5 Langkah Menjaga Kesehatan Mental Saat Liburan Akhir Tahun
Liburan tahun baru merupakan momen yang ditunggu banyak orang. Benar, kan? Meski demikian, nyatanya sebagian orang justru merasa waktu liburan ini membuatnya letih dan lelah, lho.
Di satu sisi, ada hadiah untuk dibeli, ada keluarga yang perlu dikunjungi, makanan untuk dimasak, dan acara untuk direncanakan serta dihadiri. Di sisi lainnya, waktu yang dimiliki pun terbatas begitu juga budget. Hal tersebut bisa menjadi sumber masalah yang mengganggu kesehatan mental.
Nah, biar kamu lebih siap menghadapi liburan akhir tahun, berikut ini langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan mentalmu. Simak informasinya sampai habis, yuk!
1. Batasi Pertemuan Keluarga
Credit Image - verywellfamily.com
Kumpul keluarga besar selama Natal dan Tahun Baru menjadi momen yang membahagiakan bagi banyak orang. Namun, jika berkumpul dengan keluarga terasa menantang bagimu, maka kamu tidak sendirian.
Sangat wajar untuk merasa tidak nyaman terus berada di tengah keramaian, dan kamu tidak perlu memaksakan diri.
Laman Medical News Today menyarankan untuk menetapkan batasan sejak awal, seperti berapa jam yang kamu habiskan sehari untuk kumpul keluarga, berapa keluarga yang akan kamu temui dalam sehari, dan siapa yang akan kamu temui. Namun, sebelumnya, kamu perlu minta maaf terlebih dahulu kepada mereka yang mungkin kamu lewatkan.
2. Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri
Kamu mungkin sangat sibuk selama akhir tahun, tetapi cobalah menyisihkan waktu untuk mengurus diri sendiri. Aktivitas fisik, menyantap makanan yang sehat, dan tidur berkualitas tetap penting dilakukan saat libur akhir tahun.
Selain itu, penting juga untuk meluangkan sedikit waktu di luar ruangan. Mengutip laman Priory, kegiatan kecil ini dapat meningkatkan suasana hati ini dan membantumu lebih siap menghadapi situasi stres.
3. Melakukan Kegiatan Positif
Credit Image - healthline.com
Jika kamu sendirian atau tidak memiliki banyak kegiatan selama liburan, lakukan sesuatu yang positif untuk diri sendiri. Misalnya, masak makanan yang kamu sukai, membaca buku, menonton film, jalan-jalan, atau mungkin menelepon seseorang.
Laman Way Ahead juga menyarankan untuk menjadi sukarelawan. Ini akan membuatmu tidak merasa menghabiskan waktu sendirian dan tentunya turut berbagi kebahagiaan dengan orang lain.
4. Tetap Terhubung dengan Orang Lain
Menurut laman Mayo Clinic, jika kamu merasa kesepian atau terisolasi, sebaiknya mulai cari komunitas. Beberapa komunitas memiliki situs web, grup pendukung online, situs media sosial, atau acara virtual. Anggota komunitas dapat menawarkan dukungan dan persahabatan.
Jika kamu merasa stres selama liburan, berbicara dengan teman atau keluarga tentang kekhawatiran juga dapat membantu. Coba hubungi melalui SMS, telepon, atau panggilan video.
5. Tidur yang Cukup
Credit Image - healthline.com
Desember bisa menjadi bulan tersibuk dan mengurangi waktu istirahatmu. Menurut laman Psychological Health Care, semua kesibukan ini bisa berdampak buruk pada kesehatan, terutama jika kamu kurang tidur.
Kurang tidur dapat berkontribusi pada masalah kesehatan mental, seperti kecemasan dan depresi. Jadi, pastikan kamu mendapatkan cukup tidur apa pun yang terjadi.
Selain dengan istirahat yang cukup, melakukan cara menjaga kesehatan fisik lainnya juga memiliki peranan penting. Fisik yang baik – maka kesehatan mental pun turut terjaga secara maksimal.
Pastikan pula kamu sudah mengonsumsi makanan bergizi seimbang, rutin berolahraga, dan menerapkan cara mengelola stres dengan baik. Dan lengkapi hidup sehat dengan meminum multivitamin Enervon Active yang punya kandungan lengkap.
Enervon Active mengandung non-acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc. Kombinasi vitamin C dan zinc-nya merupakan kombinasi yang baik untuk menjaga daya tahan tubuh.
Selain itu, kandungan vitamin B kompleks di dalam Enervon Active akan membantu optimalkan proses metabolisme, sehingga tubuh dapat memperoleh energi yang lebih tahan lama, sehingga kamu gak gampang lelah saat beraktivitas. Dan, vitamin B pun dikenal sebagai nutrisi untuk menjaga suasana hati, lho!
Yuk, segera dapatkan multivitamin andalan satu ini dengan mengunjungi official store Enervon, ya.
Nyatanya, stres dan maalah kesehatan mental menjadi permasalahan bagi sebagian besar orang. Untuk meminimalisir hal tersebut, cobalah fokus pada hal-hal positif – dan ingatlah bahwa ada awalan yang baru menunggumu di depan sana.
Featured Image – facetofeet.com
Source – idntimes.com