Untukmu yang mungkin sedang mengalami stres terhadap pekerjaan – atau langganan mengalami stres di kantor, nah, informasi di bawah ini sayang banget untuk lewatkan!

Pertama-tama, kamu harus memahami nih kalau stres juga memerlukan manajemen yang tepat agar tidak berujung pada depresi maupun masalah kesehatan mental lainnya. Hal ini sama seperti kamu perlu memanajemen pekerjaan.

Biasanya, seseorang yang larut dalam stres, belum memahami betul bagaimana cara mengatasinya – atau bisa juga belum bisa mengidentifikasi akar permasalahan yang tengah dialami. Untuk itu, kamu wajib mengenal manajemen stres, ya.

Berikut ini serba-serbi dan manfaat manajemen stres yang wajib diketahui Enervoners. Simak informasinya sampai habis, yuk!

 

 

Sekilas Tentang Stres

Credit Image - lifestyle.kompas.com

Menurut Very Well Mind, stres adalah respon natural dari tubuh terhadap perubahan. Perubahan ini bisa datang dalam berbagai bentuk dan dari berbagai sumber atau lingkungan di kehidupanmu. Stres bisa disebabkan berbagai hal, seperti:

  • Kehilangan seseorang atau sesuatu yang dicintai
  • Dari tempat kerja
  • Bisa juga dari rutinitas sehari-hari

Stres pun bisa menjadi kronik apabila kamu terus menerus mengkhawatirkan hal yang sama. Misalnya, stres karena pekerjaan yang telah kamu jalani bertahun-tahun.

Tentunya, dampak dari stres, baik besar maupun kecil, bisa berpotensi untuk membuat kamu tidak termotivasi dan membuat rentan terhadap penyakit. Tetapi yang penting adalah, kamu bisa mengelola dan mengurangi dampak dari stres dirasakan agar tidak mengganggu kesehatan fisik dan mental kamu.

 

Apa Itu Manajemen Stres?

Credit Image - halodoc.com

Seperti yang sudah disebutkan di atas, ketika mengatasi stres, tentu membutuhkan manajemen yang baik.

Manajemen stres adalah teknik, cara atau strategi yang dilakukan untuk mengurangi efek negatif dari stres terhadap kesehatan badan dan pikiran. Berkeley Well-Being Institute menyebutkan ada beberapa teknik yang bisa dilakukan untuk mengurangi dampak stres ke dirimu.

Ada strategi yang melibatkan emosi, mental, dan perilaku untuk mengelola dampak stres ke badan kamu. Tujuannya adalah, agar terbentuk ketahanan dan coping skill dalam diri apabila mengalami hal-hal yang membuatmu stres. Sehingga, kamu tidak akan merasa kewalahan dan berujung pada masalah kesehatan, serta kecemasan.

Lalu, apa saja cara-cara yang bisa kamu lakukan? Lanjut ulasannya di bawah ini, ya!

 

Cara Melakukan Manajemen Stres

Credit Image - alodokter.com

Ada beberapa cara, rutinitas, dan aktivitas yang dapat kamu lakukan untuk mengelola stres. Berikut ini berbagai trik manajemen stres yang bisa kamu lakukan, yaitu:

1. Tidur

Tidur adalah salah satu cara untuk kamu melakukan manajemen stres. Karena itu, untuk melakukannya, kamu harus memperbaiki durasi dan kualitas tidurmu.

Apabila kamu kekurangan tidur atau saat badanmu tak mendapatkan kesempatan untuk beristirahat, tingkat stres akan ikut meningkat. Selain itu, kamu juga dapat berpotensi mengalami insomnia apabila terus menerus kekurangan tidur.

 

2. Olahraga

Berolahraga, baik itu di pagi hari sebelum kerja atau setelah menyelesaikan pekerjaan dapat membantumu mengurangi stres yang kamu rasakan.

Menurut WebMD, berolahraga juga dapat membantumu untuk tidur lebih pulas, yang berarti stresmu dapat dikontrol dengan lebih baik. Selain itu, berolahraga juga bisa meningkatkan mood dengan merilis hormon endorfin yang membuatmu merasa senang.

Kamu bisa melakukan olahraga seperti berlari, berenang, menari, aerobik, dan bersepeda.

 

3. Hindari asupan kafein

Kafein dalam kopi memang akan membuatmu merasa bertenaga dan dapat menghadapi segala tantangan ketika bekerja. Tetapi, apabila kamu sudah ketergantungan, hal tersebut sudah menjadi hal yang berbahaya.

Hal ini karena, ketika kamu merasa membutuhkan kafein, sebenarnya tubuh kamu hanya membutuhkan istirahat. Jadi, usahakan untuk mengurangi konsumsi kopi, minuman berenergi, dan teh yang mengandung kafein, ya!

 

4. Perhatikan pola makan

Untuk manajemen stres yang baik, jangan lupa untuk mengatur pola makanmu. Cara ini dapat mengurangi dampak dari stres, meningkatkan mood, membangun sistem imun, dan mengurangi tekanan darah.

Usahakan untuk mengonsumsi makanan-makanan berprotein tinggi seperti telur, daging, ikan, dan kacang-kacangan. Kamu juga bisa untuk mencoba mengurangi konsumsi gula dan menggantinya dengan memakan buah dan sayuran.

 

5. Rutin konsumsi makanan tinggi vitamin B kompleks

Tidak hanya memerhatikan pola makan secara keseluruhan, tapi untuk membantu mengurangi stres, kamu juga perlu mendapat asupan nutrisi tertentu, lebih tepatnya vitamin B kompleks, lho. Mengapa demikian? Jenis vitamin ini dapat memberi efek relaksasi dan meningkatkan suasana hati, sehingga kamu pun tak mudah stres.

Vitamin B6 yang juga dapat dapat memelihara kesehatan fungsi saraf. Hal ini juga seringkali dikaitkan dengan gangguan mental, termasuk depresi. Vitamin ini memiliki peran untuk metabolisme estrogen yang berdampak pada mood.

Vitamin B12 juga dikenal sebagai nutrisi yang dapat membantu meningkatkan suasana hati dan energi positif di dalam tubuh. Hal ini juga dibenarkan oleh seorang Naturopath di Metro Integratate Pharmacy, Sally Warren, yang menyebutkan bahwa memenuhi kebutuhan Vitamin B12, dapat mempertahankan energi baik dalam tubuh.

Selain dari asupan makanan, vitamin B kompleks, terlebih vitamin B6 dan vitamin B12 dapat diperoleh dengan mengonsumsi Enervon Active yang mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc.

Kandungan vitamin B kompleks di dalam Enervon Active dapat membantu proses metabolisme, sehingga makanan yang dikonsumsi dapat diubah menjadi sumber energi. Kalau sudah begini, tubuh tak gampang lelah saat melakukan aktivitas.

Dan yang pasti kandungan vitamin C-nya berperan menjaga daya tahan tubuhmu agar tidak mudah sakit.

Untuk mendapatkan produk Enervon Active, kamu bisa mendapatkannya dengan klik di sini!

 

Gimana? Kini kamu sudah memahami teknik manajemen stres yang baik – dan sederhana, kan? Jadi, jika kamu mengalami stres, termasuk akibat pekerjaan, yuk, coba terapkan trik di atas!

 

 

Featured Image – berkeluarga.id

Source – glints.com