Diketahui, metabolisme merupakan sebuah proses kimia yang terjadi di dalam tubuh yang akan mengubah makanan serta minuman – yang telah kamu konsumsi, kemudian menjadi sumber energi. Memang, mendapatkan cukup energi dapat membantu sel dan jaringan tubuh tetap sehat, berkembang, dan berjalan sesuai fungsinya.

Semakin cepat proses metabolisme, maka akan lebih banyak pula kalori yang kamu butuhkan. Inilah alasan mengapa ada orang yang mengonsumsi banyak makanan, tapi berat badannya tetap stabil. Tapi, ada pula yang sebaliknya.

Kuncinya, yaitu menjaga metabolisme agar tetap cepat – dan bisa berjalan dengan baik. Untuk mendapatnya, kamu dapat menerapkan 5 tips mudah berikut ini, lho.

Yuk, segera simak ulasan lengkapnya!

 

 

1. Olahraga Dengan Intensitas Tinggi

Credit Image - coastalorthoteam.com

Hal pertama yang dapat membantu meningkatkan metabolisme, yaitu dengan rutin berolahraga, namun lakukan dengan intensitas tinggi. Hal ini pun dianjurkan untuk diet karena terbukti berdampak bagi percepatan pembakaran kalori.

Selain latihan intensitas tinggi, kamu juga bisa melakukan latihan angkat beban agar mempercepat pembakaran kalori. Nah, tidak hanya meningkatkan metabolisme, angkat beban juga bisa membuat tubuh nampak lebih atletis, sekaligus meningkatkan kepercayaan diri.

 

2. Meminum Air Dingin

Tahukah kamu bahwa meminum air dingin merupakan cara paling mudah untuk meningkatkan sistem metabolisme tubuh? Ya, hal ini ternyata dapat membuat perut terasa kenyang, serta membuat tubuh membakar kalori lebih banyak, lho.

Kamu dapat meminum air putih 30 menit sebelum waktu makan – yang juga akan membantumu mengonsumsi lebih sedikit makanan, karena perut sudah terisi oleh air. Cara tersebut dengan mudah dapat membantu kamu untuk mengontrol berat badan.

 

3. Konsumsi Makanan Tinggi Protein – atau Pedas

Credit Image - health.clevelandclinic.org

Mengonsumsi makanan makanan yang tinggi akan protein seperti kacang, telur, dan dada ayam dapat membantumu untuk meningkatkan metabolisme dalam tubuh. Asupan protein yang tinggi ke dalam tubuh mampu mempercepat metabolisme hingga 15-30 persen. Selain itu, makanan yang tinggi protein mampu memberi efek kenyang yang lebih lama, sehingga sangat cocok untuk kita yang sedang diet.

Atau, kamu juga bisa mengonsumsi makanan pedas yang ternyata mampu membantu mempercepat metabolisme. Hal ini karena kandungan capsaicin didalam cabai mampu membakar jaringan lemak di dalam tubuh.

Tapi ingat, jangan mengonsumsi cabai secara berlebihan, ya. Mengonsumsi cabai berlebihan dapat menimbulkan beberapa masalah pada kesehatan, seperti maag, sakit tenggorokan, hingga gangguan pencernaan.

 

4. Tidur yang Cukup

Mendapat waktu istirahat yang cukup memiliki efek baik terhadap kesehatan tubuh, salah satunya dapat membantu meningkatkan sistem metabolisme. Jadi, apakah kamu sudah memperoleh tidur yang cukup setiap harinya?

Tidur bisa dikatakan cukup bila dilakukan selama 7-9 jam dalam sehari. Kurang tidur mampu meningkatkan risiko obesitas karena dapat memicu peningkatan hormon ghrelin, yaitu hormon yang membuat hasrat untuk makan.

 

5. Rutin Konsumsi Vitamin B Kompleks

Credit Image - medartsweightloss.com

Perlu diketahui bahwa vitamin B kompleks merupakan salah satu vitamin yang berperan penting dalam meningkatkan metabolisme tubuh. Sejumlah jenis vitamin B kompleks – berfungsi untuk memproses karbohidrat, kemudian memecahnya menjadi glukosa dan diubah menjadi energi untuk tubuh.

Lalu, bagaimana caranya memenuhi kebutuhan vitamin tersebut? Vitamin B kompleks dapat diperoleh dari sumber makanan, seperti daging sapi, susu dan produk olahannya, telur, bayam, tempe, sayuran berdaun hijau, kerang, dan hati.

Selain dari makanan, vitamin B kompleks juga bisa didapatkan dengan rutin mengonsumsi multivitamin, direkomendasikan untuk minum Enervon Active – yang punya kandungan lengkap, sekaligus bermanfaat untuk kesehatan tubuhmu, nih.

Multivitamin Enervon-C mengandung Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat  yang berperan menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.

Minum Enervon-C Effervescent – dengan kandungan Vitamin C yang lebih tinggi, serta mampu memberikan perlidungan ekstra terhadap tubuh, sekaligus membuat tubuh terasa segar sepanjang hari!

Untuk kamu yang memiliki masalah lambung sensitif, direkomendasikan untuk minum Enervon Active yang mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc – untuk bantu menjaga stamina agar tak mudah lelah, sekaligus optimalkan sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, multivitamin Enervon-C dan Enervon Active juga dapat menjaga metabolisme, sehingga tubuh dapat memperoleh sumber energi yang lebih tahan lama. Manfaat yang satu ini berkat kandungan Vitamin B Kompleks di dalamnya, lho.

Untuk memperoleh produk Enervon yang tepat kamu bisa membelinya di official store Tokopedia, Shopee, Lazada, dan BukaLapak. Atau, temukan produk Enervon di drug store terdekat.

 

Wah, itulah kelima tips mudah – dan sederhana yang efektif untuk meningkatkan sistem metabolisme tubuh. Diterapkan, yuk!

 

 

Featured Image – klikdokter.com