Tips Tertidur Dalam Waktu Singkat, Bikin Langsung Lelap!
Seperti diketahui, setiap individu diwajibkan untuk memperoleh waktu tidur yang cukup, setidaknya selama 7 sampai 9 jam setiap malamnya. Meski sudah mengetahui beragam manfaat baik tidur bagi kesehatan, namun sayangnya masih banyak yang mengalami kesulitan untuk terlelap.
Selain itu, pikiran yang gusar akibat susah tidur bakal membuat pikiran semakin aktif, lho. Akibatnya, memejamkan mata menjadi hal yang sulit dilakukan. Lantas, apakah kamu tengah mengalami kondisi yang satu ini?
Tak perlu khawatir, ternyata ada beragam cara mudah – dan sudah teruji secara ilmah yang bisa membantumu cepat tidur, yakni dalam waktu 10 detik, 1 menit, dan 2 menit, lho. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
Terlelap Dalam 10 Detik dengan Metode Militer
Credit Image - suar.grid.id
Dalam bukunya yang dirilis pada tahun 1981, "Relax & Win: Championship Performance in Whatever You Do", sang penulis, Lloyd Winter, memberikan tips agar bisa terlelap dalam waktu sekitar 120 detik/2 menit. Terkesan lama? Sebenarnya, justru 10 detik terakhir dari 120 detik tersebut yang amat berharga.
Dilansir Medium, trik ini digunakan oleh United States Navy Pre-Flight School agar para pilot mendapatkan tidur yang cukup demi proses pengambilan keputusan dan konsentrasi yang lebih baik di medan perang.
Tidak mudah memang, bahkan mereka perlu waktu 6 minggu untuk terbiasa. Namun, setelah terbiasa, para pilot bisa tertidur pulas meskipun sudah meneguk secangkir kopi hingga mendengar gaduhnya senapan.
Kamu juga bisa, lo, mempraktikannya! Bagaimana caranya? Dilansir Healthline, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Lemaskan otot wajah, termasuk otot di rongga mulut.
- Lemaskan bahu dan tempatkan kedua lengan di sisi tubuh, serta lemaskan.
- Tarik dan buang napas seperti biasa agar dada relaks.
- Lemaskan kaki, paha, dan betis.
- Inilah 10 detik yang berharga itu: coba bayangkan sebuah pemandangan yang asri selama 10 detik. Jika tidak berhasil, sugesti dirimu dengan berkata dalam hati, "jangan berpikir", terus-menerus selama 10 detik.
Bisa Mencoba Metode Napas 4-7-8
Dalam kurang dari 1 menit, teknik yang satu ini bisa membantumu tertidur, apalagi jika digabung dengan visualisasi pikiran atau sugesti selama 10 detik seperti metode militer di poin sebelumnya. Tertarik mencobanya? Tempelkan lidahmu di langit-langit mulut selama mencoba langkah-langkah ini:
- Tarik napas pelan-pelan dan tanpa suara melalui hidung selama 4 detik (hitung dalam hati!).
- Kemudian, tahan napas selama 7 detik.
- Setelah itu, buang napas dari mulut selama 8 detik.
- Jangan terlalu memikirkan langkah-langkah ini dan biarkan napas dan pikiranmu mengalir dengan lembut.
- Selesaikan siklus ini dalam empat set. Namun, jika kantuk dan relaksasi datang sebelum seluruh set selesai, biarkan tubuhmu tertidur dan good night!
Catatan penting, kalau kamu memiliki masalah pernapasan seperti asma, konsultasi dengan dokter sebelum melakukan metode ini, ya.
Metode Relaksasi Otot, Bikin Tidur Dalam 1 Menit
Credit Image - alodokter.com
Dilansir Healthline, relaksasi otot progresif (PMR) atau otot dalam disebut ampuh dalam melepas lelah menuju tidur. Tujuannya adalah untuk mengencangkan dan relaksasi otot untuk melepaskan ketegangan yang bisa ganggu tidur.
Gerakan sederhana PMR juga dapat meningkatkan sensasi relaks di seluruh tubuh. Oleh karena itu, metode ini sangat disarankan untuk kamu yang punya insomnia.
Sebelum mulai, cobalah berlatih metode napas 4-7-8 (poin kedua) sambil membayangkan rasa tegang di badan keluar dari tubuh dari setiap napas yang kamu buang. Kemudian, lakukan langkah berikut:
- Cari posisi tidur yang membuatmu nyaman (usahakan tidur telentang).
