6 Kebiasaan Pagi Hari Ini Bisa Membuatmu Tidur Nyenyak, Lho!
Tahukah kamu bahwa apa yang dilakukan saat bangun tidur dapat menentukan kualitas tidurmu di malam harinya? Ya, mungkin sebagian darimu masih bingung akan hal ini. Pasalnya, jarak antara bangun tidur dan kembali terlelap tidaklah dekat, lho.
Jika biasanya kamu melihat berbagai tips agar tidur nyenyak, seperti menjauhkan diri dari gadget, mematikan lampu, hingga menyalakan pendingin ruangan agar suhu menjadi sejuk – tapi, hal ini belum tentu cukup membuatmu terlelap.
Faktanya kebiasaan seseorang di pagi hari juga turut berpengaruh terhadap kualitas tidur di malam hari. Dilansir dari IDN Times – yang dirangkum dari Livestrong – berikut ini hal yang dapat kamu lakukan secara rutin di pagi hari, sehingga bisa memperoleh tidur berkualitas di malam hari.
Simak informasinya sampai habis, ya!
Bangun di Jam yang Sama Setiap Paginya
Credit Image - detik.com
Pernah mendengar bahwa tidur di jam yang sama setiap malamnya dapat membantu tubuh untuk terlelap lebih cepat? Tidak hanya itu saja, hal ini juga berlaku untuk bangun tidur, lho. Faktor ini terjadi lantaran tubuh manusia bekerja berdasarkan ritme sirkadian atau circadian rythm.
Ritme sirkadian sendiri didefinisikan sebagai jam internal yang mengatur proses penting dalam tubuh manusia, termasuk waktu bangun dan tidur. Siklus tidur akan menjadi lebih jelas jika seseorang mempertahankan rutinitas bangun dan tidur di jam yang sama setiap harinya, bahkan di akhir pekan.
Berjemur di Bawah Sinar Matahari Pagi
Setelah terbangun, segeralah keluar dan biarkan tubuhmu terpapar sinar matahari pagi selama 15 menit.
Menurut keterangan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, paparan sinar matahari dapat membantu meregulasi ritme sirkadian sehingga membuat kamu lebih terjaga di pagi hari dan mengantuk saat waktu tidur tiba.
Sinar matahari dapat menghentikan produksi melatonin, hormon yang membantu pola tidur seseorang. Dengan demikian, tingkat produktivitas jadi meningkat sebab kita bisa fokus sepanjang hari. Memasuki penghujung hari, rasa kantuk akan melanda seiring menipisnya energi tubuh sehingga kita bisa lebih mudah terlelap dan memiliki tidur yang berkualitas.
Membersihkan Tempat Tidur
Credit Image - inthebox.net
Tidur lelap di malam hari dengan membersihkan tempat tidur di pagi hari, apa sih hubungannya? Meski terlihat kurang relevan, namun orang-orang dengan kebiasaan ini cenderung lebih bisa tidur nyenyak di malam hari, lho. Fakta ini dilaporkan melalui laman Johns Hopkins Medicine.
Sebuah studi yang terbit dalam Journal of Personality and Social Psychology mencoba menjelaskan fenomena ini. Kamar tidur yang berantakan diduga sangat mengganggu dan berpotensi menstimulasi produksi kortisol seseorang. Tingginya kadar hormon kortisol dalam tubuh ternyata dapat mengganggu waktu dan kualitas tidur.
Sebaliknya, melihat kamar tidur yang bersih dan rapi memberikan efek yang sama sekali berbeda. Seseorang akan cenderung lebih tenang dan rileks ketika kamar tidur bersih dan rapi. Perasaan nyaman yang ditimbulkan pun membantu tubuh terlelap lebih cepat dan nyenyak.
Mengonsumsi Sarapan Sehat
Kerap menjadi aktivitas yang dilewatkan di pagi hari, sarapan sehat ternyata memberikan efek positif untuk kualitas tidur seseorang.
