Belum lama ini – Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO memperbarui ringkasan ilmiah terkait transmisi virus penyebab Covid-19 dan rekomendasi pencegahannya. Salah satu poin di dalam ringkasan tersebut adalah kemungkinan airborne di ruang tertutup.

Hal ini tentu jadi pertimbangan buat kamu dan yang lainnya yang sudah new normal seperti kembali bekerja di kantor dan membuka usaha lagi. Terkait dengan ringkasan yang dibuat WHO, ditambahkan adanya serangkaian tindakan yang komprehensif untuk mencegah penularan.

Seperti keharusan diri kamu mendapatkan kualitas udara yang baik, menghindari kerumunan dan penyebaran virus corona lewat udara atau airborne.

Seorang Professor dari University of Maryland, Donald Milton, mengatakan kalau beberapa langkah sebagai antisipasi bisa kamu terapkan seperti meningkatkan fungsi ventilasi, tetap menjaga jarak dan tetap menggunakan masker.

 

 

Terkait dengan langkah antisipasi yang sudah disebutkan di atas – mari ditelisik lebih dalam bagaimana 3 langkah antisipasi tersebut bisa menghindarkan kamu dari kemungkinan penularan virus corona melalui udara. Sila simak bahasan kali ini untuk selengkapnya.

 

3 Langkah Antisipasi Penyebaran Virus Corona dari Udara

Wajib Diperhatikan! 3 Langkah Untuk Antisipasi Penyebaran Covid-19 Melalui Udara. credit image: forbes.com

 

Memaksimalkan Keberadaan Ventilasi

Yang perlu sekali diperhatikan adalah ruangan-ruangan tertutup yang di dalamnya tempat berkumpulnya banyak orang seperti sekolah, perkantoran, rumah sakit dan beberapa jenis bangunan lainnya.

Ruangan tertutup yang tidak memiliki fungsi optimal dari ventilasi, disinyalir jadi tempat yang mudah bagi virus corona untuk menyebar melalui udara. Oleh karena itu, salah satu langkah yang bisa kamu lakukan adalah memperbanyak ventilasi udara dan memaksimalkan keberadaannya.

Jika ventilasi di sebuah ruangan cukup banyak dan fungsinya dimaksimalkan, setidaknya akan ada pasokan udara bersih dari luar ruangan yang bisa menjauhkan kamu dari virus corona. Jika ventilasi di ruangan yang kamu diami kurang atau resirkulasi, kamu bisa menggunakan filter dan membersihkan filter tersebut secara teratur dan berkala.

 

Penambahan Filter Udara

Selain langkah pertama, kamu bisa melakukan langkah kedua ini yaitu menambahkan ruangan yang kamu tempati dengan tambahan filter udara. Kamu bisa menggunakan air purifier atau filter udara berefisiensi tinggi dan lampu ultraviolet yang bisa membunuh kuman.

Namun untuk penggunaan lampu ultraviolet, sebisa mungkin kamu bisa posisikan atau diletakan di tempat yang cukup tinggi seperti langit-langit. Hal ini perlu kamu lakukan guna mencegah kerusakan pada mata atau kulit.

 

Tidak Mendatangi Kerumunan

Menurut para ilmuwan, langkah yang ketiga ini adalah langkah yang paling praktis dan sangat mudah untuk diimplementasikan. Kamu hanya cukup tidak mendatangi kerumunan, atau menghindari ruang-ruang yang sudah penuh dengan orang-orang.

Jika kamu berada di dalam mobil, para ilmuwan juga menyarankan kamu untuk membuka jendela dan memastikan pendingin udara di dalam obil tersebut tidak disirkulasi ulang melainkan diatur berasal dari udara segar di luar kendaraan.

Terlepas dari tiga langkah di atas – tetap saja para ilmuwan merekomendasikan buat kamu untuk tertib dan disiplin menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker tiap keluar dari rumah sampai memastikan kebersihan tangan dengan mencuci tangan pakai sabun atau menggunakan hand sanitizer. Wah bagaimana nih?

 

 

Dari berbagai penjelasan yang sudah disebutkan di atas – apakah kamu sudah paham dan bisa kamu terapkan jika kamu berada di ruangan yang tertutup?

 

Feature Image – tribunnews.com