6 Rahasia Sukses Meningkatkan Karir, Bantu Cepat Sukses
Cara sukses berkarir, tips memilih jenjang karir, cara meningkatkan jenjang karir. Memang merupakan tips karir yang sering dijumpai di internet, kan?
Yap, di zaman sekarang sepertinya banyak sekali orang yang kerap mencari tips karir agar dapat lebih sukses di dunia kerja. Setelah berhasil mendapat pekerjaan, apa sih tujuanmu selanjutnya? Mungkin, naik level ke jenjang karir berikutnya, ya?
Jika itu tujuanmu, maka ada berbagai tips dan juga strategi yang harus kamu lakukan guna mewujudkannya, lho. Ingatlah bahwa bekerja dengan sungguh-sungguh bukanlah satu-satunya jaminan kalau kamu dapat naik level di masa mendatang.
Untuk itu, kali ini Enervon bakal kasih tips meningkatkan jenjang karir yang dapat kamu terapkan. Simak informasinya sampai habis, yuk!
1. Melek Teknologi Biar Karir Tak Terhenti
Credit Image - businesstechweekly.com
Di tengah era revolusi industri 4.0 dan disrupsi yang semakin gencar, teknologi menguasai hampir semua sektor kehidupan. Menguasai teknologi menjadi satu kunci utama yang tak terhindarkan untuk pekerjaan yang lebih efektif dan efisien.
Namun ini bukan berarti kita harus menguasai semua teknologi yang ada di dunia. Kuasai setidaknya teknologi yang berkaitan langsung dengan pekerjaan sehari-hari dan yang digunakan oleh perusahaan tempatmu bekerja. Misalnya Microsoft Teams, Excel, Google Drive, dan lain sebagainya.
Selain mempermudah pekerjaan, menjadi tech-savvy juga membuatmu menjadi sosok yang bisa diandalkan di kantor. Dengan kata lain, orang-orang akan mencarimu ketika mereka menghadapi permasalahan teknis.
2. Pelajari Kemampuan Pengolahan Data
Tips karir berikutnya juga masih berkaitan dengan teknologi, nih.
Penggunaan teknologi yang semakin masif mendorong pertumbuhan eksponensial dalam penyimpanan data. Bukan sekadar angka, kini data dianggap sebagai harta karun dan bahkan disebut "the new oil". Sebab, data memberikan informasi penting bagi keputusan strategis sebuah perusahaan.
Karena semua strategi harus berbasis data yang valid, maka kita perlu memahami cara mengolah dan menginterpretasinya dengan baik. Pelajari kemampuan ini dan biasakan menggunakan data untuk membuat segala keputusan.
3. Kemampuan Pemecahan Masalah Harus Diasah
Credit Image - myrobin.id
Selain kemampuan yang bersifat teknis dan analitik, problem solving skill atau kemampuan pemecahan masalah juga menjadi hal dasar bagi kesuksesan performa kerja. Bahkan kemampuan ini menjadi prerequisite atau prasyarat bagi posisi yang lebih strategis.
Bukan tanpa alasan, setiap harinya kamu akan berhadapan dengan berbagai permasalahan kompleks yang memerlukan solusi jitu dan groundbreaking. Dengan kemampuan ini, kamu mampu menyelesaikan masalah dan berkesempatan meraup kesuksesan besar sehingga dipercaya untuk menangani proyek berskala besar.
4. Perluas Relasi Tak Kalah Pentingnya
Tips karir selanjutnya, yaitu memperluas jaringan profesional yang juga bisa membantu jenjang karirmu di masa mendatang.
Menciptakan dan menjaga hubungan profesional dengan banyak orang akan memberimu banyak manfaat, lho. Pertama, relasi yang baik mempermudah interaksimu dengan mereka sehingga pekerjaanmu menjadi lebih efisien. Kedua, kamu bisa mendapat rekan bisnis dan menemukan mentor untuk membantumu berkembang.
Ketika memperluas relasi, kamu bisa melakukan personal branding sehingga dapat menjadi top of mind untuk kesempatan yang akan datang. Dengan kata lain, earn their acknowledgment!
5. Dapat Kritik dan Saran? Jangan Diabaikan!
Credit Image - thomasnet.com
Tak semua orang bisa mengatasi kritik dan saran dengan baik. Padahal, kedua hal ini merupakan kunci utama untuk pengembangan diri. Karenanya, walau kadang tak tertahankan, kamu perlu membiasakan diri untuk terbuka pada kritik, khususnya yang bersifat membangun.
Alih-alih berpikir bahwa kritik bertujuan untuk menyerangmu secara pribadi, ubah mindset bahwa kritik justru bisa membantu kamu meningkatkan beberapa hal yang masih kurang dalam diri. Dengan demikian, tips karir yang satu ini dapat membantu kamu dapat berkembang jauh lebih baik di masa mendatang.
6. Jaga Produktivitas dengan Cara Berkualitas
Tips karir yang terakhir, yaitu dengan mempertahankan produktivitas agar jenjang karir dapat terus menanjak. Produktivitas yang baik – dibarengi dengan konsentrasi dapat membuat aktivitas kerja bisa dilakukan secara maksimal.
Kalau begini, pekerjaan selesai – dan jenjang karir pun ikut meningkat, kan?
Untuk menjaga produktivitas sekaligus konsentrasi, pastikan kamu sudah mendapat asupan makanan bergizi yang kaya akan vitamin dan mineral. Kedua mikronutrien tersebut penting untuk menjaga energi tubuh, sehingga kamu dapat beraktivitas secara optimal.
Selain dari makanan, vitamin dan mineral juga bisa diperoleh dari mengonsumsi multivitamin Enervon Active yang memiliki kandungan lengkap.
Enervon Active mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc yang berguna untuk menjaga stamina agar tidak mudah lelah, sekaligus menjaga daya tahan tubuhmu agar tidah mudah terserang penyakit.
Kandungan vitamin B kompleks dalam Enervon Active dapat membantu mengoptimalkan metabolisme, sehingga makanan yang dikonsumsi bisa diubah menjadi energi yang lebih tahan lama.
Untuk memperoleh produk Enervon Active, kamu bisa segera dapatkan di sini, ya!
Jadi, gimana? Sekarang kamu sudah tahu berbagai tips karir yang dapat kamu terapkan mulai sekarang, ya. Ingatlah untuk selalu bekerja keras meningkatkan performa – dan perhatikan pula hal-hal lainnya yang juga memengaruhi kinerja.
Featured Image – good-deeds-day.org
Source – idntimes.com