Memenuhi kebutuhan vitamin sangat penting bagi orang dewasa karena zat ini memainkan peran krusial dalam menjaga kesehatan dan fungsi tubuh secara optimal. Oleh sebab itu. Kamu harus memperhatikan vitamin daya tahan tubuh dewasa guna mendapatkan berbagai manfaatnya bagi tubuh.

Mencukupi kebutuhan vitamin tak hanya meningkatkan daya tahan tubuh saja, tapi juga menjaga kesehatan tulang dan fungsi otak, mendukung produksi energi, memelihara kesehatan mata dan kulit, mencegah penyakit kronis, hingga mendukung kesehatan kardiovaskular.

Sayangnya, orang dewasa sering kali memiliki gaya hidup yang sibuk dan pola makan yang tidak selalu seimbang, sehingga sulit untuk mendapatkan semua vitamin yang diperlukan dari makanan saja. 

Oleh karena itu, mengonsumsi suplemen vitamin bisa menjadi tambahan yang penting untuk memastikan tubuh mendapatkan semua nutrisi yang dibutuhkan. Berikut ini akan dijelaskan tentang berbagai vitamin yang sebaiknya kamu penuhi serta rekomendasi multivitamin tambahan terbaik untuk kamu konsumsi.

Vitamin Daya Tahan Tubuh Dewasa

Untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh, orang dewasa memerlukan sejumlah vitamin penting. Berikut adalah beberapa vitamin daya tahan tubuh dewasa yang paling utama berperan dalam mendukung sistem kekebalan tubuh.

1. Vitamin C

Vitamin C memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan produksi sel darah putih untuk melawan infeksi. Selain itu, vitamin ini juga berfungsi sebagai antioksidan, serta melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.

Kamu bisa mendapatkan asupan vitamin C tinggi pada sumber makanan alami seperti jeruk, stroberi, kiwi, paprika, brokoli, dan bayam.

2. Vitamin A

Vitamin A berperan dalam memelihara kesehatan kulit dan jaringan dalam tubuh, serta memperkuat sistem kekebalan tubuh. Dapatkan sumber vitamin A terbaik dengan mengonsumsi wortel, ubi jalar, bayam, kangkung, dan produk susu.

3. Vitamin B6

Vitamin B6 ternyata juga menjadi vitamin daya tahan tubuh dewasa yang tak kalah penting lho! Pasalnya, vitamin ini dapat mendukung reaksi biokimia dalam sistem kekebalan tubuh. Untuk mengoptimalkannya, kamu bisa menyantap sumber pangan alami yang mengandung B6 seperti ayam, ikan (salmon dan tuna), sayuran hijau, dan buncis.

4. Vitamin B12

Selain vitamin B6, vitamin B12 juga sangat baik bagi daya tahan tubuhmu. Vitamin ini berfungsi untuk memperlancar produksi sel darah merah dan fungsi saraf yang sehat. Bahkan, lansia mungkin memerlukan suplemen B12 karena penurunan penyerapan seiring bertambahnya usia. Temukan sumber makanan alami yang kaya akan vitamin B12 pada daging, ikan, susu, keju, dan telur. 

5. Vitamin B9 (Folat)

Vitamin B9 atau yang juga disebut dengan folat, berperan dalam membantu produksi dan pemeliharaan sel baru, serta sangat penting dalam produksi DNA dan RNA. Kamu bisa mendapatkan sumber folat dengan menyantap berbagai makanan seperti sayuran berdaun hijau, buah sitrus, kacang polong, dan kacang-kacangan.

6. Zinc 

Meski bukan merupakan vitamin, tapi jenis mineral yang satu ini juga sangat penting bagi sistem imunitas. Zinc merupakan zat nutrisi yang mengoptimalkan fungsi kekebalan tubuh dan membantu penyembuhan luka. Makanan yang mengandung zinc, di antaranya adalah daging, kerang, kacang-kacangan, biji-bijian, dan produk susu.

 

 

Rekomendasi Multivitamin Tambahan untuk Penuhi Vitamin Daya Tahan Tubuh Dewasa

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa, pola makan yang tidak seimbang serta gaya hidup yang kurang sehat bisa menghambat terpenuhinya vitamin daya tahan tubuh dewasa yang kamu perlukan.

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena hal ini bisa kamu atasi dengan mengonsumsi multivitamin tambahan yang mengandung berbagai vitamin yang diperlukan. Ada 3 rekomendasi multivitamin terbaik yang bisa kamu pilih yaitu Enervon-C Tablet, Enervon Active, dan Enervon Gold. Penasaran apa kelebihan dan manfaatnya? Yuk simak ulasannya di bawah ini!

1. Enervon-C Tablet

Enervon-C adalah suplemen multivitamin yang populer di Indonesia dan dikenal baik untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Berikut adalah kandungan utama dan manfaat dari Enervon-C Tablet.

