Saat demam, apa yang dikonsumsi juga ikut menentukan keberhasilan tubuh dalam melawan penyakit. Untuk itu, tidak heran kalau kamu direkomendasikan mengonsumsi makanan dan minuman tertentu sebagai salah satu cara mengatasi demam.

Sebenarnya, tidak ada pantangan asupan khusus bagi orang yang sedang demam. Kuncinya, yaitu mengonsumsi makanan bergizi seimbang sekaligus mencukupi kebutuhan cairan, sehingga pemulihan dapat dipercepat.

Lalu, apa saja sih yang sebaiknya dikonsumsi ketika sedang demam? Di antara beragam makanan dan minuman, berikut ini beberapa yang terbaik. Jangan sampai kamu melewatkan informasi lengkapnya, ya!

 

 

1. Sup Krim Ayam

Credit Image - swirlsofflavor.com

Sup krim ayam yang ditambahkan jagung mengandung protein, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah banyak saat melawan infeksi. Nah, tingginya kandungan air pada makanan ini akan memberikan asupan cairan dan elektrolit sehingga bermanfaat untuk orang yang demam.

Selain itu, sup krim ayam juga mengandung asam amino sistein yang dapat melawan virus dan meredakan peradangan pada tubuh, lho.  Bagi orang yang terkena demam disertai pilek, sup ayam adalah makanan yang tepat untuk meredakan gejala penyakit ini.

Agar lebih nikmat kamu juga bisa menambahkan jagung ke dalam sup krim ayam. Penelitian terbitan Journal of Agricultural and Food Chemistry menunjukkan bahwa jagung memiliki jumlah antioksidan yang lebih tinggi daripada biji-bijian lainnya yang mampu melawan radikal bebas.

 

2. Madu

Cara mengatasi demam selanjutnya adalah dengan rutin mengonsumsi madu. Sepertinya, khasiat madu untuk kesehatan tidak ada habisnya, ya? Bahan makanan alami ini memiliki kandungan zat antibakteri serta dapat meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh, menurut Asian Pacific Journal of Tropical Biomedicine

Sifat antibakteri dan kemampuan madu dalam meningkatkan sistem imun amat penting dalam proses pemulihan penyakit. Ini sebabnya madu menjadi salah satu makanan yang cocok untuk orang demam. Orang yang sedang demam pun dapat mengonsumsi madu secara langsung atau mencampurkannya ke dalam makanan dan minuman.

Meski demikian, pastikan kamu tidak memberikan madu kepada bayi di bawah 1 tahun karena sistem imun bayi belum sempurna.

 

3. Air Kelapa

Credit Image - vogue.in

Perlu diketahui bahwa demam dapat menyebabkanmu kehilangan banyak cairan tubuh dan elektrolit, sehingga risiko dehidrasi bisa meningkat. Nah, kalau kamu mengalami gejala dehidrasi, jangan heran kalau demam akan semakin memburuk.

Maka dari itu, mencukupi kebutuhan cairan menjadi salah satu cara mengatasi demam yang tidak boleh dilewatkan, nih!

Tapi, minuman yang kamu konsumsi saat demam harus bisa mengembalikan cairan tubuh dan elektrolit yang hilang. Dengan begitu, tubuh lebih cepat pulih dan tetap terasa nyaman meski sedang demam tinggi.

Agar elektrolit yang hilang selama demam dapat kembali lagi, minumlah minuman yang mengandung ion. Kamu bisa mendapatkannya dari minuman isotonik maupun sumber alami seperti air kelapa.

Menurut sebuah penelitian dalam International Journal of Pharmaceutical Sciences And Research, air kelapa cukup ampuh untuk mengembalikan kandungan elektrolit tubuh dan menghambat produksi prostaglandin.

Prostaglandin merupakan hormon yang berperan dalam menghasilkan peradangan, peningkatan suhu tubuh, dan nyeri. Jika prostaglandin dihambat, suhu tubuh Anda akan stabil secara perlahan.

 

4. Teh Hangat

Tidak ada makanan ataupun minuman yang dapat meredakan demam, atau bahkan menyembuhkan penyakit. Namun, minuman penurun panas yang diberikan untuk orang demam dapat meningkatkan fungsi imun meredakan gejala.

Teh hangat bisa menjadi pelengkap dari berbagai makanan untuk orang yang sedang demam. Pasalnya, minuman ini memiliki begitu banyak manfaat, dari memberikan asupan cairan, melegakan hidung mampet, serta meredakan peradangan pada tubuh.

Teh juga mengandung senyawa yang disebut polifenol. Diketahui dari sebuah peneltian terbitan Journal of Immunology Research, senyawa ini membantu tubuh Anda melawan infeksi virus, bakteri, serta jamur.

Berkat manfaat tersebut, teh menjadi pilihan minuman tepat bagimu yang mengalami demam disertai batuk dan pilek.

 

5. Buah-buahan

Credit Image - bbcgoodfood.com

Buah-buahan merupakan makanan sumber vitamin dan mineral terbaik saat demam. Beberapa jenis buah seperti stroberi, anggur, apel, blueberry, dan cranberry juga kaya akan senyawa antosianin yang mampu melawan virus dan meredakan peradangan.

Senyawa antosianin pada ekstrak buah mampu menghambat perlekatan bakteri dan virus pada sel tubuh. Senyawa ini pun terbukti dapat meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, kamu juga bisa memilih buah-buahan yang kaya akan vitamin C, vitamin E, dan vitamin A – yang mengandung betakaroten. Dalam ketiga zat gizi tersebut, terkandung antioksidan yang siap memperkuat sistem kekebalan tubuh saat melawan penyakit.

Atau, kamu juga bisa mengonsumsi buah-buahan dengan kandungan mineral elektrolit yang lebih banyak. Ini karena tubuh membutuhkan berbagai mineral elektrolit untuk bisa menjalankan fungsinya. Pisang bisa menjadi salah satu contohnya, mengingat kandungan kaliumnya cukup tinggi.

Kalium termasuk salah satu ion yang hilang ketika demam dan dikeluarkan lewat keringat.

Nah, selain dari buah-buahan – yang dapat membantu mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral untuk menguatkan kekebalan, kamu juga bisa memperoleh kedua nutrisi ini dengan mengonsumsi multivitamin Enervon Active secara rutin, lho.

Enervon Active mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc. Kombinasi vitamin C dan zincnya dapat membantu menjaga imunitas, sehingga proses pemulihan ketika sakit, termasuk demam dapat lebih cepat.

Selain itu, kandungan vitamin B kompleks di dalamnya juga dapat membantu mengoptimalkan proses metabolisme, sehingga tubuh bisa memiliki energi yang lebih tahan lama – dan kamu pun gak gampang lemas!

Yuk, segera dapatkan multivitamin andalan satu ini dengan mengunjungi official store Enervon!

 

Gimana, nih? Sudah cukup jelas, kan, ulasan mengenai asupan makanan dan minuman yang baiknya dikonsumsi ketika demam? Jadi, tetap dapatkan makanan bergizi, terlebih yang kaya vitamin dan mineral untuk menunjang sistem kekebalan tubuh agar lekas pulih.

 

 

Featured Image – eatthis.com

Source – hellosehat.com