Pembelajaran Jarak Jauh Bikin Anak Malas, Atasi dengan 5 Trik Jitu Ini!
Moms, apakah Si Kecil masih menerapkan metode pembelajaran jarak jauh? Di tengah ancaman Covid-19, apalagi adanya varian Omicron, opsi belajar online mungkin merupakan pilihan yang baik untuk melindungi sang buah hati.
Sayangnya, pembelajaran jarak jauh kerap membuat anak merasa bosan, lho. Akhirnya, ia pun merasa malas, bahkan ogah-ogahan untuk mengikuti kelas. Nah, jika Si Kecil sedang mengalami fase tersebut, moms tak perlu khawatir, ya.
Kali ini Enervon bakal memberikan tips-tips mengatasi anak yang malas ketika pembelajaran jarak jauh. Sudah penasaran, apa saja sih tips yang dimaksud tersebut? Langsung simak informasi lengkapnya di bawah, yuk!
Tak Perlu Berekspektasi Tinggi, Moms!
Credit Image - edukasi.kompas.com
Memiliki harapan anak mempunyai nilai yang tinggi rasanya sah saja. Orangtua ingin anak mendapat nilai yang pantas saja, kok. Namun, dengan keadaan pembelajaran jarak jauh sepeerti saat ini, itu berarti orangtua adalah pengajar bagi anak-anak saat berada di rumah saja, lho.
Jadi, sangat wajar apabila orangtua kesulitan menuntun anak belajar selama masa pembelajaran jarak jauh. Jangan sampai orangtua jadi terbebani karena merasa tidak bisa mendidik anaknya dengan baik. Lebih baik, turunkan ekspektasi dan harapanmu pada anak, moms.
Sekolah online memang butuh penyesuaian dan adaptasi. Perlahan-lahan, kamu dan anak pasti semakin terbiasa dengan sistem pembelajaran jarak jauh ini, ya!
Bangun Hubungan yang Baik dengan Si Kecil
Tetap fokus pada hubungan kamu dan anak yang menjadi hal terpenting. Tidak perlu memaksakan diri untuk menjadi guru yang hebat atau mengetahui segalanya. Cukup menjadi dirimu, ya, moms. Membantu anak belajar sebisa yang kamu bisa. Jangan jadi stres dan membuat anak merasa tidak nyaman karena hari-hari diisi oleh omelan dan makian!
Ketika belajar di rumah, orangtua cenderung berusaha menjadi guru daripada menjadi orangtua. Hal inilah yang membuat anak jadi semakin malas sekolah dari rumah. Oleh karena itu, fokuskan diri moms dalam membimbing anak sebagai orangtua daripada sebagai guru.
Metode Let It Go Board
Credit Image - id.theasianparent.com
Dikutip dari Huffpost, dokter psikologi pendidikan, Annie Snyder, menjelaskan metode 'Let it go board' untuk melatih anak menghilangkan malas selama pembelajaran jarak jauh. Apa yang dimaksud dengan metode tersebut?
Langkah ini simpel, bahkan orangtua bisa memantau apa yang tidak berjalan dengan cepat melalui papan ini. Misalnya, jika ada tugas yang tak ingin dilakukan anak, beri mereka pilihan untuk menempelkannya pada 'Let it go board'. Papan ini bukan berarti anak boleh tidak mengerjakan tugas itu.
Ketika anak melihat bahwa banyak daftar tugas yang menumpuk dalam papan tersebut, ia akan merasa khawatir. Nah, semakin banyak tumpukan, maka hal ini akan memicunya untuk mulai mengerjakan tugas-tugasnya satu per satu.
Terapkan Cara Belajar yang Menyenangkan
Ketika menjalani pembelajaran jarak jauh, tentu moms perlu memutar otak untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, ya. Ingatlah bahwa rasa senang ketika belajar tak datang dengan sendirinya, lho, tapi hal ini diciptakan. Begitu pula yang terjadi ketika anak sedang belajar online.
Sekolah online mungkin terdengar membosankan untuk banyak anak. Namun, moms bisa membuat belajar anak menjadi lebih menyenangkan dengan caramu sendiri. Ketika anak malas belajar untuk ujian online, orangtua bisa bermain 'sekolah-sekolahan' dan meminta anak untuk menjadi guru. Dari sini, anak bisa mencerna materi namun rasanya seperti permainan.
Sebelumnya, Enervon juga pernah membahas mengenai tips menciptakan suasana yang menyenangkan selama pembelajaran jarak jauh. Nah, moms bisa membaca ulasannya di sini – dan segera di terapkan di rumah, ya!
Proses Belajar Tak Hanya Ketika Sekolah Saja, Kok!
Credit Image - fimela.com
Di luar waktu pembelajaran jarak jauh, anak juga tetap menjalani hidupnya, selama itulah anak terus belajar. Bisa terus mengetahui hal baru. Termasuk bermain bersama orangtua saat sekolah online sudah selesai, ini juga bisa menjadi proses belajar bagi anak.
Dengan mengingat hal ini, orangtua diharapkan tidak merasa terlalu khawatir akan pembelajaran jarak jauh yang kini dilakukan anak-anaknya. Ingatlah bahwa anak dapat mendapat ilmu dari beragam macam aktivitas, tidak hanya ketika ia sedang sekolah saja, moms.
Dukung Proses Belajar Anak, Berikan Ia Asupan Multivitamin
Nah, biar proses pembelajaran jarak jauh makin maksimal, penting untuk moms juga memastikan bahwa si kecil telah mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuhnya. Hal ini bisa dilakukan dengan memberi si kecil buah, sayuran, serta vitamin yang cukup.
Sebagai pelengkap dan juga memastikan agar anak mendapatkan nutrisi yang cukup, moms bisa memberikannya multivitamin dengan kandungan lengkap – seperti Enervon-C Plus Sirup yang mengandung Vitamin A, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Vitamin C, dan Vitamin D.
Kandungan vitamin yang terkandung dalam Enervon-C Plus Sirup berperan penting untuk mendukung perkembangan kecerdasan anak – yang juga dapat membantu mengoptimalkan tumbuh kembang si kecil, sehingga dapat membuat anak tetap aktif di masa pertumbuhannya dan meningkatkan nafsu makannya.
Dengan asupan vitamin yang tepat, maka Si Kecil pun bisa memiliki energi yang cukup untuk mendukung proses pembelajaran jarak jauh, moms.
Itulah deretan tips untuk mengatasi rasa malas yang timbul selama pembelajaran jarak jauh. Selamat mencoba, moms!
Featured Image – klikdokter.com