Salah satu tempat kerja dengan penghasilan yang menjanjikan adalah bank. Dari deretan jenis pekerjaan yang dibutuhkan bank, karyawan pada bagian pelayanan pelanggan dan teller adalah posisi yang banyak diincar. Selain itu, lowongan kerja bank juga biasanya tidak dibatasi jurusan kuliah meski identik dengan keuangan. Meskipun begitu, ada beberapa hal atau syarat lain yang perlu diperhatikan sebelum melamar kerja di industri perbankan. Untuk informasi lebih detail, simak daftar syarat kerja di bank dan info terbaru seputar cara melamarnya secara umum.

Syarat Kerja di Bank secara Umum

1. Usia Maksimal

Untuk posisi yang membutuhkan pekerja lulusan SMA/SMK/Sederajat, rentang usianya adalah minimal 18 tahun dan maksimal 20 tahun saat melamar pekerjaan. Sedangkan untuk lulusan sarjana atau diploma adalah maksimal 25 tahun dan 28 tahun untuk lulusan magister.

2. Pendidikan

Untuk kategori lulusan sarjana, diploma, dan magister, jurusan pendidikan yang biasanya dibutuhkan adalah ekonomi, akuntansi, manajemen, teknik komputer, sistem informasi, dan lain-lain. Namun karena tingginya kebutuhan pekerja, pihak bank sering kali menerima lulusan jurusan lain juga bila syarat lainnya memenuhi.

Indikator lain dari pendidikan yang harus terpenuhi adalah Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75-3,00 per 4,00 tergantung permintaan bank. Kemudian untuk lulusan SMA/SMK/Sederajat adalah memiliki nilai minimal 70 per 100.

3. Tinggi Badan

Calon pelamar laki-laki dengan tinggi badan minimal 165 cm dan perempuan minimal 155 cm akan lebih diutamakan.

4. Status Pernikahan

Pelamar yang belum terikat pernikahan juga akan lebih diutamakan karena hal ini akan berkaitan erat dengan bersedia atau tidaknya ditempatkan di seluruh kantor cabang. Ketentuan ini nantinya akan dituangkan dalam kontrak atau perjanjian kerja lebih rinci dan umumnya pekerja akan diminta kesediaannya untuk tidak menikah 1-2 tahun atau selama kontrak berjalan.

5. Memiliki Keterampilan

Beberapa jenis posisi memang bisa diisi dengan beragam jurusan selain ilmu yang terkait perbankan. Namun untuk posisi spesifik lainnya, rekruter akan melihat dan mempertimbangkan beberapa keterampilan terlepas dari jurusan apa calon karyawan berasal. Di antaranya adalah:

  • Mampu mengoperasikan dan mengoptimalkan sistem komputer, baik sistem dasar maupun sistem khusus milik bank terkait.
  • Mampu berkomunikasi (public speaking dan leadership) dengan baik kepada pelanggan dan rekan kerja.
  • Mampu melayani pelanggan dan membantu mereka mengatasi masalah terkait produk bank.

6. Syarat Lain yang Umumnya Dibutuhkan

Selain syarat di atas, syarat lain yang berlaku di semua tempat kerja termasuk perbankan adalah sehat jasmani dan rohani serta bersedia menjalani pelatihan (training). Beberapa posisi hanya perlu beberapa bulan dan posisi yang lain perlu program pelatihan selama 1 tahun. Pastikan kamu mengetahui detail syarat ini.

Syarat dan dokumen yang disebutkan di atas adalah syarat umum yang kemungkinan besar diminta. Artinya, setiap bank atau perusahaan mungkin memiliki syarat khusus yang terus diperbarui. Jadi pastikan kamu telah memeriksa laman atau akun media sosial resmi perusahaan.

Cara Melamar Kerja di Bank

1. Daring

Jika kamu ingin melamar kerja di bank secara online (daring), maka ada dua pilihan yaitu melalui platform kumpulan lowongan kerja (job portal) dan melalui laman resmi bank yang kamu incar.

Sudah ada beberapa job portal yang bisa dicoba dengan membuat akun terlebih dahulu. Kamu bisa menemukan lowongan di bank dengan mencari posisi atau mencari akun resmi bank tersebut jika kamu sudah tau ingin bekerja di bank mana. Ikuti petunjuk yang ada sampai ke tahap pengunggahan surat lamaran. Pastikan akun tersebut sudah terverifikasi agar datamu tidak disalahgunakan.

Hampir sama dengan langkah tersebut, kamu tinggal membuka laman resmi bank kemudian mencari pilihan “Karier” atau “Lowongan”. Jika ada lowongan yang masih dibuka, kamu akan diarahkan untuk mengisi formulir dan mengunggah beberapa dokumen pendukung.

2. Luring

Untuk kamu yang lebih suka menghadap langsung ke tim rekruter, cara melamar offline (luring) bisa dipilih. Cara ini bisa diawali dengan menanyakan ke bagian informasi terkait lowongan kerja. Nantinya kamu bisa saja diminta mengirimkan berkas cetak ke kantor cabang tertentu atau mengikuti pendaftaran melalui laman resmi.

Bisa juga dengan menanyakannya ke teman atau kerabat yang sudah terlebih dahulu bekerja di sana. Surat rekomendasi dari mereka akan menjadi nilai tambah di mata rekruter. Namun tentu saja prosedur keseluruhannya akan tetap diarahkan secara daring agar data calon karyawan terekam dengan baik.

Jalani Setiap Tantangan dengan Tubuh yang Sehat

Jika kamu memenuhi syarat kerja di bank dan memiliki semua dokumen di atas, maka impian bekerja di bidang ini semakin terbuka lebar. Kesempatan untuk melakukan wawancara kerja dan diterima juga perlu dipersiapkan dengan baik. Meskipun bukan hal yang mudah, tubuh yang sehat dan bugar adalah kunci untuk menghadapi semua tantangan mencari pekerjaan. Pola hidup sehat akan mendukung setiap langkah kamu dalam mendapat pekerjaan, termasuk di bank. Enervon Active hadir sebagai salah satu pendukung kesehatan dengan kandungan vitamin dan mineralnya yang lengkap. Terbuat dari bahan non-acidic, tambahan makanan ini aman dikonsumsi setiap hari. Selain kemampuan untuk memastikan tubuh mendapat haknya, sistem imun tubuh juga akan lebih terjaga meskipun kamu beraktivitas seharian. Hari-hari sibukmu akan lebih berenergi bersama Enervon Active. Pastikan kamu mendapatkannya dari toko resmi Enervon di Tokopedia dan Shopee ya.