7 Bisnis yang Menjanjikan, Minim Modal Tapi Untung Gede!
Siapa di sini yang berminat untuk menjalani bisnis? Kalau begitu, informasi mengenai peluang bisnis yang menjanjikan di bawah ini tak boleh kamu lewatkan, nih! Tak bisa dipungkiri, menjadi pengusaha merupakan mimpi baru banyak orang belakangan waktu terakhir. Tapi, menjalani usaha pun tidak boleh sembarangan, lho.
Dalam memulai usaha, kamu mesti mengetahui memberikan keuntungan menarik. Pasalnya, kalau asal memilih jenis usaha, alih-alih untung, kamu malah bisa jadi buntung!
Nah, buat kamu yang ingin mulai menjalani usaha, kali ini Enervon bakal kasih 7 peluang bisnis yang menjanjikan serta minim modal. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini, ya!
#1 – Agen Asuransi Online
Credit Image - finance.detik.com
Peluang bisnis yang menjanjikan pertama, yakni menjadi agen asuransi online. Profesi agen atau mitra asuransi kian populer, apalagi pengetahuan masyarakat atas pentingnya asuransi semakin meningkat, sehingga minat masyarakat dalam produk asuransi ini juga bertumbuh pesat.
Sekarang ini, sudah banyak agen asuransi yang sukses mengantongi puluhan juta rupiah setiap bulannya sebagai komisi saat sukses menjual produk asuransi untuk melindungi nasabahnya dari risiko finansial, lho.
Bisnis yang menjanjikan satu ini juga kian populer karena waktu kerja yang fleksibel dan tanpa komitmen. Semakin banyak produk yang terjual dan semakin banyak rekan yang bergabung menjadi mitra, semakin banyak pula uang yang dikantongi. Modal yang keluar pun tak besar. Tertarik mencobanya?
#2 – Membuka Kursus
Peluang bisnis yang menjanjikan satu ini memang benar-benar memanfaatkan modal yang kamu miliki, nih. Sebagai invidu, tentu saja setiap orang memiliki bakat yang berbeda-beda, misalnya ada yang berbakat di bidang musik, berbahasa, dan lain sebagainya.
Biar keahlian tersebut bisa bermanfaat – dan pastinya dapat menghasilkan uang, kamu pun bisa membagikan skill tersebut melalui kursus, lho. Membuka kursus online, misalnya yang berbentuk webinar sesuai dengan keahlian juga bisa jadi peluang yang menjanjikan.
#3 – Sewa Kamar
Credit Image - realtor.com
Sewa kamar menjadi peluang bisnis yang menjanjikan menjanjikan. Syaratnya, punya rumah besar dan ada kamar kosong. Tak perlu membeli properti baru bisnis sewa kamar sudah bisa dijalankan. Terbilang mudah, kan?
Apalagi kalau tempat tinggal berada di wilayah yang sangat strategis, hal ini jadi nilai tambah. Dengan bantuan promosi online misalnya lewat Airbnb, Tiket.com, Airy Room, dan lain sebagainya, maka akan mempermudah cari pelanggan.
#4 – Jasa Digital Marketing
Di zaman serba digital, sepertinya menawarkan jasa digital marketing tak hanya sekedar menjadi pekerjaan dengan bayaran menggiurkan – tetapi, juga bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Apalagi, transformasi digital di berbagai sektor pun sudah berjalan.
Digital marketing itu juga sangat luas bentuknya, namun yang paling sering dicari adalah jasa pembuatan website. Jadi, jika kamu memiliki keahlian dalam membuat website, maka jenis bisnis yang menjanjikan satu ini patut dicoba, ya!
#5 – Jasa Pembuatan Konten
Credit Image - allstars.id
Setiap website dan media sosial milik sebuah perusahaan tentu butuh konten. Sementara itu, tidak semua pengusaha mampu menjadi kreator konten yang menarik. Maka dari itu muncul kebutuhan untuk membuat konten. Keahlian menulis, desain grafis, atau membuat video menjadi modalnya.
Untuk bisa menjadikan ini sebagai usaha, modal awalnya adalah portofolio atau contoh hasil kerja. Rangkumlah portfolio dengan baik dan masuklah ke portal-portal pencari kerja freelance untuk melihat peluang usaha yang ada.
Sesuai namanya, freelance, maka tarif yang akan di dapat sesuai dengan kesepakatan di awal dengan pihak yang memakai jasa. Semakin banyak mengambil proyek, makin banyak pula pemasukan yang diterima.
#6 – Warabala Makanan dan Minuman
Ingin menjalani bisnis yang menjanjikan – dan minim modal? Nah, pilihan yang satu ini dapat menjadi opsi tepat untukmu. Sebagai pebisnis pemula, peluang bisnis dengan membuka waralaba makanan dan minuman bisa dicoba. Usaha yang satu ini bahkan bisa dimulai dengan modal Rp 2 jutaan saja.
Belum lagi, saat memulai usaha tak perlu direpotkan untuk membangun merek dari nol. Saat membeli waralaba, maka kamu hanya melanjutkan pemasaran yang sudah dilakukan perusahaan induk. Cukup mudah dilakukan, ya?
#7 – Les Privat
Credit Image - tribunnews.com
Les privat tentu bisa jadi salah satu peluang bisnis rumahan yang minim budget. Biasanya bisnis ini menyasar para pelajar, les bisa menjadi tambahan asupan pelajaran bagi para pelajar. Usaha ini juga cukup menguntungkan dari sisi operasional. Tapi ingat, demi menjalankan usaha yang satu ini, perlu memiliki modal berupa keterampilan yang akan diajarkan ke orang lain.
Soal lokasi mengajar, tak perlu khawatir, kamu bisa saja mendatangi murid yang ingin diajar. Atau, jika memungkinkan, bisa juga membuka rumah sendiri untuk didatangi para murid yang ingin les privat denganmu.
#8 – Jangan Lupa, Tetap Jaga Stamina biar Usaha Lancar Terus!
Kamu pasti tahu bahwa mengonsumsi multivitamin dengan kandungan lengkap – dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin, yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Tak hanya itu, tapi multivitamin, terutama yang mengandung vitamin B kompleks – juga berfungsi untuk menjaga stamina tubuh, lho.
Kalau stamina tubuh sudah terjaga dengan baik, pastinya kamu bakal lebih mudah menjalani bisnis serta bisa meraih keuntungan yang besar. Setuju, kan? Nah, dalam hal ini, kamu direkomendasikan mengonsumsi Enervon Active – multivitamin tepat untuk menemani berbagai rutinitas harian, dan pastinya nyaman di lambung!
Enervon Active mengandung non-acidic 500 mg Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc yang dapat menjaga stamina tubuh agar tidak mudah lelah, sekaligus menjaga daya tahan tubuhmu.
Selain itu, kandungan vitamin B kompleks di dalamnya dapat membantu optimalkan proses metabolisme, sehingga makanan yang kamu konsumsi bisa diubah menjadi sumber energi – yang lebih tahan lama. Manfaat ini bisa membuatmu makin aktif dan produktif sepanjang hari.
Dan yang sudah pasti, vitamin C di dalam multivitamin Enervon Active dapat membantu menjaga sistem kekebalan tubuh, sehingga kamu tidak mudah sakit – dan pastinya produktivitas tidak akan terganggu, ya.
Itulah ketujuh rekomendasi model bisnis yang menjanjikan – dan minim akan modal. Jadi, kamu tertarik menggeluti usaha yang mana, nih?
Featured Image – bukugaji.com