Akhir pekan memang merupakan waktu yang ditunggu-tunggu. Baik akan dihabiskan dengan melakukan aktivitas me-time maupun berkumpul dengan anggota keluarga, intinya, ada banyak hal menyenangkan yang bisa kamu lakukan di momen tersebut.

Karena kasus varian Omicron sedang meningkat, kamu sangat disarankan berada di rumah saja sementara waktu, sehingga berperan penting dalam perkembangan Si Kecil.

Selain itu, aktivitas fisik atau sering bergerak juga dapat mengurangi risiko penyakit kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, kanker, hipertensi, obesitas, dan osteoporosis, lho.

Lantas, apa saja jenis olahraga yang bisa dilakukan bersama keluarga di akhir pekan? Ini dia 5 rekomendasi yang bisa kamu coba. Simak selengkapnya sampai habis, ya!

 

 

#1 – Yoga

Credit Image - kumparan.com

Ide olahraga menyenangkan di akhir pekan pertama, yaitu yoga. Melakukan kegiatan yoga bisa berguna untuk meningkatkan kebugaran, fleksibilitas, dan kekuatan. Kegiatan ini juga sangat cocok untuk kamu dan keluarga yang menyukai ketenangan, lho.

Terdapat banyak jenis gerakan yoga yang bisa dicoba, dengan berbagai tingkat kesulitan. Tetapi semua gerakannya pasti melibatkan pose menahan, meditasi, dan pernapasan. Nah, kamu pun bisa melihat di platform video, seperti youtube untuk mengetahui berbagai gerakan yoga.

 

#2 – Menari

Akhir pekan adalah waktunya untuk melepaskan semua penat yang dialami selama menjalankan aktivitas rutin, lho. Oleh karena itu, menari merupakan salah satu pelepas penat sekaligus ide olahraga menyenangkan yang bisa dilakukan oleh kamu dan keluarga di akhir pekan.

Rasakan sensasi musik dan mulailah menari di dalam rumah dengan bebas. Tenang, kamu tidak perlu menjadi penari terbaik, cukup dengan bergoyang mengikuti irama musik dan bersenang-senanglah bersama keluarga di rumah.

 

#3 – Ikut Kelas Fitnes Online

Credit Image - parade.com

Untukmu yang gemar berolahraga tapi masih bingung harus mulai dari mana, jenis olahraga yang satu ini bisa jadi solusi yang tepat, lho. Kamu dan keluarga dapat mengikuti kelas fitnes yang dilangsungkan secara online.

Meskipun biasnaya harus mengeluarkan biaya tambahan, tapi kamu dan keluarga akan mendapatkan instruksi, penjelasan, dan contoh gerakan yang bisa diarahkan oleh pelatih. Hal ini dapat membantu mengurangi risiko cedera.

 

#4 – Jalan Kaki Cepat atau Lari

Ide olahraga menyenangkan bersama keluarga yang paling mudah adalah berjalan kaki atau berlari. Olahraga ini juga termasuk kegiatan yang paling hemat biaya, lho. Cukup berlari atau sekedar berjalan, kamu dan keluarga bisa menikmati ketenangan dan kesejukan udara di komplek perumahan.

Nah, kamu bisa lakukan kegiatan ini di pagi hari atau sore hari sebelum makan malam bersama keluarga. Untuk menambah kesenangan, bisa juga membawa hewan peliharaan jika memilikinya. Tapi ingat, jika kamu ingin melakukan aktivitas di luar rumah, pastikan selalu menerapkan protokol kesehatan serta hindari kerumunan, ya!

 

#5 – Bersepeda

Credit Image - rodalink.com

Jika bosan hanya sekedar berjalan atau berlari, kamu dan keluarga bisa mencoba ide menyenangkan yang satu ini. Tidak harus di pagi atau sore hari, kegiatan bersepeda bisa dilakukan ketika kamu harus ingin sekedar refreshing, seperti menuju taman di sekitaran rumah.

Ingin memiliki waktu bonding dengan keluarga yang lebih erat? Lakukan kegiatan ini sambil berpiknik – tapi baiknya piknik di rumah dahulu, ya, selama pandemi. Setelah lelah bersepeda, kamu dan keluarga bisa menikmati camilan serta minuman yang sudah disiapkan.

Yang pasti biar kegiatan olahraga bersama keluarga makin maksimal, kamu dan anggota keluarga lainnya dianjurkan mengonsumsi multivitamin dengan kandungan lengkap – yang bisa menjaga energi sehingga tak gampang lelah.

Kamu dapat mengonsumsi Enervon-C yang mengandung Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat yang dapat menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.

Konsumsi Enervon-C Effervescent yang mengandung Vitamin C lebih tinggi, yaitu 1000 mg – yang satu ini dapat berikan perlindungan ekstra, serta dapat memberikan rasa segar sepanjang hari, lho.

Dan, untuk kamu yang punya lambung sensitif, sangat direkomendasikan mengonsumsi Enervon Active yang mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc – untuk bantu menjaga stamina agar tak mudah lelah, sekaligus optimalkan sistem kekebalan tubuh.

Pastinya, kandungan vitamin C dan vitamin B kompleks di dalamnya dapat membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Selain itu, kandungan Vitamin B Kompleks pada  membantu mengoptimalkan proses metabolisme, sehingga tubuh dapat memperoleh sumber energi yang lebih tahan lama. Hal ini tentu dapat membuat kamu semakin produktif.

Dan untuk anak-anak, bisa berikan Enervon-C Plus Sirup yang mengandung Vitamin A, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Vitamin C, dan Vitamin D – yang penting untuk dukung perkembangan kecerdasan anak.

Tak hanya itu, Enervon-C Plus Sirup pun dapat bantu optimalkan tumbuh kembang si kecil, membuat anak tetap aktif di masa pertumbuhannya, meningkatkan nafsu makan, membantu pembentukan tulang dan gigi, serta bantu pelihara daya tahan tubuhnya biar tidak mudah sakit.

 

Nah, itulah kelima rekomendasi olahraga yang bisa kamu lakukan bersama keluarga di akhir pekan. Tertarik lakukan yang mana dahulu, nih?

 

 

Featured Image – pikiran-rakyat.com