6 Asupan Nutrisi yang Manjur Untuk Tingkatkan Imun
Apakah resolusi tahun 2022 menjadi lebih sehat dan bugar? Kalau begitu, informasi di bawah ini tidak boleh kamu lewatkan, lho. Selain rajin berolahraga maupun vitamin dan mineral.
Asupan nutrisi yang tepat sudah terbukti mendukung kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk menguatkan kekebalan, meningkatkan perkembangan otak, menjaga kekuatan otot dan tulang, serta memaksimalkan fungsi tubuh.
Dilansir dari Times of India, menurut Head Adult Nutrition, Scientific & Medical Affairs dari Abbot’s Nutrition, Dr. Irfan Shaikh, setidaknya ada 6 jenis nutrisi yang perlu dipenuhi untuk menjaga tingkat optimal kesehatan tubuhmu.
Berikut ini informasi lengkapnya.
#1 – Protein
Credit Image - hot.liputan6.com
Selain membantu menurunkan berat badan, protein juga membantu pertumbuhan, membentuk sistem kekebalan tubuh, serta meningkatkan massa otot, lho. Kementerian Kesehatan RI mencatat kebutuhan protein normal setiap harinya mencapai 62-65 gram untuk laki-laki dan 56-57 gram untuk perempuan. Angka ini sama dengan 0,8-1 gram per kilogram berat badan.
Untuk nutrisi yang satu ini, kamu bisa memperolehnya dari telur – yang merupakan sumber protein terbaik. Selain itu, kamu juga dapat mengonsumsi makanan kaya protein lainnya, seperti buncis, keju cottage, greek yoghurt, kacang tanah, almond, serta produk olahan susu lainnya.
#2 – Kalsium
Kalsium merupakan mineral yang penting untuk kesehatan tulang dan gigi. Pasalnya, 99 persen kalsium tubuh ditemukan dalam tulang dan gigi. Selain itu, kalsium juga membantu otot berkontraksi serta membantu otak dan saraf tubuh berkomunikasi satu sama lain.
Produk susu seperti susu, yoghurt, dan keju adalah sumber makanan kaya kalsium. Kamujuga dapat memasukkan makanan non-susu seperti tahu, sayuran hijau, dan kacang-kacangan ke dalam pola makan setiap hari untuk memastikan asupan kalsium terpenuhi.
#3 – Vitamin A
Credit Image - klikdokter.com
Kemudian, asupan vitamin yang juga harus dipenuhi setiap harinya, yakni vitamin A. Ini merupakan jenis vitamin yang dapat membantu menjaga kesehatan kulit, mulut, perut, dan paru-paru sehingga dapat melawan infeksi dengan lebih baik.
Tak hanya itu saja, vitamin A juga termasuk nutrisi yang dapat menjaga kesehatan mata. Konsumsilah dengan sedikit lemak untuk penyerapan yang lebih baik. Ubi jalar, labu, wortel, dan bayam sarat dengan Vitamin A.
#4 – Vitamin C
Salah satu nutrisi yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, yakni membantu melindungi dari anemia dengan membantu kita menyerap lebih banyak zat besi dari makanan nabati.
Untuk memperoleh asupan vitamin ini, kamu bisa mengonsumsi buah-buahan, seperti jeruk yang memang terkenal akan sumber vitamin C. Selain itu, ada juga makanan tertentu lainnya yang kaya akan vitamin tersebut, seperti kiwi, stroberi, brokoli, tomat, kembang kol, dan paprika merah.
#5 – Vitamin D
Credit Image - klikdokter.com
Dikutip dari Kompas, vitamin D memiliki manfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh bisa dirasakan pada semua kelompok, termasuk anak-anak, remaja, dewasa, sampai lansia, lho. Lalu, vitamin D juga dapat membantu tubuh menyerap kalsium dan meningkatkan sistem kekebalan yang kuat.
Untuk itu, pastikan selalu menjaga keseimbangan pemenuhan vitamin D, sehingga sistem kekebalan tubuh tetap terjaga dengan baik. Pasalnya, kalau kamu tidak mendapatkan cukup vitamin D, maka bukan tidak mungkin ada risiko berbahaya yang mungkin dialami.
Selain dengan berjemur, ada beberapa makanan yang secara alami kaya akan vitamin D3. Beberapa sumbernya adalah ikan berlemak, minyak hati ikan, kuning telur, jus jeruk, dan keju.
#6 – Zinc
Yang terakhir, ada juga zinc yang berfungsi menjaga sel-sel kekebalan tubuh tetap kuat dan sehat serta membantu penyembuhan luka. Zinc juga penting untuk pertumbuhan dan perkembangan yang tepat, terutama selama masa kanak-kanak, remaja, dan kehamilan.
Daging merupakan sumber seng yang sangat baik terutama daging merah. Untuk vegetarian, makanan seperti buncis, lentil dan kacang-kacangan semuanya mengandung sejumlah besar zinc. Biji-bijian juga merupakan tambahan yang sehat untuk diet kamu – dan dapat membantu meningkatkan asupan zinc.
Memenuhi sejumlah asupan vitamin tidak hanya dari sumber makanan saja, lho. Kamu juga bisa memperolehnya dengan mengonsumsi multivitamin lengkap, seperti Enervon-C maupun Enervon Active.
Konsumsi Enervon-C yang memiliki kandungan lengkap, yaitu Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.
Minum Enervon-C Effervescent — dengan kandungan Vitamin C lebih tinggi, yaitu 1000 mg untuk berikan perlindungan ekstra, terutama kamu yang sudah sering beraktivitas di luar rumah.
Selain itu, bagi yang memiliki masalah lambung sensitif, direkomendasikan mengonsumsi Enervon Active – dengan kandungan non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc dapat menjaga stamina tubuh, sekalius mengoptimalkan kinerja sistem imun.
Kandungan vitamin B kompleks dalam Enervon Active juga dapat membantu proses metabolisme, sehingga tubuh bisa mengolah makanan yang dikonsumsi, kemudian diubah menjadi sumber energi yang lebih tahan lama. Manfaat yang satu ini tentunya bisa membuat makin produktif dalam melakukan aktivitas harian.
Untuk mendapatkan sejumlah produk multivitamin Enervon yang asli, pastikan kamu membelinya dari official store di Tokopedia, Shopee, Lazada, dan BukaLapak. Atau, bisa kunjungi drug store dan apotek terdekat di daerahmu.
Jadi, itulah keenam jenis nutrisi yang sebaiknya dipenuhi setiap hari untuk membantu mengoptimalkan fungsi tubuhmu. Pastikan kamu sudah memperoleh sejumlah vitamin dan mineral di atas, ya!
Featured Image – elifestyle.ca
Source – cnnindonesia.com