Sebuah studi yang terbit dalam Current Developments in Nutrition pada 2019 menyebutkan, orang-orang yang mengonsumsi sarapan bisa fokus di pagi hari dan cenderung tidur lebih nyenyak di malam hari.
Pola makan bergizi seimbang tentu sangat dianjurkan dalam hal ini. Artinya, satu piring diisi makanan sumber karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral. Dengan demikian, kamu bisa lebih berenergi dan produktif sepanjang hari.
Aktif Bergerak
Credit Image - sunwarrior.com
Bukan rahasia lagi kalau olahraga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh, termasuk dalam meningkatkan kualitas tidur. Menariknya, seseorang bisa lebih nyenyak saat tidur jika berolahraga di pagi hari, lho. Fakta ini dilaporkan oleh studi yang terbit dalam jurnal Chronobiology International pada 2021.
Karenanya, bergerak di pagi hari sangat dianjurkan jika ingin terlelap dengan nyenyak saat malam tiba. Kamu bisa melakukan aktivitas fisik berintensitas ringan hingga sedang, mulai dari jalan santai, jogging, atau bersepeda mengitari lingkungan sekitar.
Rutin Konsumsi Vitamin C dan Vitamin B Kompleks
Kebiasaan yang dapat membantu membuat tidur lebih nyenyak juga berkaitan dengan asupan vitamin dan mineral, lho. Dengan mengonsumsi jenis vitamin tertentu kamu cenderung bisa mendapatkan tidur berkualitas.
Hal yang satu ini berkaitan dengan vitamin C dan vitamin B kompleks, ya.
Dikutip dari sebuah studi yang diterbitkan pada tahun 2014 – dalam Jurnal PLOS One menunjukkan bahwa seseorang dengan kadar vitamin C rendah dalam tubuhnya, punya kecenderungan alami masalah sulit tidur. Jadi, bisa disimpulkan bahwa kekurangan vitamin C – berkaitan erat dengan insomnia.
Peroleh asupan vitamin C dari berbagai sumber tinggi nutrisi, seperti jeruk, jambu biji, pepaya, stroberi, kiwi, dan nanas.
Selain itu, kamu bisa mengonsumsi vitamin B kompleks, lebih tepatnya vitamin B6. Jenis vitamin yang satu ini dapat membantu mengurangi stres yang kamu rasakan – dengan membuat saraf-saraf tubuh lebih rileks. Artinya, rutin mengonsumsi asupan vitamin B6, maka kualitas tidur kamu pun bisa semakin baik.
Nah, cobalah rutin mengonsumsi makanan kaya vitamin B6, seperti pisang, yogurt, atau oat – kamu bisa konsumsinya sebelum tidur, lho. Sejumlah makanan ini diyakini membantu meningkatkan kualitas tidur, sehingga lebih segar keesokan harinya.
Nah, tak hanya dari sumber makanan saja – namun, sejumlah vitamin di atas bisa kamu penuhi, hanya dengan rutin mengonsumsi multivitamin saja! Tak perlu repot lagi, kan? Cocok untukmu yang punya aktivitas padat nih.
Kamu direkomendasikan minum multivitamin Enervon-C dalam bentuk tablet – yang mengandung Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.
Atau, kamu juga direkomendasikan untuk mengonsumsi Enervon-C Effervescent dengan kandungan Vitamin C lebih tinggi, yaitu 1000 mg yang bisa memberikan perlindungan ekstra, sekaligus membuat tubuh terasa segar sepanjang hari.
Untuk mendapatkan produk Enervon kamu bisa segera membelinya di official store di Tokopedia, ya.
Wah, ternyata kualitas tidur di malam hari juga bisa dipengaruhi oleh kebiasaan di pagi hari, ya. Agar tidur lebih nyenyak, pastikan kamu melakukan deretan hal di atas!
Featured Image – blockbluelight.co.uk
Source – idntimes.com