Di masa pandemi, setiap orang mencoba untuk menerapkan hidup sehat. Salah satu pola hidup sehat dapat dimulai dengan rutin berolahraga. Uniknya, pandemi membuat sebagian besar orang menjadikan olahraga sebagai hobi.

Lari menjadi salah satu jenis olahraga yang paling diminati setelah bersepeda di kala pandemi. Tujuan seseorang untuk berlari adalah untuk membakar kalori dalam tubuh. Namun, apakah kamu tahu apa saja olahraga yang dapat membakar kalori selain dengan berlari?

Jika belum mengetahuinya, di bawah ini terdapat 5 olahraga yang dapat dilakukan untuk membakar kalori. Selain membakar kalori, kamu juga dapat meningkatkan imun tubuh dengan olahraga-olahraga ini, lho. Langsung saja simak ulasan selengkapnya di bawah ini!

 

 

Mountain Climber

Credit Image - cbc.ca

Olahraga pertama yang dapat membakar banyak kalori adalah mountain climber. Olahraga ini diawali dengan posisi plank dan mengerakkan kaki kiri dan kanan secara bergantian. Bila dilakukan selama 30 menit akanmembakar 240-350 kalori.

Gerakan yang mudah untuk dilakukan ini sangat cocok dilakukan untuk gerakan permulaan dalam memulai workout di rumah. Jadi, gerakan ini bisa banget dikombinasikan dengan gerakan olahraga lainnya.

 

Jumping Jack

Jumping jack juga menjadi salah satu olahraga yang cukup membantu untuk membakar kalori. Tidak heran jika olahraga ini sering dijadikan gerakan pada workout untuk penurunan berat badan. Tidak hanya membakar kalori, ternyata olahraga ini juga dapat meningkatkan kinerja jantung.

Gerakan olahraga ini dilakukan dengan melompat dengan dua kaki yang terbuka lebar secara bersamaan lalu tepuk kedua tangan di atas kepala ketika melompat. Melakukan gerakan jumping jack selama 1 menit dapat membakar 8-11 kalori, dan jika dikalkulasikan hingga 30 menit, kamu akan membakar sekitar 240-330 kalori.

 

Sepeda Statis

Credit Image - productnation.co

Jenis olahraga yang satu ini sangat mudah dilakukan dalam rumah, yups – bersepeda dengan sepeda statis. Olahraga dengan sepeda statis akan membantu membakar kalori dengan baik dengan cara mengatur kecepatannya secara bertahap.

Jika baru mulai – atau terhitung 5 menit pertama, mulailah  dengan kecepatan rendah, lalu tingkatkan kecepatan secara berkala. Jika melakukannya selama 30 menit, kamu dapat membakar 210-300 kalori.

 

Senam Aerobik

Jika kamu menyukai olahraga yang ceria atau penuh semangat, cobalah untuk olahraga dengan senam aerobik, seperti Zumba contohnya. Gerakan senam aerobik dapat membakar kalori dengan baik. Senam aeorobik dapat memabakar 6-9 kalori per menit, atau sekitar 180-270 kalori selama 30 menit.

Untuk melakukan senam ini di dalam rumah, kamu dapat memanfaatkan Youtube untuk melihat gerakannya dan mulai mengikutinya. Namun jika kamu senang untuk melakukannya bersama rekan-rekan, silahkan datang ke sanggar senam ya!

 

Berenang

Credit Image - bola.com

Jenis olahraga membakar kalori yang satu ini seringkali menjadi andalan bagi orang-orang yang senang berolahraga namun tidak suka berkeringat. Berenang menjadi satu-satunya olahraga yang dapat membakar kalori tanpa membuatmu terasa kepanasan.

Selain dapat membakar kalori, berenang juga menjadi olahraga yang membuatmu merasa rileks. Berenang juga dapat memperkuat otot, melancarkan peredaran darah dalam tubuh, serta memperbaiki kinerja jantung. Jika kamu berenang selama 30 menit tanpa berhenti, kamu sudah berhasil membakar kalori 190-290 kalori tanpa harus berkeringat, lho!

Membakar kalori menjadi salah satu cara untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan dapat menjaga imunitas. Meskipun hanya dilakukan 15-30 menit per-harinya, olahraga membakar lemak akan membuatmu terasa bugar.

Agar daya tahan tubuh dapat terjaga lebih baik, maka kamu perlu untuk menjaganya juga dari dalam – yaitu dengan mengonsumsi multivitamin atau suplemen imunomodulator untuk menjaga sistem imun dalam tubuh. Untuk itu, kamu direkomendasikan untuk mengonsumsi  Enervon Active!

Multivitamin yang memiliki kandungan lengkap, yaitu Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat ini dapat membantumu menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit. Enervon-C Effervescent — dengan kandungan Vitamin C lebih tinggi, yaitu 1000 mg untuk berikan perlindungan ekstra, terutama kamu yang sudah sering beraktivitas di luar rumah.

Namun, jika kamu memiliki masalah lambung yang cukup sensitif, maka direkomendasikan untuk mengonsumsi Enervon Active – dengan kandungan non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc dapat menjaga stamina tubuh, sekalius mengoptimalkan kinerja sistem imun.

Untuk mendapatkan produk multivitamin Enervon yang asli, pastikan untuk membelinya dari official store yang terdapat di e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, dan BukaLapak. Atau kunjungi drug store dan apotek terdekat ya!

 

Itulah 5 jenis olahraga yang dapat dilakukan untuk membakar kalori. Setelah membaca artikel ini, pastikan untuk rutin berolahraga agar daya tahan tubuh tetap terjaga ya!

 

 

Featured Image – fynefettle.com

Source – cnnindonesia.com