain itu, mencari informasi terbaru juga bisa membantumu mengetahui perkembangan kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan impian. Mengingat, zaman yang semakin maju, maka setiap perusahaan membutuhkan kualitas sumber daya manusia yang juga semakin meningkat. Informasi perkembangan kualifikasi tersebut bisa menjadi gambaran – atau bahkan standar untuk mengembangkan potensi diri, lho.
#5 – Rancang Perjalanan Karir
Credit Image - digitalmarketer.co.id
Langkah terakhir dalam proses perencanaan karir, yaitu merancang career path dan merealisasikannya secara konsisten, ya. Merancang perjalanan karir dapat dilakukan dengan memetakan cara atau strategi yang dapat kamu lakukan untuk meraih profesi yang diinginkan. Dalam hal ini, sebaiknya mulai dari langkah yang sederhana terlebih dahulu.
Kemudian, pastikan kamu juga konsisten dalam merealisasikannya. Ingatlah bahwa jangan sampai goyah dalam mewujudkan masa depan yang cemerlang, apalagi ketika mendapat permasalahan ketika tengah berusaha meraih posisi – atau profesi yang diinginkan. Tenang, badai pasti berlalu, setiap masalah pun bakal terlewati dengan baik.
Konsisten memang dapat membantu merealisasikan perencanaan karir yang telah kamu buat sebelumnya. Namun perlu diketahui, ada hal lain yang tidak kalah pentingnya dalam proses perencanaan karir, yaitu memastikan tubuhmu sudah memiliki asupan energi yang cukup.
Dengan memiliki energi, maka kamu bisa melakukan berbagai aktivitas yang dapat mendukung produktivitas, serta membuatmu selangkah lebih dekat dengan masa depan yang cemerlang. Hal ini bisa dilakukan dengan rutin mengonsumsi multivitamin dengan kandungan lengkap, seperti Enervon Active.
Enervon Active mengandung non-acidic 500 mg Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc yang dapat menjaga stamina tubuh agar tidak mudah lelah, sekaligus menjaga daya tahan tubuhmu. Multivitamin tepat untuk menemani rutinitas harian – dan pastinya nyaman di lambung sensitif!
Kandungan vitamin B kompleks dalam Enervon Active dapat membantu proses metabolisme, sehingga tubuh bisa memperoleh sumber energi yang lebih tahan lama. Manfaat yang satu ini bisa membuat kamu makin produktif, serta bisa mempertahankan tingkat fokus selama bekerja, ya.
Tak hanya baik untuk menjaga stamina tubuh, namun kombinasi kandungan vitamin di dalam Enervon Active juga ampuh dalam menjaga sistem kekebalan agar tidak mudah terserang berbagai macam penyakit. Manfaat yang satu ini bisa membuatmu tetap aktif, tanpa harus takut mudah jatuh sakit. Kalau sudah begini, mencapai karir cemerlang makin mudah untuk dijalani, kan?
Nah, itulah kelima tips yang bisa dilakukan dalam proses perencanaan karir. Untukmu yang tengah menentukan perjalanan karirmu, yuk coba terapkan sejumlah cara di atas!
Featured Image - cermati.com