Semakin bertambahnya usia, kekuatan tubuh biasanya juga semakin terbatas. Namun, bagi para lansia, hal ini tidak jadi penghalang untuk tetap bisa melakukan aktivitas fisik. Lalu, olahraga apa saja yang bisa jadi opsi terbaik untuk orang-orang lanjut usia? Nah, salah satu olahraga yang cocok untuk dicoba adalah yoga. Ada banyak manfaat yoga untuk lansia yang tak hanya sekedar membuat tubuh menjadi lebih bugar lho! Ayo simak informasi selengkapnya hanya di artikel berikut ini!

Manfaat Yoga untuk Lansia

Siapa bilang olahraga hanya untuk yang muda-muda saja? Orang-orang yang sudah berusia lanjut pun boleh lho melakukan aktivitas fisik secara rutin. Namun, tetap sesuaikan dengan kondisi fisik dan utamakan untuk melakukan olahraga yang ringan-ringan saja supaya tetap aman. 

Salah satu olahraga yang sangat cocok untuk dicoba oleh para lansia adalah yoga. Yoga sendiri merupakan olahraga yang menyatukan antara pikiran dan tubuh. Berikut ini adalah manfaat yoga untuk lansia yang sebaiknya kamu tahu. 

1. Mengurangi Risiko Stres

Orang-orang lanjut usia rentan mengalami stres karena beberapa alasan, seperti merasa kesepian, khawatir dengan penyakit yang dimiliki, memiliki masalah personal, dan sebagainya. Apabila hal ini diabaikan nantinya bisa memperburuk keadaan, bahkan menyebabkan kesehatan mental terganggu.  

Supaya hal tersebut tidak terjadi,  maka lansia perlu melakukan perawatan fisik dan psikis dengan mencoba senam yoga. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa yoga merupakan olahraga yang menggabungkan pikiran dan tubuh. Selain itu, aktivitas fisik yang satu ini sangat aman untuk orang tua dengan ruang gerak yang sudah terbatas.

2. Membuat Tubuh Lebih Bugar

Kondisi fisik yang kian melemah memang membuat para lansia lebih sering menghabiskan waktunya di rumah. Namun, hal ini bukan menjadi alasan untuk bermalas-malasan. Meskipun mobilitas para lansia menurun, tapi hal ini harus tetap dilatih supaya kekuatan otot dan tulang senantiasa terjaga.

Salah satu metode yang bisa dilakukan untuk mengasah kekuatan otot dan tulang tersebut adalah dengan melakukan yoga. Apabila hal ini rutin dilakukan, maka tubuh juga menjadi lebih bugar.

3. Menurunkan Risiko Penyakit Tertentu

Selain membuat tubuh menjadi bugar, senam yoga untuk lansia juga bisa menurunkan risiko penyakit tertentu lho! Saat tubuh rajin berolahraga, umumnya detak jantung akan meningkat. Efeknya, berat badan tetap terjaga dan tekanan darah juga menjadi stabil. 

Menariknya lagi, rutin melakukan yoga juga bermanfaat untuk mengobati nyeri di punggung serta gejala menopause. Jadi, selain mencegah terkena risiko penyakit tertentu, aktivitas yoga bagi lansia juga memaksimalkan efektivitas pengobatan yang sedang dilakukan.

4. Menambah Rasa Percaya Diri

Gerakan senam yoga juga bisa menambah rasa percaya diri pada lansia. Hal ini tentu akan memengaruhi kondisi psikis mereka menjadi lebih baik. Selain itu, aktivitas fisik yang satu ini juga sangat menunjang pergerakan tubuh pada pasien artritis.

5. Meningkatkan Fungsi Eksekutif Otak dan Ketahanan Emosional

Berdasarkan jurnal International Psychogeriatrics, orang yang melakukan senam yoga menunjukkan peningkatan fungsi eksekutif otak serta ketahanan emosional. Hasil tersebut diperoleh dengan melakukan penelitian terhadap orang-orang usia 55 tahun yang memiliki gangguan kognitif ringan.

6. Menurunkan Risiko Terjatuh 

Selain meningkatkan fungsi eksekutif otak dan ketahanan emosional, latihan yoga secara rutin dalam jangka waktu 6 bulan juga efektif dalam menurunkan risiko terjatuh pada lansia. Berdasarkan jurnal Complementary Therapies in Medicine tahun 2017, angka lansia yang terjatuh turun sebanyak 48% karena melakukan senam yoga.

