Agar Berkesan, Ini 7 Ide Liburan Keluarga yang Patut Dicoba
Mengisi liburan bersama keluarga bisa menjadi salah satu kegiatan yang gampang-gampang susah. Terutama jika kamu mengajak anggota keluarga dengan rentang usia yang cukup jauh seperti nenek dan cucunya. Satu orang ingin pergi ke museum dan satu orang yang lain ingin pergi ke taman bermain. Meskipun begitu, saat kamu memiliki momen yang kebetulan semua anggota keluarga bisa ikut, maka rencana konsep liburan harus dipersiapkan dengan matang. Selain mencegah ada hal yang terlewat, pemilihan kegiatan yang tepat juga akan menjadikan momen bersama lebih berkesan. Simak daftar ide liburan keluarga seru dan berkesan berikut ini.
Ide Liburan Keluarga Seru tuk Anak
1. Staycation dengan Berbagai Kegiatan
Ide pertama yang akhir-akhir ini mulai populer adalah staycation, konsep liburan yang memungkinkan kamu dan keluarga menginap di satu tempat yang sama. Tidak sekedar menghabiskan waktu di dalam ruangan, kamu bisa mengisi momen tersebut dengan beragam aktivitas seru. Misalnya dengan menonton film, pertandingan olahraga tim, hingga menyelesaikan papan permainan seperti jenga, monopoli, dan sebagainya. Waktu yang dihabiskan bersama keluarga akan jauh lebih berkualitas dan mempererat hubungan.
2. Penuh Nilai Edukasi di Museum atau Agrowisata
Untuk aktivitas di luar ruangan, liburan dengan konsep edukasi sangat disarankan saat kamu mengajak anak-anak. Apalagi jika anak telah menunjukkan minat dan bakatnya dalam bidang tertentu. Bisa juga dengan mengajak mereka mengunjungi objek wisata agro untuk mengenalkan mereka pada pertanian dan perkebunan. Umumnya anak-anak akan diajak untuk memetik buah, menanam bibit, dan sebagainya. Dijamin seru dan mengesankan bagi anak-anak.
3. Beraktivitas Seru di Taman Hiburan
Taman hiburan menjadi salah satu destinasi yang menawarkan beragam atraksi. Sehingga tak heran jika pilihan liburan ini banyak disukai anak hingga orang dewasa karena banyak wahana yang dapat dinikmati bersama. Beberapa wahana bahkan menawarkan keseruan bermain air. Anak-anak akan diajak untuk melakukan aktivitas fisik yang merangsang tumbuh kembang anggota tubuhnya.
4. Mengenal Dunia Hewan di Kebun Binatang
Tak kalah populer, kebun binatang juga menjadi pilihan banyak keluarga untuk menghabiskan waktu liburan. Selain mengenalkan beragam spesies satwa, kamu juga bisa mengajarkan anak untuk menyayangi makhluk hidup lain. Sebagian besar kebun binatang memiliki area yang cukup luas. Jadi pastikan kembali anak dalam keadaan bugar dan tahu kapan harus istirahat meski sangat antusias berkeliling.
5. Indahnya Pemandangan Bawah Laut di Taman Akuarium
Hampir sama dengan kebun binatang, fauna laut juga sangat seru untuk dijelajahi. Karena anak-anak usia 5 tahun belum diperbolehkan snorkeling, mengelilingi taman akuarium akan membuat mereka terpukau. Di Indonesia, kamu bisa mengunjungi Jakarta Aquarium dan/atau Sea World Ancol.
6. Berkemah untuk Pengalaman Dekat dengan Alam
Jika anak-anak telah menginjak usia 10 tahun ke atas dan cukup berani tidur di luar rumah, ajaklah mereka berkemah. Selain menikmati indahnya alam dari dekat, kamu bisa mengajarkan mereka ilmu bertahan hidup dasar hingga pendidikan kepramukaan yang tak kalah penting. Sebagai permulaan, pilih lokasi yang memang memiliki izin sebagai bumi perkemahan dengan fasilitas standar agar anak mudah beradaptasi.
7. Mencoba Permainan Interaktif di Indoor Playground
Terakhir adalah mengajak anak ke indoor playground yang menawarkan pengalaman mencoba beragam permainan dan/atau wahana interaktif. Selain mampu mengasah kreativitas mereka, beberapa wahana juga mampu merangsang kemampuan berpikir anak. Beberapa rekomendasinya adalah Kidzania Jakarta dan Taman Pintar Yogyakarta.
Barang Bawaan yang Harus Dilengkapi
Sebenarnya, barang bawaan ini akan sangat bergantung pada tipe liburan mana yang akan kamu pilih. Misalnya, barang yang harus dibawa saat berkemah tentu lebih banyak dibanding saat jalan-jalan ke museum. Meskipun begitu, di bawah ini adalah beberapa barang yang wajib dibawa ke mana pun kamu dan keluarga pergi.
1. Tabir Surya dan Aksesoris Pelindung Sinar Matahari
Untuk aktivitas luar ruangan selama berjam-jam, pastikan kamu membawa tabir surya untuk mengoleskannya kembali pada tubuh. Selain itu, aksesoris yang mampu melindungi kulit dari sinar matahari seperti kacamata hitam dan topi perlu diperhatikan.
2. Perlengkapan Kebersihan
Anak-anak pasti suka sekali menyentuh benda yang baru bagi mereka. Jadi selalu sediakan perlengkapan sanitasi yang pokok seperti tisu basah dan kering, sabun cuci tangan, hingga hand sanitizer. Barang ini akan sangat membantu meski fasilitas kebersihan umum sulit ditemukan.
3. Pakaian Ganti
Meskipun tidak berkunjung ke destinasi taman bermain air, tetap siapkan baju ganti untuk anak setidaknya 1 setel. Hal ini untuk berjaga-jaga jika baju mereka kotor atau basah selama perjalanan. Bisa jadi karena makanan atau minumannya tumpah, berkeringat, dan penyebab lainnya.
4. Botol Minum Pribadi
Bila anak sudah mampu mengemas dan membawa barang bawaan mereka sendiri, pastikan mereka telah mengantongi botol air minum pribadi. Kamu bisa mengisinya dengan air dingin atau hangat tergantung tujuan perjalanan kalian. Hal ini untuk mencegah anak terkena dehidrasi selama aktif menikmati atraksi yang ada.
5. Obat-obatan dan Pertolongan Pertama
Terakhir adalah obat-obatan umum yang digunakan sebagai pertolongan pertama, seperti anti nyeri, aromaterapi, cairan antiseptik, dan sebagainya. Termasuk penting juga membawa vitamin untuk semua anggota keluarga. Selain menjaga daya tahan tubuh, vitamin dapat membantu memenuhi kebutuhan energi harian meski liburan kalian padat.
Menyambung pada barang bawaan terakhir, sudah banyak vitamin yang hadir dengan kemasan praktis dan mudah dibawa. Salah satunya adalah Enervon-C Plus Syrup agar aktivitas berlibur mereka makin sempurna. Semua produk tersebut bisa diakses melalui Tokopedia dan Shopee resmi Enervon. Mudah sekali, bukan? Persiapkan liburan anti sakit kamu bersama Enervon dari sekarang.