Beberapa waktu terakhir, kata passion mungkin seringkali terdengar di telinga banyak orang. Hal yang satu ini dikenal punya kaitan erat dengan pekerjaan, sehingga dapat dilakukan secara maksimal. Lantas, sudahkah kamu menemukan passion-mu?

Passion adalah gairah atau hasrat – atau bisa juga diartikan sebagai keinginan maupun kecenderungan untuk melakukan sesuatu yang disukai atau dianggap penting untuk dilakukan. Artinya, dapat disimpulkan bahwa passion adalah dorongan dari dalam diri, hasrat, dan antusias yang menimbulkan rasa bahagia ketika melakukan sesuatu.

Hal yang satu ini penting dimiliki, karena passion adalah aspek yang dapat membuatmu lebih semangat dalam menjalani hidup. Jika kamu belum bisa menemukan passion, berikut 5 tips yang dapat diterapkan.

 

 

1. Mengingat Hal yang Membuat Bahagia

Credit Image - zurich.co.id

Mencari dan mengenali passion adalah hal yang gampang-gampang susah dilakukan. Pertama, kamu pun mesti mengetahui hal yang bisa membuatmu bahagia. Cari tahu hal atau kegiatan apa yang membuatmu bersemangat atau tidak sabar untuk melakukannya.

Selain itu, saat kamu melakukannya pun waktu terasa sangat cepat berlalu karena kamu sangat menikmati aktivitas tersebut. Bila kamu sudah menemukan jawabannya, bisa jadi inilah passion yang kamu cari. Hal ini bisa berupa apa saja, mulai dari fotografi, merangkai bunga, menulis, memasak, atau berkebun.

 

2. Mencari Tahu Kelebihan Diri

Selanjutnya, coba tanyakan kepada diri sendiri, apa keahlian atau bakat yang kamu miliki dan senang kamu lakukan. Kamu bisa mencari tahu dengan cara mempraktikkan keahlian yang dimiliki tersebut.

Bila kamu suka melakukannya, tetapi menurutmu hasilnya tidak begitu bagus, coba cari pendapat atau penilaian orang lain. Bila ternyata kamu mendapat pujian dari hasil karyamu, bisa jadi itulah passion yang kamu miliki, hanya saja kamu tidak menyadarinya.

Hal penting yang perlu diingat bahwa passion bukan berarti kamu harus mahir – atau bahkan menghasilkan uang dari kegiatan tersebut, melainkan sesuatu yang dapat  kamu nikmati dan antusias saat melakukannya.

 

3. Mengingat Hal yang Membuat Kesal atau Iri

Credit Image - halodoc.com

Berikutnya, cara menemukan passion adalah dengan mengingat hal yang bisa membuatmu kesal atau iri. Tapi, apa kaitannya dengan passion? Mungkin kamu merasa kesal ketika melihat teman bersedia resign dari pekerjaan yang memberikannya penghasilan tetap hanya untuk berkarir di bidang yang ia sukai.

Misalnya, seseorang yang berhenti dari pekerjaannya sebagai bankir dan memutuskan untuk menjadi penulis novel.

Perasaan tersebut bisa menjadi pertanda bahwa kamu memiliki passion terpendam yang sedang menunggu untuk ditemukan. Namun, kamu tidak perlu merasa iri. Untuk itu, coba cari dalam dirimu sendiri apa saja yang bisa kamu lakukan agar bisa merasakan hal yang sama dengan temanmu. Seiring berjalannya waktu, kamu pun bisa menemukan passion tersebut.

 

4. Ingat Kembali Sesuatu yang Kamu Sukai Waktu Kecil

Saat kecil, kamu mungkin mengetahui secara persis hal apa yang membuat kamu merasa bahagia. Namun, setelah tumbuh dewasa, sering kali realita, prinsip, dan tuntutan hidup mengubur keinginan tersebut.

Nah, ada kalanya kita hanya perlu mendengarkan suara hati dan tidak perlu menanggapi komentar atau penilaian orang lain.

Namun, ketika kamu sudah menemukan passion dalam hidupmu, bukan berarti kamu bisa merasa senang atau lega. Hal ini karena passion pada dasarnya bisa saja berubah, seiring perjalanan dan pengalaman hidup yang kamu lalui.

 

5. Perkuat Bakat yang Berasal dari Passion

Credit Image - akupintar.id

Dalam urusan mencari passion, jika nantinya kamu sudah menemukan hal tersebut, maka pastikan kamu terus mengasah keahlian yang berasal dari passion, apalagi jika pekerjaanmu berkaitan erat dengan hal yang satu ini.

Terus asah bakatmu dengan berbagai kegiatan, misalnya mengikuti kelas online, bergabung dengan komunitas, atau mengikuti workshop yang sudah banyak tersedia. Yang penting, kamu perlu banyak belajar agar mampu menghasilkan sesuatu dari bidang yang kamu sukai tersebut.

Yang pasti, dalam mencari passion kamu juga mesti mempertahankan energi tubuh agar produktivitas harian tidak terganggu. Untuk menjaga energi, kamu direkomendasikan rutin mengonsumsi multivitamin Enervon Active.

Enervon Active mengandung non-acidic 500 mg Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc yang dapat menjaga stamina tubuh agar tidak mudah lelah, sekaligus menjaga daya tahan tubuhmu. Multivitamin tepat untuk menemani rutinitas harian – dan pastinya nyaman di lambung sensitif!

Kandungan vitamin B kompleks dalam Enervon Active dapat membantu proses metabolisme, sehingga tubuh bisa memperoleh sumber energi yang lebih tahan lama. Manfaat yang satu ini bisa membuat kamu makin produktif, serta bisa mempertahankan tingkat fokus selama bekerja, ya.

Tak hanya baik untuk menjaga stamina tubuh, namun kombinasi kandungan vitamin di dalam Enervon Active juga ampuh dalam menjaga sistem kekebalan agar tidak mudah terserang berbagai macam penyakit. Manfaat yang satu ini bisa membuatmu tetap aktif, tanpa harus takut mudah jatuh sakit!

 

Jadi, apakah kamu sudah menemukan passion dalam hidup? Jika belu, coba terapkan sejumlah tips di atas, ya!

 

 

Featured Image – hipwee.com