7. Sebagai Latihan Pernapasan

Olahraga yoga juga mencakup latihan pernapasan. Apabila hal ini rutin dilakukan, maka kapasitas paru-paru akan semakin luas sehingga kesehatan organ tersebut juga akan semakin meningkat.

8. Waktu Tidur Lebih Berkualitas

Senam yoga pada umumnya memberikan sensasi relaksasi yang menenangkan apabila dilakukan secara rutin dan teratur. Imbasnya, hal ini akan berpengaruh pada peningkatan kualitas waktu tidur pada lansia.

 

 

Pose Yoga yang Aman untuk Lansia

Meskipun senam yoga aman untuk para lansia, tapi sebaiknya pahami jenis-jenis gerakan yang dianjurkan untuk dilakukan. Berikut adalah daftar gerakan yoga yang sebaiknya diutamakan oleh orang-orang lanjut usia.

1. Pose Gunung

Pose gunung adalah bentuk latihan yoga dengan posisi berdiri yang bermanfaat untuk menjaga keseimbangan dan kekuatan kaki supaya tetap kuat. Latihan ini dilakukan dengan cara berdiri dengan seluruh permukaan kaki menyentuh lantai. Tahan perut ke dalam dengan tetap menjaga pundak dan punggung tetap rileks. Selanjutnya, tarik napas sebanyak 5 hingga 8 kali, kemudian hembuskan melalui hidung.

2. Pose Pohon

Selain pose gunung, latihan yoga yang aman selanjutnya adalah dengan mempraktikkan pose pohon. Pose ini sangat baik untuk melatih keseimbangan serta daya konsentrasi pada lansia. Gerakannya pun cukup mudah dilakukan yaitu dengan cara berdiri tegak, kemudian mengangkat salah satu kaki ke bagian dalam paha sampai tingginya sama dengan lutut.

Selanjutnya angkat kedua tangan dengan posisi bersedekap sambil melakukan latihan napas sebanyak 5 hingga 8 kali.

3. Pose Segitiga

Selain membantu tubuh tetap seimbang, senam yoga juga efektif dalam menjaga pinggang tetap lentur. Hal ini dapat diusahakan dengan melakukan pose segitiga. Gerakannya pada pose segitiga dimulai dengan berdiri dan posisi kedua kaki dibuka lebar-lebar. Pastikan telapak kaki menghadap ke depan yang dilanjutkan dengan memiringkan tubuh ke arah kiri.

Posisikan tangan kiri untuk memegang bagian bawah lutut. Lanjutkan dengan mengangkat tangan kanan sampai tegak ke atas. Setelah selesai, lakukan hal yang sama pada bagian tubuh sisi kanan.

4. Pose Kupu-Kupu

Pose kupu-kupu pada senam yoga berguna untuk melenturkan otot paha dan lutut. Tak hanya itu saja, gerakan ini bahkan cukup efektif untuk melancarkan sistem pencernaan pada lansia. Gerakan ini dimulai dengan duduk dengan posisi tubuh tegak, kemudian satukan telapak kaki saat lutut terbuka ke samping. Lanjutkan dengan meletakkan kedua tangan pada kedua kaki selama beberapa detik.

5. Bird Dog

Pose bird dog adalah gerakan yang ampuh dalam menguatkan otot perut dan bagian belakang tubuh. Mulailah dengan bertumpu pada kedua lutut. Selanjutnya, angkat tangan kanan ke depan sambil meluruskan kaki kiri ke belakang. Tahan perut ke arah dalam dan lakukan selama beberapa detik. Lanjutkan dengan melakukan hal yang sama pada sisi tangan dan kaki yang lainnya.

 

 

Selain melakukan yoga, para lansia juga bisa mengimbanginya dengan rutin mengonsumsi Enervon Gold. Enervon Gold adalah multivitamin yang kaya akan vitamin C, vitamin B kompleks, asam folat, omega 3, dan lutein yang sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh para lansia.

Diformulasikan khusus untuk usia 50+, Enervon Gold akan menemani masa-masa tua agar tetap aktif dan sehat. Order sekarang juga dengan klik link Shopee atau Tokopedia berikut!