Virus Corona sedang membuat heboh dunia. Karena, selain dapat menyebar dengan cepat, virus ini juga sudah menyebabkan kematian di beberapa negara di dunia, terutama China.

Seseorang yang terjangkit Virus Corona, akan memiliki gejala seperti batuk, pilek, demam, sesak napas, dan pada akhirnya dapat menyebabkan Pneumonia yang menyerang paru- paru.

Sama seperti bagian tubuh lainnya, paru- paru memerlukan nutrisi dari makanan sehat maupun suplemen agar tetap sehat, terutama di tengah mewabahnya Virus Corona. Berikut ini 3 nutrisi penting untuk menjaga kesehatan paru- paru kamu.

1. Vitamin C

Credit: thealternativedaily.com

Vitami C erat kaitannya dengan nutrisi yang dapat meningkatkan sistem imun dan nutrisi penting untuk menangkal flu atau pilek. Kandungan antioksidan di dalam vitamin C bermanfaat untuk menghindarimu dari Pneumonia, termasuk Pneumonia yang disebabkan oleh Virus Corona.

Selain itu, vitamin C juga diyakini dapat mencegah serta mengendalikan gejala asma. Asupan vitamin C selama kehamilan dikaitkan dengan risiko napas bernunyi pada anak usia dini.

Kamu bisa mendapatkan vitamin C dari buah jeruk, kiwi, mangga, papaya, jambu biji, nanas, serta sayuran seperti brokoli, paprika, dan tomat. Atau dengan mengonsumsi multivitamin Enervon-C yang mengandung vitamin C dan B kompleks untuk jaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.

Dan untuk kamu yang memiliki aktivitas padat, konsumsi Enervon Active yang mengandung vitamin C, B kompleks, dan Zinc untuk jaga daya tahan tubuh agar kamu tidak mudah Lelah.

Dengan mengonsumsi vitamin C, sistem imun dapat tetap terjaga sehingga risiko kamu terkena berbagai macam penyakit, bakteri, dan virus, termasuk Virus Corona pun dapat menurun.

2. Vitamin B

Credit: vitamins.lovetoknow.com

Meningkatkan asupan kaya akan vitamin B9 (asam folat) dapat membantu melindungi paru- paru kamu dari berbagai penyakit seperti emfisema, brontikis kronis, beberapa bentuk asma, dan Penumonia. Selain itu, vitamin B6 dikaitkan dengan fungsi paru yang lebih baik secara keseluruhan dan perlindungan terhadap kanker paru.

Konsumsi makanan sumber vitamin B seperti salmon, brokol, bayam, selada, ikan, telur, susu, dandum, dan kacang- kacangan. Serta mengonsumsi multivitamin yang mengandung vitamin B kompleks, seperti Enervon Active.

3. Mineral

Credit: zliving.com

Beberapa mineral ditemukan sangat bermanfaat untuk melindungi saluran pernapasan. Meningkatkan asupan magnesium, kalsium, selenium, dan potassium dari makanan dapat menurunkan risiko asma.

Magnesium dapat mengendurkan otot- otot di sekitar bronkus paru, sehingga membuat saluran pernapasan tetap terbuka. Penyempitan bronkus ini adalah yang menjadi pemicu penyakit asma. Kamu bisa mendapatkan mineral penting dari sayuran berwarna hijau, kacang dan biji- bijian, gandum, daging sapi dan ayam, ikan, telur, buah- buahan, dan bawang putih.

Itulah ketiga nutrisi penting untuk menjaga kesehatan paru- paru, terutama di tengah wabah Virus Corona. Selain rutin mengonsumsi ketiga nutrisi tersebut, agar kamu terhindari dari Virus Corona, lakukan beberapa hal ini:

  • Sering mencuci tangan dengan air dan sabun selama 20 detik. Pastikan kuku dan jari bersih.
  • Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulit dengan tangan yang tidak bersih.
  • Tutup mulut dan hidung ketika bersin dengan menggunakan tisu atau masker, setelah itu buang tisu atau masker dan cuci tangan. Jika tidak ada tisu, gunakan lengan untuk menutupi hidung dan mulut ketika bersin. Hindari menutup hidung dan mulut dengan menggunakan telapak tangan.
  • Bersihkan benda- benda yang ada di sekitarmu.
  • Terapkan pola hidup sehat, seperti makan makanan bergizi, istirahat yang cukup, cukupi kebutuhan air, dan olahraga rutin.

 

 

Featured Image - medicalnewstoday.com