Deretan Rekomendasi Lagu Anak-Anak, Penuh Edukasi Lho, Moms!
Membiarkan anak untuk proses tumbuh kembang anak, lho.
Tak bisa dipungkiri, setiap orang pasti menyukai musik, tak terkecuali Si Kecil. Sadar atau tidak lagu anak-anak memiliki peranan penting terhadap pertumbuhan anak, termasuk ketika anak masih berada di dalam kandungan. Diketahui, musik memang dapat memberi efek positif terhadap perkembangan janin.
Rutin mendengarkan lagu anak-anak dapat membantu meningkatkan kecerdasan, meningkatkan kemampuan akademis, mendukung keterampilan fisik, hingga membantu meredakan rasa stres yang dialami Si Kecil.
Lantas, apa saja ya lagu anak-anak yang baiknya didengarkan oleh Si Kecil setiap harinya? Nah, kali ini Enervon punya 7 rekomendasi yang bisa dijadikan pilihan.
Simak selengkapnya di bawah ini, moms!
#1 – Potong Bebek Angsa
Credit Image - youtube.com/laguanakTV
Moms, pastinya kamu sudah mengenal lagu anak-anak yang satu ini, kan? Potong Bebek Angsa merupakan salah satu lagu yang begitu populer di Indonesia. Lagu anak-anak yang berasal dari Nusa Tenggara Timur ini, menceritakan tentang ajakan untuk menari. Liriknya yang sederhana, membuat lagu ini mudah dihafal dan dipahami oleh Si Kecil, lho.
Menyanyian lagu Potong Bebek Angsa sambil bergoyang, membuat suasana semakin seru dan ceria. Maka dari itu, bagi orangtua yang ingin membuat anak aktif bergerak, lagu ini sangat cocok dinyanyikan sambil bergerak.
#2 – Jangan Lupa Sikat Gigimu
Mengajarkan anak dengan rutinitas memang bukanlah hal yang mudah dilakukan. Apakah kamu setuju, moms? Hal ini juga termasuk dalam mengajari Si Kecil agar ia rajin sikat gigi, setidaknya dua kali dalam sehari.
Untuk kamu yang tengah bergelut untuk mengajarkan hal tersebut, kamu bisa mengajarinya dengan melalui lagu anak-anak yang satu ini, lho. Lagu berjudul Jangan Lupa Sikat Gigimu! dapat dijadikan sebagai suatu ajakan agar anak mau rutin menyikat gigi dengan benar.
#3 – Bintang Kecil
Credit Image - laguanakanak.com
Berikutnya, ada pula lagu anak-anak dengan judul Bintang Kecil. Pastinya kamu pun sudah sangat mengenal lagu yang satu ini ya, moms? Diciptakan oleh Daljono, lagu yang satu ini menceritakan mengenai angan – serta cita-cita seorang anak kecil. Wah, Bintang Kecil memang termasuk dalam lagu anak-anak yang tak lekang oleh waktu, ya!
Bukan hanya memiliki makna yang baik, namun Bintang Kecil juga mengandung nada-nada ceria, dan pastinya lirik yang mudah dihafal. Jadi, tidak heran kalau lagu anak-anak yang satu ini menjadi favorit banyak orang, termasuk Si Kecil, moms.
#4 – Dua Mata Saya
Lagu anak-anak berikutnya, yaitu Dua Mata Saya diciptakan oleh salah satu penulis lagu yang namanya cukup dikenal di Indonesia. Ya, Pak Kasur merupakan sosok yang menuliskan lagu yang satu ini, lho. Hampir setiap orangtua pun pasti mengenal sosok tersebut.
Pak Kasur memang dikenal sebagai salah satu musisi yang sering menciptakan lagu untuk anak-anak. Lagu Dua Mata Saya menceritakan bagian-bagian indra yang ada pada tubuh manusia, yang pastinya dibalut dengan musik yang ceria dan lirik sehingga memudahkan anak untuk menghafal.
#5 – Balonku
Credit Image - infokomputer.grid.id
Ada pula lagu anak-anak berjudul Balonku, yang pastinya sudah sangat populer sejak dahulu kala, ya. Lagu yang diciptakan oleh A.T Mahmud ini mengajarkan kepada anak tentang aneka macam warna yang menggunakan media balon.
Nah, perlu diketahui moms, tak hanya digunakan sebagai media untuk mengajarkan anak bernyanyi, namun lagu Balonku juga dapat digunakan sebagai metode yang bisa membantu Si Kecil mengenal – sekaligus menghafal berbagai macam warna.
#6 – Twinke, Twinkle, Little Star
Lagu anak-anak yang satu ini juga sudah sangat populer sejak dulu, ya. Twinkle, Twinkle, Little Star ditulis oleh musisi asal Inggris bernama Jane Taylor pada 1806. Tak cuma di Indonesia, lagu ini menjadi favorit anak-anak dari berbagai penjuru dunia, lho.
Tak perlu repot untuk mengajarkan Si Kecil mengenai lagu anak-anak ini, karena Twinkle Twinkle Little Star hanya terdiri dari beberapa bait saja, kok. Jadi, pastinya lagu tersebut mudah dihafalkan oleh anak, ya. Selain itu, Twinkle Twinkle Little Star bisa menjadi media berlatif Bahasa Inggris untuk anak.
#7 – Alphabet
Credit Image - theconversation.com
Alphabet adalah lagu anak-anak yang mengajarkan kepada Si Kecil mengenai macam-macam alphabet. Dengan rajin membiarkan anak mendengarkan lagu ini, moms bisa membantu anak untuk mengeja dari huruf A sampai dengan Z.
Lagu ini memiliki nada yang hampir-hampir mirip dengan lagu Twinkle-twinkle Little Star yang tentunya membuat anak semakin bersemangat untuk belajar – sekaligus menghafalnya, karena mendengar lagu yang hampir-hampir mirip.
Nah, membiarkan anak mendengarkan musik, termasuk lagu anak-anak memang baik untuk mendukung pertumbuhannya, moms. Namun yang tidak kalah pentingnya, agar proses tumbuh kembang Si Kecil dapat berjalan maksimal, pastikan kamu sudah memberikan asupan vitamin yang cukup, ya.
Selain dari buah dan sayuran, kebutuhan vitamin juga dapat dipenuhi dengan memberikan multivitamin anak yang punya kandungan lengkap, seperti Enervon-C Plus Sirup yang mengandung Vitamin A, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Vitamin C, dan Vitamin D.
Sejumlah kandungan vitamin tersebut berperan penting untuk mendukung perkembangan kecerdasan anak, lho. Selain itu, Enervon-C Plus Sirup juga dapat bantu optimalkan tumbuh kembang Si Kecil, membuat anak tetap aktif di masa pertumbuhannya, meningkatkan napsu makan, membantu pembentukan tulang dan gigi, serta bantu pelihara daya tahan tubuhnya biar tidak mudah sakit.
Jadi, itulah ketujuh rekomendasi lagu anak-anak yang bisa kamu berikan kepada Si Kecil. Mulai sekarang, yuk, kenalkan Si Kecil dengan musik agar pertumbuhannya semakin maksimal, moms!
Featured Image - genkimokomoko.co.id