Belum lama ini, berbagai negara di dunia tengah dikhawatirkan akibat munculnya penyakit Hepatitis Akut misterius, termasuk Indonesia. Penyakit ini pertama kali dilaporkan di Inggris – dan sudah menjangkiti sekitar 18 orang di Indonesia dengan tujuh diantaranya meninggal dunia.

Sampai sekarang penyebab penyakit Hepatitis Akut juga belum diketahui. Namun, penyakit yang satu ini lebih rentan menyerang anak-anak. Bahkan, ada pula kecurigaan bahwa Hepatitis Akut dapat menyebar melalui udara, hingga menyebabkan 3 tahapan gejala yang penting diperhatikan.

Berikut ulasannya.

 

 

Hepatitis Akut Diduga Bisa Menyebar Lewat Udara

Credit Image - tribunnews.com

Dilansir dari CNN Indonesia, berbagai pihak mulai menaruh kecurigaan mengenai Hepatitis Akut yang bisa menyebar lewat udara. Direktur Utama RS Penyakit Infeksi, Sulianti Saroso Mohammad Syahril menyatakan bahwa adanya kemungkinan penyakit ini menyebar melalui pernapasan.

Untuk itu, orangtua diimbau untuk terus waspada serta membimbing anak-anaknya untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Langkah prokes yang berlaku untuk mencegah Covid-19 pun dapat menghindari risiko penyakit Hepatitis Akut.

Protokol kesehatan yang dimaksud, yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan menjaga jarak.

 

Tiga Tahap Gejala yang Mesti Diwaspadai

Hepatitis Akut bukan tipe penyakit yang muncul secara tiba-tiba – dan langsung membuat kondisi pasiennya memburuk atau parah. Ada tiga tahapan gejala yang akan dialami anak hingga penyakit ini benar-benar menuju tahap parah.

Tiga tahap tersebut, yaitu tahapan awal ketika anak mengalami sakit perut, mual, muntah, hingga diare. Kemudian gejala lanjutan adalah ketika anak mulai mengalami penyakit kuning yang biasanya dimulai dari mata hingga ke seluruh tubuh.

Kemudian, tahapan terakhir, yaitu sudah memasuki kondisi parah. Pada tahapan ini kondisi anak biasanya sudah benar-benar memburuk. Pada fase ini pula warna urin sudah seperti teh dan di feses ditemukan lendir putih.

 

Pertolongan Pertama pada Hepatitis Akut

Credit Image - cnnindonesia.com

Ikatan Dokter Anak Indonesia menyampaikan rekomendasi langkah-langkah pertolongan pertama jika ada gejala Hepatitis Akut misterius pada anak. Gejala awal penyakit ini biasanya berasal dari saluran pencernaan, misalnya muntah, diare, demam, hingga timbul warna kuning pada mata dan badan.

Dari gejala tersebut, misalnya demam, maka anak perlu diberi obat penurun demam terlebih dahulu. Begitu juga jika merasa mual dan muntah – berikan obat pereda mual dan muntah. Dan agar tidak dehidrasi, berikan anak cairan sedikit demi sedikit.

Pemberian cairan atau minum harus dilakukan meski anak muntah atau diare. Karena, ketika mengalami dua kondisi tersebut, tubuh membuang banyak cairan.

Jika demam, muntah, dan diare dalam beberapa waktu mereda dan hilang, maka tidak memerlukan pemeriksaan lanjutan ke fasilitas kesehatan. Namun, jika masih ada sampai beberapa hari, sebaiknya di bawa ke rumah sakit.

Orang dengan gejala Hepatitis pun sebaiknya melakukan isolasi kontak, tetapi tidak seketat yang diterapkan pada pasien Covid-19.

 

Cara Mencegahnya

Untuk mencegah risiko infeksi, disarankan agar orangtua meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan tindakan pencegahan. Langkah awal yang bisa dilakukan dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan.

Kemudian, untuk mencegah dari saluran pencernaan, jagalah kebersihan dengan cara mencuci tangan dengan sabun, memastikan makanan atau minuman yang dikonsumsi itu matang, tidak menggunakan alat-alat makan bersama dengan orang lain serta menghindari kontak anak-anak  dari orang yang sakit agar tetap sehat.

Yang tak kalah pentingnya dalam mencegah penyakit, pastikan Si Kecil sudah menerapkan hidup sehat, seperti mendapat asupan makanan bergizi seimbang, istirahat yang cukup, dan mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral – misalnya, dengan memberi asupan multivitamin.

Berikan multivitamin dengan kandungan lengkap, seperti Enervon-C Plus Sirup yang mengandung Vitamin A, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Vitamin C, dan Vitamin D.

Deretan kandungan vitamin tersebut mampu menjaga daya tahan tubuh anak agar tidak mudah sakit, membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian, mengoptimalkan proses tumbuh kembangnya, memelihara kesehatan tulang dan gigi, sekaligus meningkatkan nafsu makan Si Kecil.

Untuk mendapatkan produk Enervon, kamu bisa segera kunjungi e-commerce di Tokopedia, ya!

 

Jadi, itulah tiga tahapan gejala pada penyakit Hepatitis Akut yang mesti diperhatikan. Untuk menghindari risiko tertular penyakit ini, tetap lakukan langkah pencegahan dan selalu jaga kekebalan tubuh.

 

 

Featured Image – viva.co.id

Source – cnnindonesia.com