Atur Bonus Tahunanmu Dengan 5 Tips Ini
Hampir setiap perusahaan pasti memberikan bonus akhir tahun pada karyawannya. Namun, kamu harus cermat dalam mengaturnya, lho. Jika tidak, bonusmu bisa saja habis begitu saja untuk hal- hal yang kurang bermanfaat.
Sebaiknya, gunakan bonus akhir tahunmu untuk hal- hal yang penting dan berguna dalam jangka panjang. Dengan begitu, kamu memiliki kesempatan untuk untung lebih banyak, kalau bisa mengatur bonus akhir tahun dengan baik.
Berikut ini 5 tips mengatur bonus akhir tahun yang bisa kamu terapkan.
1. Lunasi Utang
Credit: ajaib.co.id
Jika kamu masih memiliki pembayaran yang belum lunas, kamu bisa menggunakan bonus akhir tahun untuk melunasi pembayaran tersebut.
Langkah ini bijak untuk membantumu di kemudian hari. Sehingga, di bulan berikutnya kamu tidak memiliki utang, dan bisa menggunakan gajimu untuk kebutuhan lainnya.
2. Dana Darurat
Credit: smart-money.co
Hal ini penting dilakukan sejak usia muda. Banyak orang yang mengesampingkan dana darurat untuk pengeluaran lain yang lebih mendesak.
Manfaatkan bonus akhir tahunmu untuk menyiapkan dana darurat. Hal ini tentu saja akan bermanfaat dalam jangka panjang. Dan dengan begitu, kamu tidak perlu menyisihkan gajimu tiap bulan untuk menyiapkan dana darurat.
3. Tabungan Masa Depan
Credit: belajarkeuangan.com
Tidak ada salahnya untuk menyisihkan sebagian dari bonus akhir tahun untuk persiapaj tabungan masa depanmu. Misalnya, tabungan untuk biaya menikah, membeli property, atau Pendidikan anak. Karena, biaya- biaya tersebut akan naik tiap tahunnya.
Kamu tidak perlu mengalokasikan semua bonus akhir tahun untuk tabungan ini. Sisihkan sebagian yang dirasa dapat menjadi modal awal tabunganmu.
4. Asuransi Kesehatan
Credit: kebijakankesehatanindonesia.net
Asuransi kesehatan merupakan salah satu pilihan cerdas untuk mengalokasikan bonus akhir tahunmu. Ada banyak jenis asuransi kesehatan. Tapi, pilihlah asuransi yang memang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuanmu.
Asuransi ini nantinya akan membantumu dalam perlindungan layanan masyarakat di kemudian hari.
5. Investasi Dana
Credit: hipwee.com
Jika selama ini kamu masih ragu untuk berinvestasi, nah sekarang adalah saat yang tepat untuk menggunakan bonus akhir tahunmu sebagai investasi.
Kamu bisa memilih investasi dalam bentuk deposito, saham, obligasi, reksadana, atau property. Dana yang kamu investasikan ini bisa menjadi keuntungan yang berlipat di masa depan, lho.
Itulah kelima hal yang bisa kamu lakukan dalam mengatur bonus akhir tahun. Ingat, pikirkan secara matang sebelum kamu menghabiskan bonus akhir tahunmu. Jangan sampai kamu menyesal dan kesulitan ketika membutuhkan dana di kemudian hari,
Featured Image - tonyrobbins.com