Sebagian besar darimu mungkin hanya mengetahui gangguan tidur sebatas insomnia saja. Padahal, ada banyak gejalanya – dan mungkin beberapa seringkali tidak disadari. Permasalahan ini bisa cukup ringan sampai berat. Bahkan, hingga membahayakan kesehatan.

Saat kamu mengalami gangguan tidur, ada banyak diagnosa yang perlu diperhatikan, seperti masalah emosional, menderita penyakit tertentu, atau menggunakan obat-obatan tertentu.

Lantas, apa saja permasalahan tidur yang sering tak disadari? Dan bagaimana cara mengatasinya? Yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini!

 

 

1. Kesulitan Tidur dan Bangun

Credit Image - alodokter.com

Saat mengalami insomnia, kamu sudah yakin bahwa sedang mengalami gangguan tidur. Namun tahukah bahwa, sulit bangun juga termasuk gangguan tidur. 

Ada kalanya, kamu sulit sekali tertidur dan tetap segar meski sudah begadang. Namun di lain waktu, kamu begitu mengantuk sampai sulit sekali untuk bangun dan beraktivitas. Apalagi jika kamu tidur dan bangun pada waktu yang tidak teratur. Ini juga termasuk dalam gangguan tidur.

Dengan begitu, tubuhmu kebingungan mengatur jam biologis untuk istirahat dan aktif. 

 

2. Mengalami Mimpi Buruk Saat Tidur

Memang, kamu tak bisa mengatur mimpi yang datang ke dalam tidurmu. Namun jika mimpi buruk kerap datang ke dalam tidurmu, bisa jadi kamu tengah mengalami gangguan tidur, lho.

Saat mimpi buruk, kamu sering merasa ketakutan dan bangun dalam keadaan menangis, berkeringat, atau bahkan teriak. Kamu bisa bertanya pada pasangan, apakah kamu juga tidur dengan napas tidak teratur, karena itu bisa jadi tanda selanjutnya.

Jika sudah berlarut, jangan ragu untuk mencari pertolongan profesional, ya!

 

3. Tubuh Bergerak Tak Sesuai Keinginan dan Tanpa Disadari

Credit Image - wajibbaca.com

Jika kamu sering berjalan ketika tidur, jangan anggap itu wajar. Berarti kamu mengalami gangguan tidur. Selesaikan masalahnya dengan ahlinya, agar kualitas tidur membaik dan tidak membahayakan orang sekitarmu. 

Selain itu, jika kamu merasa tungkai suka bergerak tanpa perintah saat ingin tertidur, berarti kamu mengalami gangguan tidur. Tanda lainnya adalah, tidur dengan menggertakkan gigi atau bahkan sampai berhenti bernapas sesaat saat sedang lelap tidur. 

Saat mengalami gangguan tidur, kamu jadi suka merasa kesemutan atau sensasi yang menjalar ke tangan dan kaki. 

 

4. Merasa Lemas dan Sering Tertidur

Gejala gangguan tidur adalah termasuk mengantuk saat bangun. Tak peduli apakah kamu sudah cukup tidur atau belum, tetap saja merasa ngantuk dan lemas. 

Selain itu, kamu merasa otot tubuhmu lebih lemah. Alhasil, kamu pun jadi malas bergerak. Di beberapa kasus, orang dengan gangguan tidur sering merasa tidak bisa menggerakkan badan saat bangun tidur.  Yang lebih parah, orang dengan gangguan ini suka tidur di waktu yang tidak tepat, seperti saat mengemudi. Daripada membahayakan nyawa, segera cari pertolongan dari ahlinya, ya!

 

5. Bantu Atasi Gangguan Tidur, Yuk, Ubah Gaya Hidupmu!

Credit Image - doktersehat.com

Salah satu hal yang paling mudah dilakukan saat mengalami gangguan tidur adalah dengan merubah gaya hidup. Pola hidup sehat bisa membantu tubuh dan pikiran lebih sehat juga. 

Kamu bisa mulai mengonsumsi makanan yang tinggi serat, membatasi asupan gula, dan mengurangi konsumsi kafein serta alkohol. Selain itu, rutin berolahraga dan mengelola stres dengan baik bisa jadi kunci yang penting juga. 

Usahakan tidak memegang gadget setidaknya 1 jam sebelum tidur, dan hindari menonton berita yang meresahkan sesaat sebelum tidur. 

Selain dengan tidur yang cukup, mempertahankan kesehatan juga perlu diimbangi dengan cara lainnya, seperti mengonsumsi makanan bergizi, rutin berolahraga, mengelola stres dengan baik mencukupi kebtutuhan cairan, dan mendapat asupan mikronutrien berupa vitamin dan mineral.

Tidak hanya dari makanan saja, tapi vitamin dan mineral bisa diperoleh dengan mengonsumsi multivitamin yang memiliki kandungan lengkap, seperti Enervon-C dan Enervon Active.

Konsumsi Enervon-C yang mengandung Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat yang dapat menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.

Kamu dapat meminum Enervon-C dalam bentuk tablet yang mengandung 500 mg Vitamin C, atau Enervon-C Effervescent – dengan kandungan Vitamin C lebih tinggi, yaitu 1000 mg.

Untuk kamu yang punya segudang aktivitas, direkomendasikan minum Enervon Active yang mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc untuk menjaga stamina tubuh agar tidak mudah lelah, sekaligus mengoptimalkan imunitas tubuhmu.

Dan kedua multivitamin ini pun dapat membantu mengoptimalkan proses metabolisme, sehingga asupan makanan yang kamu konsumsi bisa diubah menjadi sumber energi yang lebih tahan lama. Manfaat satu ini berkat kandungan vitamin B kompleks di dalamnya, ya.

Untuk mendapatkan produk Enervon pilihan, kamu bisa segera membelinya dengan langsung klik di sini, ya!

 

Jadi, itulah beberapa gangguan tidur yang dapat dialami, bahkan seringkali tidak disadari. Apakah kamu pernah – atau sedang mengalami salah satunya?

 

 

Featured Image – halodoc.com

Source – popmama.com