  • Vitamin C (Asam Askorbat)

Vitamin C dalam Enervon-C Tablet bantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, penyerapan zat besi dari makanan, berfungsi sebagai antioksidan, dan mempercepat proses penyembuhan luka.

  • Vitamin B1 (Thiamine Mononitrate) 

Vitamin B1 berfungsi untuk mengubah karbohidrat menjadi energi, serta mengoptimalkan fungsi jantung, otot, dan sistem saraf.

  • Vitamin B2 (Riboflavin) 

Kandungan vitamin B2 di dalam multivitamin ini akan membantu produksi energi dari makanan, menunjang pertumbuhan dan fungsi sel, serta menjaga kesehatan kulit dan mata.

  • Vitamin B6 (Pyridoxine Hydrochloride) 

Vitamin B6 sangat penting untuk metabolisme protein, pembentukan hemoglobin, dan mendukung fungsi saraf yang sehat.

  • Vitamin B12 (Cyanocobalamin) 

Membantu dalam produksi sel darah merah, mendukung fungsi saraf, dan penting untuk metabolisme DNA.

  • Niacinamide

Manfaat Niacinamide di antaranya yaitu membantu dalam metabolisme karbohidrat, lemak, dan protein menjadi energi, serta mendukung kesehatan kulit dan sistem saraf.

  • Kalsium Pantotenat

Kalsium pantotenat menunjang dalam produksi energi, sintesis hormon, dan metabolisme lemak, protein, serta karbohidrat.

2. Enervon Active

Enervon Active adalah suplemen multivitamin yang dirancang untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh, energi, dan performa harian. Dengan kata lain, multivitamin ini diperuntukkan bagi kalangan pekerja, atlet, atau profesi lainnya yang sangat aktif dan memiliki aktivitas padat.

Di dalam tablet Enervon Active terkandung berbagai vitamin dan nutrisi penting seperti vitamin C, B1, B2, B6, B12, kalsium pantotenat, niacinamide, dan juga zinc. Lalu apa saja manfaatnya? Berikut manfaat Enervon Active yang perlu kamu tahu.

  • Meningkatkan Daya Tahan Tubuh: Vitamin C dan vitamin B kompleks bekerja bersama untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh, membantu tubuh melawan infeksi dan mengurangi risiko penyakit.
  • Meningkatkan Energi dan Stamina: Vitamin B kompleks dalam Enervon Active membantu mengubah makanan menjadi energi, mengurangi kelelahan, dan meningkatkan stamina.
  • Mendukung Kesehatan Kulit dan Jaringan: Vitamin C dan vitamin B kompleks penting untuk kesehatan kulit, membantu penyembuhan luka, dan memelihara kesehatan jaringan.
  • Mempercepat Penyembuhan: Kandungan vitamin C yang tinggi dapat mempercepat proses penyembuhan luka dan pemulihan setelah sakit atau cedera.
  • Meningkatkan Fungsi Metabolisme: Vitamin B kompleks membantu dalam metabolisme protein, lemak, dan karbohidrat, penting untuk fungsi tubuh yang optimal.
  • Membuat Tubuh Selalu Fit: Kandungan zinc yang berguna untuk mempercepat pengeluaran asam laktat, sehingga tubuh tidak mudah lelah.

3. Enervon Gold

Enervon Gold adalah multivitamin tambahan yang diproduksi untuk lansia 50+. Suplemen ini mengandung berbagai zat penting yang paling dibutuhkan lansia seperti vitamin C, vitamin B-Kompleks, asam folat, omega 3, serta lutein. Lalu apa saja manfaat dari semua kandungan tadi? Berikut ulasannya.

  • Vitamin C: dikenal sebagai salah satu agen dan antioksidan yang efektif meningkatkan daya tahan tubuh. Selain itu, dengan rutin mengonsumsi vitamin C maka sistem imunitas akan semakin kuat dan tubuh tidak mudah terserang penyakit.
  • Vitamin B-Kompleks: membantu proses metabolisme karbohidrat, protein, dan lemak yang berperan penting untuk pembentukan energi, sehingga lansia bisa tetap aktif meski usia sudah 50+.
  • Omega 3: kandungan omega 3 sangat baik untuk menjaga kesehatan otak, mempertahankan fungsi kognitif, dan mengurangi risiko kehilangan memori atau kepikunan.
  • Asam Folat: lansia tetap masih bisa aktif dan menginspirasi dengan dukungan kandungan asam folat dalam Enervon Gold yang membantu jaga kesehatan jantung
  • Lutein: tetap bisa produktif dengan asupan lutein yang berperan penting dalam memelihara kesehatan mata lansia.

Semua multivitamin yang menunjang terpenuhinya vitamin daya tahan tubuh dewasa di atas, baik Enervon-C Tablet, Enervon Active, dan Enervon Gold, bisa kamu dapatkan sekarang juga secara online dengan mengunjungi halaman official store Enervon di Tokopedia dan Shopee berikut!