- Naikkan alis setinggi mungkin dan tahan selama 5 detik untuk mengencangkan otot dahi. Lalu, biarkan otot wajah relaks dan rasakan rasa tegangnya memudar. Beri jeda selama 10 detik.
- Tersenyum lebar untuk mengencangkan otot pipi dan tahan selama 5 detik, lalu relaks lagi. Beri jeda selama 10 detik.
- Sipitkan mata hingga menyisakan sedikit ruang penglihatan dan tahan selama 5 detik, lalu relaks lagi. Jeda selama 10 detik.
- Miringkan kepala sedikit ke belakang agar kamu bisa memandang langit-langit kamar dengan nyaman dan tahan posisi tersebut selama 5 detik, lalu relaks lagi. Jeda selama 10 detik.
Seiring kamu melakukan langkah-langkah ini – dan dibarengi dengan teknik pernapasan yang benar, rasakan tubuhmu menjadi makin relaks seiring kamu mendekati fase tidur. Bila rasa kantuk datang sebelum kamu selesai, jangan dilawan.
Catatan penting, jika kamu memiliki cedera tulang atau sedang keseleo, konsultasi dulu dengan dokter sebelum menerapkan metode PMR.
Visualisasi Pikiran: Menciptakan Atmosfer Tidur Dalam 2 Menit
Apakah kamu lelah menghitung domba atau bintang hingga terlelap? Kalau begitu, tak perlu menghitung! Coba alihkan pikiranmu ke tempat yang tenang dan biarkan atmosfernya membawamu ke alam mimpi.
Menurut sebuah penelitian di Universitas Oxford, Britania Raya, visualisasi pikiran tersebut memperpendek waktu yang dibutuhkan seseorang untuk tidur dibanding mereka yang diberikan distraksi nyata dan tanpa instruksi bantuan tidur sama sekali.
Selain Tidur, Lakukan Pola Hidup Sehat Lainnya Untuk Jaga Kesehatan
Credit Image - alodokter.com
Mendapatkan waktu tidur yang cukup memang penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Tetapi, jangan lupakan berbagai kebiasaan sehat lainnya yang juga dapat menunjang kesehatan tubuh secara keseluruhan, ya.
Ada pun berbagai hal lainnya yang juga penting dijadikan sebagai kebiasaan, yaitu stres juga dapat melemahkan kekebalan tubuh.
Selain itu, lengkapi pula hidup sehat dengan rutin mengonsumsi multivitamin yang kaya akan kandungan vitamin C, vitamin B kompleks, maupun zinc. Kombinasi vitamin dan mineral tersebut dapat membantu menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang berbagai macam penyakit.
Untuk multivitamin yang direkomendasikan, kamu dapat mengonsumsi Enervon Active – yang punya kandungan lengkap, sekaligus bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Multivitamin Enervon-C mengandung Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat yang berperan menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.
Minum Enervon-C Effervescent – dengan kandungan Vitamin C yang lebih tinggi, serta mampu memberikan perlidungan ekstra terhadap tubuh, sekaligus membuat tubuh terasa segar sepanjang hari!
Untuk kamu yang memiliki masalah lambung sensitif, direkomendasikan untuk minum Enervon Active yang mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc – untuk bantu menjaga stamina agar tak mudah lelah, sekaligus optimalkan sistem kekebalan tubuh.
Selain itu, multivitamin Enervon-C dan Enervon Active juga dapat menjaga metabolisme, sehingga tubuh dapat memperoleh sumber energi yang lebih tahan lama. Manfaat yang satu ini berkat kandungan vitamin B kompleks di dalamnya. Dengan manfaat ini, tubuh pun bisa lebih produktif dalam menjalani rutinitas harian.
Untuk memperoleh produk Enervon yang tepat kamu bisa membelinya di official store Tokopedia, Shopee, Lazada, dan BukaLapak. Atau, temukan produk Enervon di drug store terdekat.
Wah, gimana, nih? Sudah tak lagi penasaran akan metode yang bisa membantumu cepat tertidur, kan? Buat yang tengah mengalami insomnia, sejumlah trik di atas patut diterapkan, lho!
Featured Image – lifepack.id
Source – idntimes.com